Keseharian Mingyu

585 51 0
                                    


*****Sebelum kita memulai bagian yang manis-manis, mari kita simak dulu keseharian Mingyu seperti apa sampai dia bisa merasa kesepian.*****

Semua berawal dari Mingyu yang sedang jalan bersama temannya lalu tiba-tiba disamperin oleh seseorang yang mengaku sebagai pencari bakat dari agensi ternama. Awalnya Mingyu ingin menolaknya karena tidak pernah terpikiran untuk bekerja di industi hiburan, malahan dia ingin membuka restoran setelah dia lulus nanti.

Tapi karena Mingyu penasaran, akhirnya Mingyu menerima tawaran street-casting tersebut.

Dengan proporsi tubuhnya yang tinggi dan juga wajahnya yang rupawan, tidak sulit untuk Mingyu mendapatkan tawaran untuk menjadi model majalah dan model fashion show. Dalam hitungan tahun, Mingyu sudah mendapatkan gelar model remaja yang paling laris.

Memasuki usia 20, Mingyu pun melupakan mimpinya untuk membuka restoran sendiri setelah dia mendapatkan tawaran untuk menjadi peran sebagai adik dari karakter utama di sebuah drama, dan ternyata drama itu sangat sukses sampai akhirnya nama Mingyu pun mulai dikenal di dunia perfilman.

Sekali lagi, dengan wajahnya yang rupawan, tidak sulit untuk Mingyu mendapatkan lebih banyak tawaran untuk bermain drama sebagai karakter pembantu dan akhirnya menjadi karakter utama di drama genre romantis. Dengan aktingnya yang tidak buruk dan semakin meningkat seiring waktu, nama Mingyu pun semakin melejit dan jumlah fansnya semakin bertambah.

Di usianya yang 27 tahun, Mingyu akhirnya mengamankan posisinya di industri hiburan sebagai aktor tertampan dan aktor terlaris. Berkat jumlah fanbasenya yang kian membesar –yang tentunya isinya adalah para gadis remaja yang sudah jatuh oleh pesona Kim Mingyu–, semua drama yang dibintangi Mingyu selalu mendapatkan rating yang tinggi sehingga bisa dibilang tawaran job untuk Mingyu selalu dating non–stop.

Mingyu cukup menikmati pekerjaannya di industri hiburan ini. Walau dia agak capek karena pekerjaan ini dan itu, tapi dia cukup bersyukur karena telah mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan pekerjaan dengan gaji yang cukup tinggi, sehingga gaya hidupnya pun terpenuhi –termasuk kebutuhan Wonwoo, kucing favoritnya–.

Walaupun begitu, Mingyu tidak bisa menyangkal bahwa ada kekurangan dari pekerjaannya ini dan itu sangat mengganggu Mingyu.

Teman-teman Mingyu yang bahkan tidak begitu dekat padanya saat jaman sekolah, mendadak mengakui mereka sendiri sebagai sahabat dekat Mingyu, karena mereka ingin mempunyai "teman" artis.

Sahabat sekolah Mingyu pun mulai berubah sikapnya, belakangan ini mereka hanya menghubungi Mingyu di saat mereka membutuhkan uang, dan mereka akan menggunakan alasan "Kita kan sahabat, uang dengan jumlah sekian seharusnya tidak seberapa bagimu kan?"

Tidak hanya mereka, kolega Mingyu pun tidak jauh berbeda.

Mereka yang pernah satu project drama dengan Mingyu, bersikap sangat baik, ramah dan manis di depan Mingyu, ternyata itu hanya sebuah taktik agar Mingyu mau berteman atau bersahabat dengan mereka, supaya nama mereka juga ikut melambung naik karena menjadi "kolega yang akrab dengan Mingyu" (Mingyu pernah memergoki kolega yang bersangkutan berbicara mengenai topik ini dengan manajernya).

Sejak saat itu, Mingyu pun tidak pernah mempercayai siapapun lagi (kecuali manajernya, Lee Seokmin yang sudah mendampinginya dari awal karir Mingyu).

Untuk menjaga imagenya, Mingyu pun memutuskan akan bersikap ramah pada semua "teman" dan "kolega" nya itu, tapi akan tetap menjaga jarak dengan mereka. Karena dia yakin, tidak ada yang mendekatinya dengan niat baik ataupun dengan niat tulus ingin menjadi temannya.

The Wishes [ Mingyu x Wonwoo / Meanie / Minwon BAHASA ver. ]Where stories live. Discover now