0.1 •Siswa baru•

273 30 3
                                    

-DITTO-


Minji melangkahkan kakinya memasuki area sekolah barunya. Ia mengikuti langkah sang kakak yang membawanya menuju ruang kepsek.

Seluruh atensi siswa maupun siswi kini hanya terfokus kepada minji yang berjalan dengan menundukan kepalanya. Minji tau ia kini tengah jadi pusat perhatian dan ia juga yakin bahwa tidak ada yang akan mau berteman dengannya.

Minji yang tak fokus berjalan tak sengaja menabrak seorang siswi yang tampak terburu-buru. "Maaf. Apa kamu terluka? Sekali lagi maaf" ucap minji yang merasa bersalah atas kebodohan nya yang tidak memperhatikan jalan.

"Aku? Ah aku baik-baik saja. Terima kasih sudah menanyakan keadaanku" balas siswi tersebut tak lupa dengan senyum di wajah cantiknya hingga minji pun ikut tersenyum.

"Minji? Sini masuk, pak kepsek ingin bertanya" panggil sang kakak.

Minji yang merasa terpanggil pun menoleh dan menganggukkan kepalanya kemudian menghadap ke arah siswi tadi lagi.

"Sekali lagi maaf kan aku. Sekarang aku harus masuk" ucap minji yang sudah akan berbalik namun tidak jadi karna ia lupa nenanyakan nama siswi tersebut.

"Oh siapa nama mu? Aku minji, kim minji anak baru di sini. Salam kenal ya" ucap minji dengan mengulurkan tangan nya dan di sambut cepat oleh siswi tadi tidak lupa dengan senyum cantik nya.

"Danielle, danielle park kamu bisa panggil aku elle atau danie. Salam kenal juga minji" balas daniel dengan menyambut uluran tangan minji.

Minji melepas uluran tangannya dan berlalu memasuki ruang kepsek "dingin sekali" gumam minji.

Minji berlalu memasuki ruang kepsek yang di mana sudah ada sang kakak yang menoleh ke arahnya.

"Permisi" ucap minji yang baru memasuki ruangan.

Setelah semua urusan telah selesai minji di antar ke ruang kelasnya sedangkan sang kakak pamit pulang.

Atensi seluruh siswa siswi di dalam kelas menuju ke arah minji yang terlihat terus menunduk.

"Perkenalkan saya kim minji, saya pindahan dari newyork internasional high school" minji memperkenalkan dirinya dengan menatap satu persatu calon teman sekelas nya.

"Oke minji salam kenal saya wali kelas di sini. Kamu bisa panggil saya miss jennie. Kamu bisa duduk di bangku belakang dekat jendela" ucap miss jennie dengan tersenyum.

"Baik miss, terimakasih" balas minji kemudian pergi ke tempat duduk nya. Siswa maupun siswi tak hentinya menatap minji. Mungkin karna ia pindahan dari luar atau karna paras wajah minji yang cantik.

Minji melihat teman sebangkunya yang terus melihat ke arah jendela yang menghadap ke jalan raya.

"Hallo aku minji, kamu?" ucap minji yang menarik perhatian teman sebangkunya.

"Aku? Kamu nanya aku?" tanyanya.

"Iya, ada yang salah?" minji kebingungan dengan ucapan nya. Apakah ia salah bicara?

Anak kelas menatap bingung minji kemudian melanjutkan aktivitas masing².

"Hallo aku hanni" ucap hanni dengan tersenyum lembut tidak seperti tadi yang merasa kebosanan.

Hanni terus menatap minji dengan tersenyum seperti benar-benar bahagia ada teman sebangku.

Pelajaran miss jennie sudah selesai dan sekarang saat nya bel istirahat pertama para murid di kelas sudah berbondong² keluar dan menuju kantin atau pun ketempat yang lain.

DITTO || NewjeansWhere stories live. Discover now