Prolog

570 69 2
                                    

Suara Guntur di balik cendela sama sekali tak membuat gadis yang bernama Jovanna Bashyta terusik.

Memilih abai dengan mata yang memelototi layar laptop, Jovanna atau sering di panggil dengan nama Vanna itu kini terlihat mengetik dengan kecepatan yang sangat cepat seolah mengejar kata demi kata yang terlintas di dalam benaknya.

Tak

"Hah... Selesai juga akhirnya." Gumam Vanna yang melihat puas hasil tulisannya.

"What? Jadi human?! Ternyata ramai peminatnya ya..."

Yap novel bergenre Fantasi - Fiksi remaja yang Vanna publish di akun utamanya yaitu caca720 itu berhasil menggaet banyak sekali pembaca dan dukungan.

Melirik tumpukan tugas di sebelahnya, ia mulai menghela nafas dan mulai mengerjakan tugas sekolahnya walaupun diselingi oleh gerutuan tanpa habis.

Karena kelelahan tanpa sadar Vanna tertidur dan tanpa disengaja ia mengaktifkan kekuatan penjelajah nya.

Nama kemampuannya ini adalah 'melarikan diri dari kenyataan' dan Vanna menyingkatnya menjadi kemampuan penjelajah karena selain enggan menggunakan nama itu, menurutnya nama itu sama sekali tidak keren.

Kelihatan sekali kalau dia sangat ingin menjadi gepeng, dan melarikan diri dari yang namanya realita.

...

Sengatan dari cahaya matahari membuat Vanna sedikit terusik dan bangun dari tidurnya.

"Eh! Aku dimana?" Vanna bertanya-tanya dimana sebenarnya dia berada kini.

Yang bisa ia lihat hanyalah pepohonan.

Karena tidak ingin bertemu hal-hal yang mengerikan ia segera berdiri dan melihat-lihat tempat yang ia pijaki sekarang.

Vanna juga baru saja tersadar bahwa sepertinya ia mengaktifkan kekuatan penjelajah nya tanpa sadar.

Ia mulai melihat pada sebuah genangan air di sana dan mendekatinya.

Melihat penampilannya yang masih menggenakan pakaian tidur, ia mulai menghembuskan nafas lelah.

Vanna menutup matanya dan mulai merubah penampilannya.

Surai perak panjangnya berkibar dan tubuhnya terangkat ke atas dengan cahaya mengelilinginya.

Terlihat cahaya mulai redup dan tubuhnya mulai jatuh ke bawah, melihat penampilan barunya ia berdecak puas.

"Bukankah aku terlihat misterius menggunakan penampilan seperti ini?" Ucap Vanna sambil menyeringai

Surai peraknya tertutup oleh tudung transparan dengan gaun yang menyentuh ke tanah.

Vanna mulai menutup matanya dan melesat dengan kecepatan yang tidak bisa dilihat oleh mata telanjang lalu menghilangkan keberadaannya.

...

Halo semua ini fanfic pertama Hyta, kalo di lapak ini kalian bisa manggil author Hyta^^

Semoga kalian menikmati sembari Hyta menyiapkan part ke satu.

20-10-22 ~ Hytacalrafi


My Slacker Life LadyМесто, где живут истории. Откройте их для себя