chapter 11: runaway Yasmeen

1.7K 239 26
                                    


note: maap yah, bestie, updatenya telat... tepar nih abis booster vaksin. Anyway, klik vote dulu dong bestie...



11.


Mark, Jeno beserta kedua orang tuanya, Donny dan Fany, juga si calon mantu, Yeri, sedang jalan disebuah mall besar menuju sebuah restoran yang cukup ternama, mereka memang janjian untuk makan malam bersama weekend ini, kebetulan Donny juga (lagi-lagi) sedang pulang ke Indonesia.

Mark yang berjalan dengan menggandeng sang pacar tiba-tiba menarik tangan Yeri, "yang, yang, itu sepupu kamu."

Yeri menoleh dan melihat sosok cantik sedang jalan bergandengan dengan seorang anak kecil.

"Karin!" panggil Yeri.

Karina noleh dan senyumnya mengembang melihat Yeri, "mba Ayy!"

Donny, Fany, dan Jeno ikut berhenti. Jantung Jeno deg-degan dikit mah ada.

Karina mendatangi mereka sambil menarik Kyle, "wah lagi jalan-jalan keluarga yah?"

"Ini papa mama-nya Mark." Ujar Yeri.

"Hai Om, tante..." Karina salim dengan sopan dan Kyle juga otomatis ikutan salim sampe Donny dan Fany kegemesan sendiri.

"Duh lucu banget adeknya masih kecil..." Kata Fany sambil memegang pipi Kyle.

"Lele udah gede, udah enam." Ujar Kyle.

"Enam tahun, Le..." koreksi Karina.

"Sama siapa, Rin?" tanya Mark.

"Sama Kyle aja, ini Kyle mau masuk les piano." Ia menunjuk tempat kursus musik yang ada di mall itu."

"Oh Kyle les disitu?" tanya Fany, bagus tuh, dulu Mark juga les disitu pas masih kecil, tapi bukan yang di mall ini... belum ada mall ini dulu." Jelas Fany.

"Iya, tante..." Karina tersenyum lebar.

"Selama nunggu les Karina ngapain?" tanya Donny, "mau ikut makan?"

"Eh, engga om, kan lagi acara keluarga." Tolak Karina dengan sopan.

"Ih emang aku keluarga? Aku keluarga kamu malahan." Yeri tertawa.

"Mba Ay kan calon keluarga." Ia nyengir.

"Udah, ikutan aja yuk!" ajak Mark.

Jeno yang juga ada disitu dari tadi ga bersuara.

Karina menoleh ke Kyle, yang diliatin malah lagi sibuk ngeliatin toko mainan dilantai bawahnya tempat mereka berdiri.

"Yuk?" ajak Mark lagi.

"Ehm," sebagai anak yang sopan Karina ga enak alau menolak terus, "beneran gapapa Karin ikutan makan nih om, tante? Karin makannya banyak." Ujarnya.

Dony tertawa, "kita semua makannya banyak apalagi Jeno, jangan heran kamu nanti kalo Jeno makan ya? Eh kenal kan sama Jeno?"

"Kenal bangetlah," sahut Mark, "kemaren pas LDK jalan jurid malam berdua..."

"Wah Karin tau dong kalo Jeno penakut bange—"

"Kak! Kak! Abis les boleh jajan?" tanya Kyle tiba-tiba.

Jeno langsung bernafas lega, dalam hati ia langsung ingin memeluk Kyle dan berterima kasih.

"Boleh, Le..." Karina menoleh ke arah orang tua Mark dan Jeno, "Karin anter Kyle masuk dulu ya?"

"Nanti nyusul ya?" tanya Fany.

My Dream Universe [NCT Dream, Aespa, SM artist]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang