Bahagia(selesai)

275 21 4
                                    

Langit hari ini terlihat cerah, semilir angin membuat bunga-bunga yang terdapat disekitar rumah besar itu seakan-akan sedang menari dengan senangnya.

Seorang lelaki dewasa dengan helaian ungu yang melawan hukum gravitasi berdiri tegap dengan kemeja putih serta celana panjang hitam dihadapan rumah besar berwarna putih dihadapannya.

Matanya ia pejamkan, angin sepoi-sepoi menerpa surainya, rona merah muda menghiasi wajahnya, kakinya ia langkahkan kehadapan pintu besar rumah tersebut dengan senyum hangatnya.

"Assalamualaikum"

°°°

Happiness

Ayo beri bintang dulu sebelum lanjut untuk membuat author lebih semangat untuk menulis♡(˃͈ દ ˂͈ ༶ )!

Story & cover by Shiro Ai

Saya hanya meminjam karakter Boboiboy dkk

karakter Boboiboy dkk adalah milik Monsta

!Warning!
OOC
Adegan romantis yang..e..gimana ya mau jelasinnya😅? Intinya anak kecil Jan baca!

Hanya cerita imajinasi saya, tidak benar-benar terjadi pada animasinya

Maaf jika terdapat typo

Enjoy

°°°


"Waalaikumsalam" Seorang wanita cantik nan manis membalas salam yang diucapkan oleh seseorang yang berada dihadapan kediamannya sembari berlari kecil dan mengenakan hijabnya dengan cepat menuju kearah Pintu rumahnya.

Napas si wanita tercekat dan semburat merah menghiasi wajah manisnya disaat pintu rumah dibukanya, air mata menggenang pada pelupuk matanya kala mendapat sesosok pria rupawan yang dirindukannya berdiri dihadapan pintunya dengan senyum hangat pada wajahnya.

Kata-kata tidak dapat lagi mengekspresikan apa yang tengah si wanita rasakan, tubuhnya seakan-akan membeku ditempat menatap pria yang sedari tadi hanya tersenyum menatapnya.

"Aku pulang" Ujarnya singkat dengan suara baritonnya yang seakan-akan adalah musik indah ditelinga si wanita, cairan bening yang tidak dapat ia tahan lagi kini lolos tetes demi tetes.

Tanpa ba bi bu wanita itu pun menyerang pria yang ada dihadapannya dengan pelukan penuh kasih sayang, berharap bahwa pelukan itu dapat menunjukkan seberapa besar cinta dan rindunya ia pada orang yang tengah dipeluknya.

Lengan kecilnya dikalungkan dan wajah si wanita ditenggelamkan pada lekukan leher si pria, isakannya kini tidak dapat ia tahan lagi. Senyum semakin menghiasi wajah si pria dan lengan kekarnya langsung melingkari pinggang kecil si wanita.

"Aku pulang Yaya" Tambah si pria dengan suara hangatnya membuat sang istri hanya bisa mengeratkan pelukannya pada sang suami yang telah menyelesaikan pekerjaannya yang dapat merenggut nyawanya kapan saja.

"F-Fang.. kamu pulang..." Isak Yaya tersenyum kecut dengan rona merah muda yang masih setia menghiasi wajahnya. Fang melepaskan pelukannya dan mendorong sedikit tubuh mungil sang istri untuk menatap wajah cantiknya yang memerah karena menangis.

Manik merahnya menatap manik cokelat sang istri yang amat dirindukannya selama ini, tangan besarnya kini berada dipunggung sang istri dan mendorong si wanita pengendali gravitasi mendekat kearahnya.

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: May 07, 2023 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

Happiness || Faya || [FINISHED]Where stories live. Discover now