Emangnya Kenapa Kalau Saya ..

7 0 0
                                    

Ada seorang perempuan bercerita begini :

Usia sudah seperempat abad, kenapa saya masih tidak boleh ini itu soal cinta?
Padahal merasakannya adalah sebuah kemerdekaan dan hak asasi

Kenapa saya harus dicecar banyak pertanyaan?
Kenapa saya harus sembunyi-sembunyi, jangan sampai ada yang tau.
Mencintai adalah hal yang memalukan.

Kenapa saya harus mencari yang begini -
Agar saya bahagia?
Padahal 20an tahun ini saya hidup dengan menyaksikan sakitnya mencintai, berkorban, berdarah-darah terluka, menangis sepanjang malah karena mempertahankan cinta

Yang dulunya, "katanya" ideal.

Saya melihat dengan kepala sendiri, bagaimana sakitnya menjadi orang bodoh. Menjaga cinta katanya. Padahal tiap malam terobek-robek, menambal lagi hati agar terlihat bahagia.

Padahal semuanya pasti merasakan sakit. Bukan karena harus manusia yang begini, harus begini, harus begini, harus begini.

Mencintai adalah tersakiti dan disayangi dalam satu waktu. Bahagia itu pasti, tapi menjadi menderita adalah sebuah hal biasa. Memang hakikatnya begitu. Karena semuanya pelakunya adalah manusia. Bukan Tuhan yang tak punya cela.

***

Kenapa orang-orang boleh merayakannya sedangkan "jika saya" , itu adalah sebuah kesalahan.

Ada saatnya saya ingin menjadi manusia yang benar-benar merdeka


*****

Kenapa menceritakan sedikit, mengekspresikan rasa adalah sebuah kesalahan (lagi-lagi sebuah kesalahan besar)

Saya bukan anak sekolah dasar yang belum mengerti harus bagaimana
Biarkan saya memilih dengan siapa 
Biarkan saya memilih orang yang seperti apa
Biarkan saya bahagia dengan jalan saya sendiri
Biarkan saya tersakiti, jalan memang terjal kata orang
Tapi di dunia ini tidak semua orang seperti Fir'aun

Setiap manusia punya sisi malaikat, ada juga impiannya mencicip surga, bukannya banal sampai mati!

******

Izinkan saya mencintai dan merdeka

*****

Begitu saja ceritanya, di malam minggu yang penuh rintik hujan

Sedikit deras
Kuingin berikan ia payung
Tapi ia berjalan sendiri, duduk menangis di bawah pohon

Tidak ada gunanya menasihati orang yang sedang jatuh cinta, bebal.
Nanti, biarkan waktu yang memberinya sedikit pelajaran berharga.

Doaku, semoga kamu selalu berbahagia, puan !

Cinta Semua PemulaWhere stories live. Discover now