Jumpa Lagi

1K 107 21
                                    


-Antara Dua Miya ;3088

:
:
:

:
:
:




"Selamat pagi, Miya-san."

Atsumu tercengang melihatmu berdiri didepan rumahnya saat ia membuka pintu. Atsumu nyaris tak mengenalimu. Terheran-heran, sebab kamu tidak pernah berkunjung ke rumahnya meskipun selalu bersekolah ditempat yang sama selama 10 tahun.

Sekalipun itu dia tidak pernah membayangkan kamu akan datang ke rumahnya dengan dress square neck aqua marine tanpa lengan sepanjang bawah lutut dengan aksen bunga daisy, dipadukan dengan sendal dan topi lebar jeraminya. Senyumanmu masih setia merekah manis diwajah meskipun peluh bercucuran pada dahi.

'Kami-sama, berikan aku kekuatan untuk tetap tegar menghadapi kemanisan ini,' ucap Atsumu dalam hatinya.

"S-selamat pagi juga, kau mencariku ya, manis?" Balas Atsumu dengan percaya diri, seperti biasa- meskipun awalnya dia tergagap karena rasa gugup menguasai dirinya.

Kamu menggeleng dan mengeratkan dekapanmu pada buku-bukumu yang senantiasa berada didadamu. Melihatmu hanya merespon pasif semakin membuat Atsumu betah bersandar disamping kusen pintu, mengevaluasi sosokmu tidak peduli kamu yang malah merasa terintimidasi oleh tatapannya.

"Jangan menghalangi tamuku, bodoh!" Cerca Osamu yang tiba-tiba menginterupsi seraya menjitak kepala Atsumu.

Atsumu yang kesal dijitak menggerutu. Ia mengelus bekas jitakan, kemudian menoleh ke arah kamu yang mendadak sumringah karena kehadiran Osamu.

Eh tunggu dulu,

"KAU TAMUNYA OSAMU?"

"Iya, jangan berlebihan deh, bikin malu aja kamu. Ayo, aku akan mengajarimu dikamarku." Balas Osamu sambil merangkul bahumu lekas membawa kamu pergi seakan-akan tidak merelakan adanya interaksi lagi antara Atsumu dan kamu.

Kamu, tambatan hati yang Atsumu damba sedari kecil mengikuti langkah kaki Osamu. Tak peduli Atsumu yang masih cengo disana.

'KOK BISA?!'

'OSAMU? DIA?'

'DEMI KAMI-SAMA AKU TIDAK RELA SAUDARA TERKUTUKKU ITU BERKENCAN DENGAN GADIS IMPIANKU'

'OKAA-SAN ATSUMU IRI!!!!'

Ckckck.

Sabar, sabar. Padahal kamu kan cuma mau belajar bareng sama Osamu. Tidak lebih kok. Atsumu-nya saja yang sudah kepikiran sampai jauh.


















Atau jangan-jangan pikiran Atsumu benar lagi?


















TES OMBAK DULU YA, SOALNYA INI FANFIC PERTAMA AKU. MOHON BIMBINGANNYA WAHAI BAGINDA READER TERHORMAT 😭👍 OKE INI BARU BAGIAN PERTAMA

ONEGAISHIMASU 😌✊💖✨

-3088

ᴬⁿᵗᵃʳᵃ ᴰᵘᵃ ᴹⁱʸᵃWhere stories live. Discover now