Pintu Merah, Ambisi yang Berujung Malapetaka

19 0 0
                                    

Aura Kasih membuktikan kemampuan aktingnya dalam film horror besutan Noviandra Santosa, Pintu Merah. Film ini rencananya akan tayang pada 18 Juli mendatang.

Aura Kasih yang dikenal sebagai penyanyi rupanya memang sudah pernah bermain film sebelumnya seperti di Keluarga Tak Kasat Mata (2017) dan The Sacred Riana: Beginning (2019). 

Selain itu, sang sutradara sebelumnya telah berhasil menggarap dua film pendek yang berjudul Mei's Bridge dan Tortoise.

Dalam film ini diceritakan bahwa Aya (Aura Kasih), seorang wartawati yang cukup ambisius dan sangat berdedikasi dalam pekerjaannya.

Pada suatu kasus pembunuhan yang baru-baru saja terjadi, Aya tertarik untuk melakukan observasi mendalam demi mendapatkan berita yang aktual. Wanita cantik itu rela melakukan segala upaya yang dimilikinya untuk mencapai tujuannya itu.

Kasus pembunuhan yang terjadi di dalam hutan mimpi tersebut ternyata tidak seperti kasus pembunuhan biasa. Aya yang semakin penasaran pun semakin tergugah untuk mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi di balik tragedi pembunuhan ini.

Tetapi sayangnya, rasa ingin tahu Aya yang besar justru akan semakin memperbesar nyawanya terancam, terutama oleh segala kabut misteri dan gangguan-gangguan supranatural.

Film horror ini termasuk film yang melibatkan banyak penulis naskah selain Noviandra Santosa sendiri seperti, Eric Gunawan, Angga Haryono, Alivia Priscilla Kamal, dan Monge.

Di bawah produksi Kanta Indah Film, sejumlah artis dan aktor lain pun ikut terlibat seperti, Miller Khan, Cornelio Sunny, Monica Oemardi, dan lain-lain.

Film IndonesiaHikayelerin yaşadığı yer. Şimdi keşfedin