11. Decision

2.2K 377 70
                                    

Suasana pemotretan hari ini begitu padat, walaupun sudah malam tenaga orang yang bekerja tidak ada habis-habisnya. Krystal hanya memandangi keramaian itu sambil memainkan cangkir kopi hitam panas ditangan kanannya, sedangkan tangan kirinya memegang naskah drama episode selanjutnya. Mulutnya berkomat-kamit mengahafalkan naskah, tapi sayangnya dia tidak bisa konsentrasi.


"Kau sudah sibuk sedari tadi, sebaiknya kau istirahat." ucap seorang pria yang tidak lain adalah manager Krystal.

Krystal tersenyum, "Aku sedang mengisi waktu istirahatku dengan menghafalkan naskah drama, ini untukmu." ucapnya sambil menyerahkan secangkir kopi itu.

"Apa kau tidak meminumnya lagi?"

"Ya, aku tidak ingin berat badanku tambah karena mengkonsumsi kopi dan aku tidak menyukainya."

"Lalu mengapa kau membelinya? ini sudah kesekian kalinya selama 4 tahun, setiap hari kau memesan kopi dan memberikannya padaku. Apa kau mau membunuhku, huh?" ucap managernya sambil meminum kopi.

"Aku hanya memberimu, bukan menyuruhmu untuk minum..." jawab Krystal sambil tersenyum.

"Kau tidak pernah menjawab jika aku bertanya tentang ini, apa kau mempunyai trauma dengan kopi hitam? Atau mungkin pengalaman buruk?"

Krystal menatap wajah managernya dengan flat face. "Kau terlalu banyak bicara untuk seorang manager, apa kau menemukan bendaku?"

"Sebuah kubus kecil dengan ukiran puzzle? Aku tidak menemukannya..."

"Kau sudah mencarinya di lokasi syuting?"

"Sudah, aku tidak menemukannya. Mungkin kau menjatuhkannya di suatu tempat, apartemenmu mungkin?"

Krystal tersenyum lesu, "Mungkin, apa jadwalku hari ini padat?" tanyanya.

Manager mengeluarkan ponselnya dan melihat jadwalnya, kemudian menggeleng, "Tidak, setelah pemotretan kau bisa kembali ke apartemen. Untuk besok hanya ada syuting.."

"Oke, nanti antarkan aku ke kafe temanku."

"Baiklah" jawab managernya, "Kurasa sekarang waktunya kau bekerja."



Krystal berdiri dan tersenyum menyapa semua rekan kerjanya, kemudian berdiri di depan kamera dan melakukan pengambilan gambar.

Krystal berdiri dan tersenyum menyapa semua rekan kerjanya, kemudian berdiri di depan kamera dan melakukan pengambilan gambar

Oops! Bu görüntü içerik kurallarımıza uymuyor. Yayımlamaya devam etmek için görüntüyü kaldırmayı ya da başka bir görüntü yüklemeyi deneyin.

"Manager." panggil seseorang yang merupakan tim kerja Krystal juga.

"Iya? Ada yang bisa saya bantu?"

"Apa terjadi sesuatu padanya?"

"Tidak, memangnya kenapa?"

"Kau tahukan konsep pemotretan kami kali ini adalah ceria? Kami kewalahan mengarahkannya untuk tersenyum, dia selalu saja berpose dengan wajah flat face-nya. Bisakah kau memberitahukan padanya?"

Me After You | JaeRene (2017) ✔️Hikayelerin yaşadığı yer. Şimdi keşfedin