Aku terus mencari dan mencari, dan pada suatu hari ketika aku asik membaca sejarah, Kazumi memberikan ku buku berjudul 'Kisah Shinobi Yang Gagah' karangan Jiraiya.

Aku dengan fokus membaca buku itu, membaca secara hati-hati, bahkan aku menghafal bagian-bagian penting dari buku itu.

Semenjak itulah aku menyimpulkan bahwa aku berada di dunia Naruto yang sudah aku baca di manga.

Dan aku mulai berpikir, apa yang harus aku lakukan?

Jika benar, dunia ini adalah dunia Naruto yang aku tahu, maka aku tahu masa depan, atau sebagian informasi tentang dunia ini. Dan yang menjadi pertanyaan, apakah ada sesuatu yang dapat aku lakukan?

Jawabannya adalah 'tidak'

Siapa yang akan percaya peringatan dari seorang anak kecil? Aku tidak mempunyai cara atau ide untuk memberikan informasi secara rahasia di bawah hidung para ninja.

Lagipula aku tidak akan memberitahu sedikit pun informasi yang aku miliki kepada orang lain, jika mereka tahu aku mengetahui masa depan, maka aku tidak akan aman.

Di Konoha banyak sekali orang-orang dengan licik mempergunakan informasi dariku, aku tidak ingin dimanipulasi, aku tidak ingin digunakan sebagai 'alat informasi'.

Yang aku inginkan adalah aku ingin hidup dengan bebas dan melindungi keluarga baruku dari musuh atau serangan.

Aku tidak akan peduli pada sesuatu besar atau masalah yang akan terjadi kecuali masalah itu bersangkutan denganku dan keluargaku.

Aku bukan seseorang yang menyukai hal berbau 'hero'.

Hero itu terkesan sangat memukau, sangat mencolok.

Orang-orang akan berekspetasi bahwa hero adalah sesosok yang kuat tanpa ada kelemahan, seseorang yang suci dan tidak akan melakukan kejahatan, seseorang yang tidak mengetahui kata selfish di kehidupannya, selalu mementingkan orang lain daripada dirinya.

Aku sangat berbeda dengan sesosok hero. Aku adalah seseorang yang sangat selfish, aku hanya ingin mementingkan diriku dan orang-orang yang aku hargai di kehidupanku.

Aku lebih memilih sebagai orang yang bekerja secara diam-diam, secara licik. Hal-hal kotor apapun yang akan dilakukan untuk mendapatkan sesuatu, orang yang bekerja di dalam bayangan tersembunyi dari cahaya nya 'hero' karena 'hero' akan selalu bercahaya, berkobar seperti api.

Tapi setiap api, tidak peduli seberapa terang itu bersinar atau seberapa sengit itu membakar, akan tetap bisa padam dan dimatikan.

Aku ingin menjadi kuat, seperti yang pernah aku bilang, semenjak Kyuubi menyerang, aku sangat termotivasi untuk melindungi diriku sendiri dan keluarga baruku, dengan cara apapun, aku akan melakukannya.

<><><><><><><><><><><><><><><><><><><><><><><><><><><><>

Umurku tiga tahun, disaat itu Kazumi memberi tahuku tentang klan 'Uzukiro'.

"Azura." Suara Kazumi terdengar dari belakang ku. Aku tidak bisa mendengar suara telapak kakinya saat berjalan, tetapi aku bisa merasakan chakra nya yang datang mendekat ke arah ku.

Aku melihat Kazumi berhenti di depan ku, aku menurunkan buku yang aku baca, lalu berdiri dan mengangkat kedua tangan ku. Meminta untuk digendong.

Kazumi tertawa pelan melihat ku, lalu dia mengangkatku dan membopong tubuhku.

"Ada apa Tou-san?" Aku bertanya penasaran.

"Ingat ketika kamu bertanya mengenai Klan kita?" Kazumi berjalan menuju ke ruang belajarnya. Aku berkedip dan mengangguk.

The Ghoul Among NinjaWhere stories live. Discover now