Prolog

882 41 0
                                    

Inilah BONEDO, kumpulan lelaki tampan yang hidup di satu komplek yang sama sedari kecil. Sudah bertahun-tahun mereka bersahabat, banyak masalah-masalah yang menimpa mereka bersama, soal cinta contohnya, tetapi sedari dulu mereka belum memasuki permasalahan 'cinta' ini. Dan, akhirnya mereka berhasil memasuki permasalahan yang bisa membuat pusing, serta gila ini.

Mereka sering bercerita tentang gebetannya bersama. Mulai dari cerita pertama kali bertemu, permasalahan dengan sang pujaan hati, sampai ke bagian klimaks. Dan disini saya akan memperkenalkan BONEDO dan di mulai dengan,

Sungho atau bisa kalian sebut si peka. Mau tahu mengapa dia di panggil si peka? Karena dia sangat peka terhadap suatu hal, misalnya jika ada yang berbohong, pasti Sungho akan langsung mengetahuinya. Ya, tidak langsung juga tetapi cukup cepat. Sungho termasuk orang yang artistik. Ia suka sekali menggambar. Keren bukan?

Riwoo atau si bocin. Kalian tahu apa itu bocin? Bodoh Cinta. Riwoo sangat bodoh dalam percintaan, sampai-sampai ia membeli buku panduan untuk mencari cinta sejati dan benar-benar membacanya. Tentu saja teman-teman yang lain menertawakan Riwoo saat ia membaca buku tersebut. Tetapi meskipun begitu, dia sangat bertalenta menjadi penari. Dia sangat suka popping, tahu kan? Semacam dance yang keren. Ya, pokoknya seperti itu.

Jaehyun, si maniak olahraga. Jika sedang ngobrol tentang olahraga, mendingan jauh-jauh deh kalo dipercakapan itu ada Jaehyun, yang ada kalian jadi tes olahraga bukan ngobrol tentang olahraga. Jaehyun sangat suka dengan olahraga, apa lagi dengan sepak bola, karena dia adalah ketua dari ekskul sepak bola di sekolah. Oh, Jaehyun juga punya anjing yang sangat kecil dan tentunya menggemaskan, Doggo namanya.

Taesan, em atau bisa kalian panggil Rocksan, karena Taesan sangat suka dengan aliran musik Rock. Dia sangat suka membuat lagu sendiri, love languagenya adalah membuat lagu untuk 'gebetan'nya, lucu bukan? Dari semua anak-anak dari BONEDO dia yang paling suka malu dengan orang-orang baru atau orang yang dia suka. Taesan juga sangat suka membaca buku, banyak orang yang bilang dia adalah kutu buku, padahal ya dia tidak membaca buku setiap hari, hanya saat dia bingung atau sedang tertekan.

Leehan atau si ikan em, atau putra duyung. Mau tahu mengapa dia dipanggil ikan dan putra duyung? Karena dia sangat lihai dalam soal berenang, selain itu Leehan juga suka dengan ikan. Karena di dekat rumah ada toko ikan yang sangat besar, akuariumnya besar sekali. Leehan biasanya kesana, untuk melihat-lihat doang sih, untungnya Leehan sudah kenal dekat dengan sang pemilik, karena pemiliknya adalah orangtua dari Woonhak.

Woonhak, si gemas dan sok kenal. Woonhak orangnya sangat talkative. Jadi biasanya jika Woonhak mengajak orang itu berbicara, Woonhak akan lebih bercerita daripada orang itu, seperti sudah teman lama bukan? Woonhak orangnya sangat seru untuk diajak mengobrol. Selain gemas, Woonhak juga sangat suka bermain basket, salah satu idolnya ada disitu jadi dia terinspirasi untuk bermain atau menjadi atlet basket.

Jadi, bagaimana cerita mereka? Bagaimana mereka memperjuangkan cintanya? Bagaimana mereka tahu bahwa yang mereka sukai itu..

BOY(S) NEXT DOOR  [√]Where stories live. Discover now