CHAPTER : 26 [SEASONS 1]

62 10 0
                                    

Setelah cukup lama menunggu, akhirnya raja atlas pun datang dan mulai membicarakan hal penting yang akan diceritakan oleh yeji dan yang lainnya.

"jadi, ada hal genting apa sebenarnya di daratan?" tanya raja atlas.

"sebelumnya, maaf lancang bertanya tapi apakah yang mulia pernah mendengar suatu hal tentang ramalan penyihir queenzell?" ujar yeji.

"ahh penyihir yang dikatakan buku kuno nya hilang itu kan?... Yaa aku sedikit mengetahuinya, setahuku ramalan nya yang paling terkenal adalah bangkitnya kerajaan werewolf dan vampire bukan?" ujar sang raja atlas.

"anda benar yang mulia..sebenarnya hal genting yang telah terjadi di daratan sangat berkaitan tentang ramalan penyihir queenzell.." jwb yeji.

"berkaitan dengan ramalan penyihir itu? Apa maksud nya?" tanya raja atlas meminta penjelasa.

"baru2 ini aku dan teman2ku yang lain baru menyadari bahwa 2 orang teman kami di sekolahan adalah orang yang ada dalam ramalan nya penyihir queenzell yang mulia..ia adalah hyunjin & seira." ujar lia.

"hyunjin adalah werewolf keturunan bangsawan murni dari clan kerajaan werewolf utara sedangkan seira adalah werewolf  berdarah demigod karena ibunya adalah seorang keturunan murni clan werewolf dari kerajaan selatan dan ayahnya adalah sang dewa api yang mulia" jelas ryujin.

"tapi sesuatu yang buruk telah terjadi kepada seira dimana seseorang telah mencuri kekuatan utama seira menggunakan poison mortal yang membuat seira harus terbaring tak sadarkan diri hingga saat ini. Ia sudah seperti putri tidur, namun guardian animal yang menjaga seira berkata bahwa ada satu cara untuk bisa membangkitkan seira.." ucap chaeryoung.

"membangkitkannya? Kalian yakin?" ujar sang raja atlas.

"pheonix berkata bahwa ada satu kolam keabadian yang ada didalam laut namun keberadaannya sangat tersembunyi. Jika tubuh seira ditenggelamkan di kolam keabadian maka ia akan reborn yang mulia, dengan begitu seira bisa membantu kami untuk mencari pencuri kekuatan intinya dan juga mencari buku kuno milik penyihir queenzell yang akan sangat dibutuhkan oleh seira dan hyunjin" ucap yuna.

"ternyata kalian ingin pergi ke kolam  itu, sebenarnya aku tahu dimana keberadaan kolam tersebut. Jika kalian melihatnya, kolam keabadian berbentuk seperti gua krystal dengan telaga biru didalamnya..tapi sayangnya aku tak bisa memberitahu kalian begitu saja, yang mana kalian juga bukanlah anggota kerajaan atlantis." ujar sang raja.

"kami sangat memohon pertolongan anda yang mulia....kami mohon bantulah kami" ujar yeji.

"aku akan coba berbicara pada Ibuku terlebih dahulu, jika beliau mengizinkan maka kalian boleh pergi ke sana. Karena hanya anggota keluarga kerajaan atlantislah yang bisa masuk ke gua kolam keabadian, dan ibuku lah yang menjaga tempat tersebut agar tak disalah gunakan oleh makhluk immortal lainnya..untuk saat ini mungkin kalian bisa kembali kedaratan dulu dan tunggu kabar dari ku." ujar sang raja atlas.

"baiklah yang mulia, terima kasih atas pertolongan anda..-" ucapan lia terpotong.

"tunggu...sebenarnya ada yang ingin saya tanyakan pada anda yang mulia.." ujar jaehyun.

"kau ingin bertanya apa anak muda?"

"maaf saya lancang, tapi saya hanya ingin meluruskan suatu hal yang salah...apakah clan kerajaan atlantis masih membenci clan vampire?" ujar jaehyun.

Raja atlas terkekeh kecil mendengar pertanyaan jaehyun..
"kenapa kau menanyakan hal itu? Bukankah sudah jelas bahwa kalian adalah pemakan darah manusia?"

"clan vampire tidak pernah memakan darah ataupun daging manusia, kami hanya meminum darah binatang satu bulan sekali dan makan makanan yang sama seperti manusia juga...clan kami tidak semenjijikan seperti yang kalian pikir..yang meminum darah manusia dan sering memangsa manusia sebenarnya adalah clan dracula." jelas jaehyun membuat raja atlas terdiam.

|•RED MOON ACADEMY•| {SEASON 1}Место, где живут истории. Откройте их для себя