Moonlight ~Beomkai~

1.3K 123 38
                                    

⚠️ Yandere Beomgyu

Kai dan Beomgyu sudah berteman sejak mereka kecil, keluarga Kai secara turun menurun telah menjadi salah satu pelayan yang melayani keluarga Beomgyu. Meskipun begitu, keluarga Beomgyu tidak pernah memperlakukan keluarga Kai seperti pelayan pada umumnya.

Keluarga Beomgyu memberikan keluarga Kai sebuah rumah yang cukup besar yang terletak dikawasan dekat mansion mereka, keluarga Beomgyu pun menyekolahkan Kai di sekolah elit yang sama dengan Beomgyu sejak mereka berdua masih kecil. Hal ini membuat keduanya memiliki hubungan yang sangat dekat, Kai menganggap Beomgyu sebagai sahabat dan juga Tuan muda yang harus Ia layani kelak.

Kai tentu saja ingin melanjutkan sekolahnya hingga ke bangku kuliah, namun Ia pun sadar diri bahwa hal itu akan sulit dilakukan mengingat status Kai sebagai pelayan keluarga Choi, suatu saat nanti pun Kai harus bekerja sebagai pelayan setia keluarga itu.

Kai dan Beomgyu selalu berjalan kesekolah dengan berjalan kaki, sebenarnya itu adalah keinginan Kai karena sekolah mereka cukup dekat dari mansion Beomgyu. Sedangkan Beomgyu tidak ingin pergi dengan mobil tanpa ada Kai didalamnya.

Hal yang terbiasa mereka lakukan saat pergi kesekolah adalah berjalan sembari berpegangan tangan, namun akhir - akhir ini Kai sering kali menolak jika Beomgyu memegang tangannya. Di usia mereka saat ini yang bukan anak tk lagi, Kai merasa aneh jika Ia harus berjalan sembari berpegangan tangan dengan Beomgyu. Terlebih lagi Kai harus sedikit menjaga jarak mengingat status yang mereka miliki.

Beomgyu merasa kesal dengan Kai yang akhir- akhir ini seperti menjauh darinya.

"Apakah aku telah melakukan kesalahan sehingga Kau menolak setiap sentuhanku padamu?" Tanya Beomgyu kesal saat Kai melepaskan rangkulan Beomgyu pada pundaknya.

"Kau tidak melakukan kesalahan apapun, Hyung. Hanya saja sebentar lagi kita lulus sekolah dan aku pun akan mulai bekerja di mansion. Menurutku kita tidak seharusnya terlalu dekat seperti ini, mengingat perbedaan status yang kita miliki." Jelas Kai.

Beomgyu menghela nafas

"Aku tidak peduli tentang perbedaan status kita, Kai. Aku sudah bicara dengan ayahku untuk memasukan Kau ke universitas yang sama denganku. Nanti kita berdua akan tinggal bersama di apartment yang dekat dengan kampus kita."

Dahi Kai mengerut, Kai merasa tidak enak dengan keluarga Beomgyu yang telah menyekolahkannya di sekolah elit yang memiliki biaya sekolah yang fantastis. Ia tidak ingin merepotkan keluarga Beomgyu lagi dengan membayarkan uang kuliahnya.

"Aku tidak ingin kuliah, Hyung." Ucap Kai berbohong.

Beomgyu menatap Kai

"Aku akan memenuhi kewajibanku untuk bekerja di mansion setelah lulus nanti." Ucap Kai.

"Aish, jangan bicara seperti itu, Kai. Aku tau Kau juga ingin kuliah, ayahku pun sudah setuju." Ucap Beomgyu, sebenarnya ayah Beomgyu pun tidak setuju untuk menguliahkan Kai bersama dengan Beomgyu karena kewajiban Kai sebagai pelayan, Kai tidak akan dapat mencari pekerjaan lain selain menjadi pelayan keluarga Choi meskipun Ia telah lulus kuliah, Ayah Beomgyu berpikir berkuliah hanya akan membuang waktu Kai, terlebih lagi Kai adalah anak satu - satunya seperti Beomgyu, tidak ada lagi yang dapat menjadi penerus keluarganya.

Kai bersikeras menolak ucapan Beomgyu

"Aku tidak akan pergi ke universitas bila Kau tidak ikut bersamaku." Ucapnya pada Kai, itu adalah kalimat sama yang Ia ucapkan juga pada Ayahnya.

"Aku tidak tau apakah ibuku akan setuju." Ucap Kai.

"Ia pasti akan setuju."

"Entahlah, Hyung. Ibuku pun sudah sering sakit - sakitan sekarang ini, aku harus menggantikannya bekerja di mansion." Kai tidak mungkin membiarkan ibunya bekerja di mansion sementara Ia asik berkuliah, jika Ibunya tidak bekerja di mansion, Kai pikir tidak mungkin jika keluarga Choi akan menghidupi keluarga Kai secara gratis bahkan membayarkan uang kuliahnya.

Hueningkai ships ( Short Story )Where stories live. Discover now