BERCANDA DIDALAM BENCANA!

23 2 0
                                    


#ORP

Salam Pengetahuan Bagi Kita Semua.

Tertawa Dalam Bencana

Kalian masih berduka tentang tragedi Sriwijaya air? Apa kalian masih emosi karena ada yang bercanda?

"Tertawalah sebelum tertawa itu dilarang", narasi itu artiannya sangat luas dan tidak terikat dalam sebuah aturan selagi masih bisa tertawa.

Jadi intinya adalah kalian tertawa di kondisi apapun, di tempat apapun dan dalam keadaan apapun. Mengenai dark jokes banyak yang kepanasan dan emosi karena dianggap tidak punya empati.

Bercanda atau kita sebut saja lelucon itu memiliki artian yang sangat luas, tapi secara garis besar selama ada yang tertawa maka dianggap lelucon. Maka tidak tepat bagi kalian melarang orang untuk bercanda, sama saja kalian melarang orang untuk tertawa.

Dark jokes dalam kegunaannya itu untuk mentertawakan sebuah hal tabu yang mana pihak korban lah pelaku utama komedi tersebut, dan kondisi tersebut "memaksa" si pembawa lelucon atau komedi ini membuang empatinya.

Tetapi ada aturan lain yang secara tidak langsung mengikat, aturan tersebut adalah momen atau waktu yang tepat untuk melempar komedi tersebut.

"Momen" untuk melempar jokes biasanya untuk jokes-jokes tragedi seperti kecelakaan dan sebagainya. Jeda waktu setelah tragedi adalah untuk mengenang atau mendoakan korban dalam tragedi atau memberi waktu sejenak bagi pelaku tragedi, baru setelahnya bisa membuat lelucon.

Itu pengertian sempit dalam dark jokes, namun secara luas tanpa memperhatikan kaidah atau aturan atau norma yang berlaku kapanpun bisa untuk bercanda selagi ada yang tertawa.

Sekarang saya mau tanya kepada kalian yang panas akan dark jokes.

Dalam dark jokes siapa yang salah? Si pembuat lelucon atau orang yang tertawa?

Sekian.

Panjang Umur Perjuangan, Panjang Umur Ruang Pengetahuan!

Pengetahuan Where stories live. Discover now