Freedom From The Demons ( Slo...

By SURGAVERSE

593 192 54

bercerita tentang seorang remaja bernama Arga Heavenlight yang hidup pada zaman invasi para iblis. ia harus m... More

Chapter ?: Idzes Raden
Chapter 1: From You 2000 Years ago
Chapter 2: Just A Weakling
Chapter 3: Unforgettable
Chapter 4: Cruel World
Chapter ?: Hodokenai noroi
Chapter 5: Eruditio Train Accident (part 1)
Chapter 6: Eruditio Train Accident (part 2)
Chapter ?: massacre game
Chapter 7: Eruditio Train Accident (part 3)
Chapter 8: The founder
Chapter ?: Six Eye's
Chapter 10: Dehuntsco
Chapter 11: fiery girl
Chapter 12: Curse Training

Chapter 9: The Beginning

28 10 1
By SURGAVERSE


Demon Hunter,

Jumlahnya ribuan yang tersebar di dunia ini. Organisasi asing yang tidak resmi diselenggarakan oleh pemerintah ataupun negara. Tapi, dari ribuan tahun lalu, mereka terus menerus membunuh para iblis. Identitas pemimpin dari organisasi tersebut masih menjadi misteri terbesar. Para Demon, mereka berniat menguasai dunia ini, meratakan umat manusia, kiamat tidak langsung. Mereka membunuh manusia, menyerap kekuatan manusia, memakan tubuh manusia, menelan jiwa manusia. Demon memiliki tingkat dan kemampuan yang berbeda-beda, ada yang bisa menumbuhkan kembali anggota tubuh yang hilang, menyembuhkan luka dengan cepat, ada yang bisa menumbuhkan anggota tubuh baru, ada yang bisa mengeluarkan sihir, ada juga yang bisa bertarung menggunakan senjata. Para Demon Hunter kebanyakan adalah manusia biasa. Penyembuhan tubuh mereka lambat dan tidak bisa menumbuhkan anggota tubuh yang hilang. Meski begitu, mereka terus berusaha membunuh para Demon untuk melindungi dan menyelamatkan umat manusia.

Pagi hari, jam 6 pagi. Aku sedang berjalan kaki menuju ke minimarket. Pagi yang tenang dan sejuk karena semalam hujan mengguyur kota ini.

Hari-hari seperti biasanya, tidak ada apa-apa yang terjadi. Aku sangat bosan hanya menjalani hidup yang hanya seperti ini. Aku ingin melakukan hal lain yang bermanfaat untukku dan untuk orang lain juga.

Hari ini adalah hari libur panjang kenaikan kelas. Aku baru saja lulus SMP bulan lalu dan sebentar lagi aku masuk ke jenjang yang lebih tinggi yaitu SMA. Aku masih belum memutuskan mengambil SMA yang mana, aku bingung. Aku bingung bukan karena nilai ku tidak mencukupi dan kurang untuk masuk SMA favoritku, tapi karena nilaiku yang tinggi dan menjadi rebutan banyak SMA diluar sana. Aku kesulitan untuk memilihnya. Sama halnya seperti adikku saat dia masih ada, dia sama pintarnya denganku.

Akhirnya, sampai juga di minimarket. Aku lantas membeli bahan-bahan makanan secukupnya untuk persediaan makanku. Makananku yang ada di kulkas mendadak menghilang tanpa jejak tadi malam. Aku membelinya dengan uang bulanan yang diberikan kedua orang tuaku. Biasanya sebulan sekali mereka mentransfer uang ke rekeningku. Dan biasanya juga mereka mengirimkan surat dan memberikan uang bersamanya pada waktu tertentu seperti kenaikan kelasku, ulang tahun Arda, dan lain-lain.

Sepulangnya aku dari minimarket, aku meletakkan kantong belanja ku diatas meja, ku langkahkan kakiku menuju kamar mandi dan mulai membersihkan diri. Selesai itu, ku nyalakan kompor dan memasak sarapan pagi hari ini dengan secangkir kafein hangat sebagai pendamping. Aku sarapan sambil menonton acara televisi favoritku serangan terhadap raksasa. Menceritakan tentang sebuah dunia tempat para manusia hidup di dalam benteng-benteng besar. Mereka hidup di benteng besar agar dapat melindungi diri dari serangan makhluk raksasa yang muncul secara tiba-tiba. sebuah seri manga shōnen asal Jepang yang ditulis dan kemudian diadaptasi menjadi series animasi . Ceritanya berlatar di dunia tempat umat manusia hidup di wilayah yang dikelilingi tiga lapis tembok besar, yang melindungi mereka dari makhluk pemakan manusia berukuran raksasa yang dikenal sebagai the giant Titan yang disebabkan oleh seseorang yang dimana ia adalah seorang perintis yang melakukan perjanjian dengan iblis dari seluruh bumi. Aku sangat menyukai cerita ini semenjak aku berusia 9 tahun, aku tau ini terdengar konyol dan aku tau ini sebenarnya acara televisi untuk 17 tahun ke atas, tapi juga banyak yang bilang untuk 15 tahun keatas. Aku menyukainya karena kita bisa tau arti persahabatan, keberanian, dan juga pentingnya mempertahankan keyakinan dalam menghadapi tantangan hidup.

Dan kini seketika duniaku berubah 180 derajat mirip seperti acara televisi tersebut. Seluruh keluargaku mati karena para iblis yang ingin menguasai bumi ini, sama persis seperti para Titan. Aku sudah memutuskan untuk menjadi salah satu dari mereka yang berjuang melindungi orang-orang tersayangnya agar tidak terbunuh oleh para iblis, Demon Hunter. Aku ingin menyelamatkan orang-orang yang tidak bersalah, orang-orang yang masih berhak untuk hidup, orang-orang yang bahagia, orang-orang yang menderita, orang-orang yang lemah yang hidup di dunia yang Fana' ini. Walaupun aku tau semua yang ada di dunia ini akan mati pada waktunya. Tapi, bukankah itu kejam?, mati karena seorang iblis, mati bukan pada waktunya, dibunuh, dimakan, diserap kehidupannya, dihancurkan jiwanya. Orang-orang yang masih ingin hidup dan meraih impiannya seketika dipaksa untuk melupakan semua impiannya itu pada saat hari detik-detik kematiannya oleh para iblis.

Sangat disayangkan, kehidupan manusia sekarang sedikit demi sedikit pupus dikuasai dan direnggut oleh para iblis jahat. Aku berjanji, akan membunuh mereka semua hingga rata tak tersisa.

Aku menghabiskan sarapanku, acara televisiku sebentar lagi selesai. Sekarang adalah jam pukul 7 pagi. Aku masih hanya duduk dan menonton televisi. Suasana sekitar lengang kecuali suara acara televisi.

Secara tiba-tiba, terdengar samar-samar suara angin kencang sedikit demi sedikit muncul di dekatku. Benar saja, sebuah pusaran mirip portal yang terbentuk dari angin muncul di sampingku, angin kencang terbentuk. Ruang tamuku seketika berantakan karena pusaran angin itu, barang barang berjatuhan, terbawa angin.

Beberapa detik kemudian muncul sesosok misterius yang muncul dari balik pusaran angin mirip portal itu. Sesosok yang sangat kukenal dari hari kemarin. Portal tertutup dan sosok yang kukenal itu berdiri di depanku.

"Arga." Aku terkejut, tidak menyangka dia yang keluar dari pusaran ini.

"Eh, kek guru Megumi." Ucapku.
"Bagaimana kau bisa..."

"Aku menggunakan sixth technic ku, Grace of the wind." Jawab guru Megumi dengan memotong kalimatku.

"Bukankah itu kekuatan yang mengharuskan pemiliknya tau terlebih dahulu tempat yang ia tuju?" Aku bertanya kebingungan.

"Iya....., sebenarnya... Hehe..."
"Aku mengikuti mu diam-diam di belakang saat kau pulang dari warung mie tadi malam." Jawabannya sambil tersenyum lebar.

"Hhhh, itu tidak sopan. Dan kenapa kau bisa muncul disini?, apa kau juga masuk ke rumah ini?"

Guru Megumi hanya tersenyum dan menggaruk-garuk kepalanya.

"Sebenarnya...., iya, aku masuk ke dalam rumah ini."

"Apa yang kau lakukan?"

"Hanya menonton televisi sambil makan cemilan."

"Camilan?, darimana kau mendapatkannya?"

"Dari benda balok dingin besar berpintu dua di dapurmu."

"Maksudmu kulkasku?"

"Sepertinya itu namanya."

"Hei!, pantas saja banyak persediaan makananku yang hilang tadi malam. Ternyata kau yang mengambilnya."

"Hanya sedikit, lagipula aku butuh camilan untuk menemaniku nonton televisi."

"Untung kau hanya mengambil makanan biasa di pintu kulkas bagian bawah, apa saja yang kau ambil?"

"Nasi goreng instan, susu putih kotak, dan coklat berukuran besar disebuah wadah."

"Eh, coklat besar disebuah wadah?, tunggu sebentar." Aku berlari menuju kulkas dan membuka pintu kulkas bagian atas.

Coklat favoritku menghilang.

Aku berjalan kearah ruang tamu dengan perasaan kecewa.

"Apa kau juga mengambil coklat yang ada di kulkas?, itu yang kau maksud tadi?"

"Iya."

"Itu coklat asli import langsung dari Belgia, pemberian ayahku. Harganya sangat mahal, aku juga baru mencicipi sedikit."

"Oh, jadi... Aku salah."

"Tentu saja salah, kau masuk rumah tanpa izin, mengambil makanan tanpa izin. Dan sekarang kau mengambil coklatku."
"Apakah masih ada?"

"Tadi malam masih ada, kurang lebih 1/5 dari wadahnya. Tapi kubawa pulang karena itu sangat enak. Tapi untuk sekarang sudah habis, sudah ku makan sebelum pergi kesini."

"Hei!, padahal aku baru makan sedikit, dan kau kini yang menghabiskannya..."

"Tenang tenang, nanti ku ganti."

"Kapan?"

"Suatu hari nanti."

Aku marah dan menendang perut guru Megumi. Aku tidak bermaksud begitu....., aku reflek karena aku sedang marah.

Guru Megumi terjatuh dilantai dan merintih kesakitan.

"Eh maaf guru, aku tidak bermaksud..."

"Tidak apa-apa, tapi ini sakit, tidak seperti tendangan orang biasa."

"Maaf guru, baiklah, aku akan menerimanya suatu hari nanti Hhhh."

Aku membantu guru Megumi berdiri.

"Aku juga minta maaf karena itu."

"Ngomong-ngomong, ada perlu apa?" Aku bertanya kepada guru Megumi.

"Aku ingin melatih mu dan mengajakmu ke SMA Dehuntsco, aku akan mendaftarkan mu disana."

"Beneran?, kau serius?, tapi kenapa?, bukankah kau menyuruhku ke rumahmu sendiri."

"Anggap saja ini permintaan maaf dariku. Aku juga gabut di rumah, jadi aku yang menjemputmu."
"Ayo kita pergi, jangan buang waktu, lebih cepat lebih baik."
"Apa kau sudah siap untuk menjadi murid Dehuntsco sekaligus menjadi Demon Hunter?"

Baiklah, ini kesempatanku, aku pasti bisa.

"Baiklah, aku siap."

"Bagus, kau terlihat sangat meyakinkan."
"Ayo, kita berangkat!"
"Sixth technic, grace of the wind!"

Kamipun berpindah tempat ke rumah guru Megumi di puncak bukit kota.

( chapter ini belum selesai, akan selesai besok karena Author sedang sakit ).

---------------------------------------------------------

Ilustrasi: coklat favoritku, pemberian ayahku, import dari Belgia. Sejak 1894, pemerintah Belgia memberlakukan peraturan yang menyatakan bahwa cokelat belgia harus mengandung setidaknya 35 persen kakao murni. Dalam kebanyakan kasus, cokelat yang disebut cokelat belgia setidaknya dimurnikan, dicampur, dan diproses di Belgia. Peraturan ini, yang bersifat sukarela tetapi dipatuhi oleh industri. Cokelat mewah Belgia dibuat dari biji kakao berkualitas tinggi yang digiling sangat halus.cokelat belgia menggunakan lebih banyak kakao dalam produksinya. rasa manis dan pahit, cokelat Belgia juga baik untuk kesehatan. Cokelatnya kaya akan mineral, seperti zat besi, magnesium, dan seng. Kakao yang ada dalam cokelat hitam juga mengandung flavonoid yang menawarkan banyak manfaat kesehatan. Itu yang membuatku suka coklat ini.
Tapi malah guru Megumi merampasnya dariku secara cuma-cuma, huft.... ( gambar merk disensor karena bukan sponsor ).
---------------------------------------------------------

Rumah antik kuno yang terbuat dari kayu terlihat didepanku. Sebuah rumah di puncak bukit kota, di tengah-tengah belantara hutan. Jendela yang tidak dibuat dari kaca, melainkan dari ranting kayu yang dideretkan. Dua pintu depan yang terbuat dari kayu.

"Selamat datang ke rumahku!"

"Wah..., aku baru lihat tempat seperti ini. Sebelumnya, belum ada orang biasa yang bisa sampai sini dan kembali dengan selamat. Indah sekali pemandangan di sini, sangat memanjakan mata."

"Kau benar nak, ini adalah salah satu pemberian terbaik dari tuhan kepada kita semua."
"Baiklah nak, latihanmu akan dimulai sekarang."

"Hah, sekarang?. Kita baru saja sampai."

"Lebih cepat lebih baik nak."

Kemudian, aku berlatih dengan guru Megumi. Hari ini, aku berlatih menggunakan pedang yang aku dapatkan kemarin dari Ken, pedang ini berat dan sulit dikendalikan.

"Ayunkan pedang itu 1.000 kali!"

Hah 1.000 kali, apa kau gila.

Akupun menuruti pelatihannya. Aku yang ingin dilatih, aku yang harus menurutinya, aku juga harus mengambil resiko ini.

"991, 992, 993," hari ini, berlatih mengayunkan heavy sword ini.
"994, 995, 996" latihan ini sangat melelahkan, mungkin aku akan berlatih seperti ini setiap hari.
"997, 998, 999" aku berlatih seakan tanganku benar-benar mau lepas.
"1.000!" Ya! Aku berhasil!

"Tambah 500 lagi."

"Hah?, kenapa aku memilih pedang berat ini....?!"

Setelah itu, aku berlatih cara melawan Demon bersama guru Megumi.

Malam hari, aku berlatih mendaki bukit. Guru Megumi memindahkan ku kebawah bukit dan menyuruhku mendaki. Terdapat beberapa jebakan yang dipasang oleh guru Megumi dan beberapa kali juga aku terkena jebakan. Aku juga sempat bertemu Demon tingkat rendah yang menghalangiku, tapi itu tidak menjadi masalah karena aku sudah berlatih sebelumnya.

Pagi harinya, aku berlatih Menyerang menggunakan pedang Heavy Sword ku. Aku terus terjatuh, aku juga harus berlatih cara berdiri dengan cepat dalam kondisi tertentu. Aku menggunakan heavy sword ku. sebaliknya, guru Megumi dengan tangan kosong terus mengalahkanku. Orang Tua yang sangat kuat dan ajaib.

"Selanjutnya, adalah berlatih menebas leher musuh."

Guru Megumi menyiapkan semacam replika yang terbuat dari batu. Aku diharuskan untuk menggunakan heavy sword ku untuk menebas bagian leher. Pedang ini sudah cukup tua dan berumur, ada kemungkinan bisa patah. Sedangkan batu ini keras. Dengan pedang, kita bisa menyerang ke arah depan. Arah dari bilah pedang dan arah dari seranganku harus sejalan. Dan, jika aku merusak pedangnya, atau aku mematahkannya. Tulang rusukmu akan hancur, dia mengancamku seperti itu.

Aku terus berlatih dengan guru Megumi. Berlatih dalam menyerang, bertahan, berdiri, bergerak cepat, refleks, melompat, dan lain lain. Selama pelatihan, belum ada tanda-tanda aku akan mewarisi sihir jenis apa. Guru bilang aku mungkin akan tahu kalau sudah menjadi murid Dehuntsco.

Hari ketiga semenjak guru Megumi mengajakku kesini. Akhirnya, aku siap untuk datang ke SMA Dehuntsco untuk mendaftar. Hari-hari yang cukup melelahkan sekaligus menyenangkan. Banyak pengajaran yang bisa kudapatkan dari latihan selama 3 hari ini. Guru Megumi pun mengajakku pergi ke Dehuntsco. Guru tidak menggunakan sihirnya agar aku juga bisa tau jalan menuju sekolah itu.


Ilustrasi: Suasana dalam rumah Guru Megumi. Sangat tenang dan sejuk disini. Pemandangan indah bisa dilihat dari beberapa meter dari rumah guru, yaitu pemandangan atas bukit.

Jangan lupa comment dan vote ya....







Continue Reading

You'll Also Like

2.6K 389 64
~Translate Novel 🚫 Terjemahan 100% Tidak Akurat. 🚫 Typo. 🚫 Novel Bukan Milik Saya.
554 134 140
Gu Yang, yang baru saja mewarisi ratusan juta kekayaan, melewati buku itu, dan menjadi putri palsu dalam buku yang menempati sarang murai dan berakhi...
314K 18.9K 25
KAILA SAFIRA gadis cerdas berusia 21 tahun yang tewas usai tertabrak mobil saat akan membeli martabak selepas menghadiri rapat perusahaan milik mendi...
4.4K 1.5K 27
(*) Spin-off MARMORIS Tobi yang menyembunyikan pekerjaannya. Tobi yang pendiam karena tidak dianggap. Tobi yang putus asa dan mencoba main game. ...