One

54 10 1
                                    

Bella keluar dari mobil dan mulai melangkah memasuki area sekolah barunya.

Langkahnya memelan, memastikan bahwa kenyataannya dia harus benar-benar menjadi salah satu siswi dari banyaknya siswa-siswi disini.

Kemudian ia segera melangkah menuju ruangan kepala sekolah untuk menanyakan dimana kelasnya .

"Lah gue kan belum tahu ruang Kepsek dimana" gumamnya.

Bella merasakan ada yang menyenggol bahunya, lalu ia menoleh ke belakang untuk memastikan siapa yang menyenggolnya.

"Hai? Murid baru ya? Kenalin gue Erika" sapa cewek itu lalu mengulurkan tangannya dengan senyum yang ramah.

"Eh? Iya gue murid baru. Gue Abella" jawabnya sambil membalas uluran tangan Erika. Senyumnya tak kalah manis dan ramah.

"Emm-Rika gue bisa minta tolong tunjukin ruang Kepsek. Gue belum tahu dimana ruangannya" ujar Bella lagi.

Rika dengan senang hati mengangguk dan mulai menggandeng tangan Bella untuk menuju ke ruang Kepsek.

Bella pun tidak keberatan dengan itu, ia berharap semoga Rika ini salah satu teman di kelasnya nanti.

Setelah berjalan melewati koridor, Rika melepaskan gandengannya dengan Bella.

"Ini ruangannya. Gue duluan ya Bell masih ada urusan.heheh" pamit nya lalu meninggalkan Bella yang tersenyum.

Tokk tokk tokk

Bella mengetuk pintunya terlebih dahulu.
"Permisi bu, saya Abella murid pindahan yang dari Bandung" ujarnya sopan.

Bu Killa yang merupakan kepala sekolah di SMA N NUSA 1, paham bahwa Bella ini yang beberapa hari lalu mengurus kepindahannya.

"Oh Bella ya? Mari Ibu antar ke kelas kamu" ajaknya ramah.

Bella tersenyum dan mengangguk lalu berjalan mengekori Bu Killa. Sambil berjalan, Bella melihat sekeliling yang Bella lewati. Hingga tak sadar bahwa mereka berdua telah sampai di depan kelas yang Bu Killa maksut.

Dapat Bella lihat dari luar keadaan kelas yang gaduh itu. Jamkos?  Pikir Bella.
Lalu segera mengangkat bahunya acuh. Sedang Bu Killa sudah dulu memasuki kelas itu.

"Xl - Ipa 1" gumam Bella.

Bella mendengar Bu Killa memanggilnya untuk menyuruhnya masuk. Bella mengangguk dan mulai melangkah memasuki kelas itu.

Sorakan mulai terdengar di telinga Bella tapi Bella berusaha acuh dengan itu semua.

"Selamat pagi anak-anak" sapa Bu Killa dengan suara yang keras.

"Pagi buuuu" balas siswa-siswa dikelas ini. Mereka mulai gaduh karena penasaran dengan kehadiran Bela.

"Jadi di kelas ini kedatangan murid baru. Silahkan Bella kamu perkenalkan diri kamu" suruh Bu Killa.

"Pagi semuanya!!! Gue Abella Franciska Abraham biasa dipanggil Bella. Gue pindahan dari Bandung. Semoga kalian nerima gue disini" ujarnya lantang.

"Kalo dipanggil sayang boleh nggak"

"Id line boleh kali"

"Bell lagi single apa taken nih"

"Idaman bett senyumnya"

Kurang lebih seperti itu lah sorakan-sorakan yang dapat Bella tangkap di telinganya.

"Silahkan lanjutkan perkenalannya nanti ketika istirahat! Bella kamu bisa duduk di samping Raga"

"Saya keluar dulu"

Bella mengernyit yang mana yang namanya Raga. Kemudian matanya menangkap kursi kosong di sebelah siswa laki-laki yang tengah menutup matanya dengan telinga yang disumpal earphone.

ABELLAWhere stories live. Discover now