Honey tidak menanggapi, hanya tersenyum kecut.

"Sudah kuduga, dia memang susah dapat pasangan," ucap Genting tanpa sadar telah menyuarakan isi hatinya dengan keras.

Jojo bergerak cepat, mencubit lengan Genting sebagai teguran.

"Apa sih, Yang? Sakit!" protes Genting.

"Kamu sih, kan sudah aku bilang, jangan ngasih tekanan untuk bawa pasangan. Memangnya kamu mau Honey jadi pohon? Dia nggak pantas jadi pohon, cocoknya jadi truk Pertamina," omel Jojo yang sama sekali tidak melewatkan kesempatan untuk tetap menghina Honey."Eh, maaf," katanya kemudian. "Keceplosan."

Jojo menyengir sementara Honey kembali tersenyum kaku.

"Jadi, kamu ketua reuninya?"Honey sedikit melotot. Sulit menyembunyikan kekesalan setelah mati-matian bangkit dari rasa frustrasi masa lalu.

"Iya, kenapa?" tantang Genting yang hanya mampu menatap Honey selama tiga detik. Selebihnya dia berpaling, berpura-pura tidak gentar padahal tangannya gemetar.

"Honey punya pasangan, nggak? Mau aku teleponin tukang kebunku buat jadi pasanganmu?" Jojo menawarkan.

"Atau mau tukang siomay rumahku aja?" Genting ikut-ikutan meledek. Mendapat dukungan telah membuat nyali pemuda itu sedikit terangkat.

Honey mengepalkan tangannya kuat-kuat. Rasanya, dia ingin menjambak rambut pasangan paling menyebalkan di depannya itu sekarang.

"Bee!"

Panggilan cukup keras itu membuat mereka menoleh pada seorang lelaki berpostur tinggi dengan tubuh atletis terbalut pakaian fashionable—celana denim dan kaos pendek putih dengan long coat berwarna abu-abu dilengkapi dengan jam tangan di tangan kiri—melambaikan tangan ke arah Honey. Lelaki dengan hidung mancung, mata sedikit sipit, alis cukup tebal dengan dua gigi kelinci yang malu-malu terlihat saat tersenyum, membuatnya terlihat sangat tampan sekaligus manis di saat bersamaan.

Jojo sepertinya akan sesak napas dengan ketampanan F, membuatnya tanpa sadar menganga dan nyaris meneteskan air liur. Bahkan saat Genting mencoba menyadarkan dirinya. Jojo tidak peduli membuat F bergidik ngeri. Lelaki berkulit putih sampai berbisik pada Honey, menanyakan kewarasan Jojo.Akan tetapi Honey tidak menyahut, hanya menarik tangan F untuk segera masuk. Kemarin F meminta foto Honey sehingga lelaki itu tidak salah mengenali orang. Honey sudah merasa bagian itu mencurigakan, mengingat dia dan Fatah sudah saling mengenal cukup lama. Namun, Honey masih berharap F adalah Fatah. Meskipun pada akhirnya keinginannya tidak terwujud.

"Kamu nggak kaget?" Bisik F heran dengan reaksi Honey biasa saja.

"Soal apa?"

"Aku ganteng," jawab Galuh membuat Honey tertawa geli.

"Nggaklah."

"Kenapa? Udah pernah pacaran sama cowok yang lebih ganteng dari aku?"

"Nggak, bukan," sanggah Honey.

"Terus?"

Honey menghentikan langkahnya lalu berbisik pada Galuh.

"Nggak ada orang jelek harganya sepuluh juta," jawab Honey membuat Galuh hanya manggut-manggut mengerti.

Honey sangat senang hari ini, bagaimanapun F sangat diluar ekspektasinya. Olokan yang diterima saat SMA karena tidak pernah memiliki pacar dan diketahui naksir Fatah sepihak, seolah dibayar dengan memuaskan. Semua orang terlihat terkejut dan menolak percaya kalau F adalah pacar Honey. Mengingat, lelaki itu memang lebih tampan dari Fatah.

"Eh, soal pembayaran, bagaimana?" Honey tiba-tiba teringat kalau belum membayar.

"Kita lakukan nanti setelah acara ini selesai," jawab Galuh. "Daripada bahas itu, ada hal yang lebih penting."

"Apa itu?" Honey penasaran.

Galuh mengambil secarik kertas dari kantong celana lalu memberikannya pada Honey. Gadis berpipi chubby segera membuka dan membaca isi kertas.

"Kamu bercanda, kan?"

"Nggak, kok."

Rentenir, ucap Honey dalam hati sembari menatap nanar pada kertas di tangannya.

Price Tag

Gandengan tangan: 100k.

Rangkul lengan: 150k.

Peluk samping biasa: 200k

Peluk depan: 400k

Peluk dari belakang: 500k

Digombalin: 300k

Cium kening: Dua juta

Cium pipi: Lima juta

Cium di area manis bernama bibir: Seratus juta

Jatuh cinta: SELURUH HARTA

***

TBC

HAI, JANGAN LUPA BERIKAN DUKUNGAN BERUPA KOMENTAR, VOTE DAN FOLLOW AKUN WATTPAD, INSTAGRAM DAN TIKTOK INAG2711. TERIMAKASIH.

 TERIMAKASIH

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.
PACAR DISKON 30% [ New Version ]Where stories live. Discover now