[ F ] I Want to Eat Krabby Patty ❌

39 8 0
                                    

Aku menunggu antrian dengan sabar. Orang-orang di depanku satu per satu menyebutkan pesanannya. Beberapa bahkan memerlukan waktu cukup lama untuk menentukan pilihan, sehingga membuat sang kasir mencak-mencak kesal. Namun, tidak apa-apa. Aku masih bisa tahan walaupun kakiku mulai kesemutan. Sudah bertahun-tahun aku menantikan saat seperti ini. Mustahil aku mundur sekarang.

Krabby Patty is always worth the wait!

Setelah dua jam yang terasa seperti satu milenia, akhirnya tibalah giliranku untuk memesan.

"Selamat datang di Krusty Krab." Gurita di balik mesin kasir berujar datar. Suaranya lebih menyerupai gerutusan dan dia menatapku seolah aku adalah spesies paling menyebalkan di seluruh alam semesta. "Silakan sebutkan pesananmu."

"Sepuluh Krabby Patty!" seruku bersemangat. Sudah sampai sini, tidak mungkin aku akan puas hanya dengan memesan satu. "Tanpa acar."

Sang gurita meneriakkan pesananku pada spons kuning yang berada di dapur. Spons itu menyahut semangat dan mulai memainkan spatula di tangannya. Dengan hati riang, aku mencari meja kosong.

Sepuluh Krabby Patty-ku datang setengah jam kemudian. Belum apa-apa, liurku hampir menetes menatap roti burger fenomenal itu. Setelah selama ini hanya bisa melihatnya di TV, akhirnya sekarang aku bisa mencicipinya.

Kuambil satu dan kudekatkan ke mulut, bersiap untuk melakukan gigitan pertama. Jantungku mulai bertalu penuh antisipasi.

Oh, Krabby Patty akhirnya--

Kemudian terdengar suara sirine yang cukup keras. Aku menoleh ke arah pintu masuk, separuh berharap bisa melihat seekor plankton kecil yang siap untuk beraksi.

Namun, yang kudapati justru langit-langit kamar berwarna putih. Sesaat kurasakan pikiranku kosong dan begitu tersadar, aku langsung merutuk kesal.

"Sial! Ternyata mimpi!"

***

TEMA 6:
Buat cerita dengan setting Bikini Bottom

***

[End] Magical DaysWhere stories live. Discover now