1. Feeling Mama

17.9K 1.1K 29
                                    

"Gimana? Udah kelar apa belum tuh novel?" tanya seorang wanita muda yang duduk di sofa.

"Lo nggak lihat nih mata udah kaya panda gara gara begadang namatin tuh novel!" jawab Fanny ketus pada Bianca, sahabat merangkap manajer yang tadi bertanya. Saat ini dia sedang memakan sarapan yang tadi Bianca bawa untuknya.

"Ya udah sih terima nasib aja, schedule lo tuh lagi padat padatnya kaya jalanan Jakarta yang lagi macet. Jadi ya daripada nggak sempet baca ya mending lo baca aja semalem, sayang kan kalau tuh novel nganggur apalagi gue dapetin tuh novel susah banget, ya habis lah, mesti pre order lah. Lagian ya habis ini tuh badan juga paling udah fresh lagi, kan bentar lagi kita mau nyalon," cerocos Bianca tak terima di salahkan.

Fanny memutar bola mata malas mendengar ocehan Bianca, lebih baik sekarang dia mandi dan siap siap pergi ke salon untuk merilekskan tubuhnya, walaupun cerewet tapi kalau soal kesehatan tubuhnya Bianca sudah seperti mamanya.

Profesi aktris dan model yang dijalaninya memang membuat Fanny atau Stefanny Aurelie harus pandai menjaga tubuhnya karena jadwalnya yang padat. Dan merekrut Bianca, sang sahabat menjadi manajernya adalah pilihan yang tepat.

Fanny memejamkan matanya saat tubuhnya menyentuh air di bathub, sambil berendam dia kembali memikirkan alur novel yang semalam dibacanya. Fanny memang hobi membaca novel di waktu luangnya, sayangnya jadwalnya yang padat membuatnya kesulitan membagi waktu antara hobi dan pekerjaannya.

Novel dengan judul 'Unperfect Marriage' itu menceritakan tentang kehidupan seorang pria bernama Rendra yang dua kali gagal dalam menjalani bahtera rumah tangga. Di pernikahan pertama, sang istri tidak kunjung memberinya keturunan yang didambakan keluarganya, apalagi keluarganya tidak pernah merestui pernikahan mereka karena wanita yang dipilih Rendra tidak setara dengan keluarganya. Alhasil dengan berat hati Rendra menuruti perintah orang tuanya untuk menceraikan istrinya dan pasrah saat mantan istri pertamanya itu di usir dari rumahnya oleh orangtuanya karena Rendra tidak mau menjadi anak yang durhaka, apalagi saat itu ibunya sedang sakit.

Di pernikahan kedua Rendra memutuskan untuk menerima perjodohan yang sudah diatur keluarganya dengan keluarga yang terpandang. Walaupun tanpa cinta Rendra tetap menjalani pernikahan tersebut dengan baik meski bayang bayang istri pertamanya masih memenuhi otaknya namun itu tak lama karena adanya kabar yang membahagiakan, yaitu istrinya hamil.

Saat itu fokus utama Rendra sudah berpindah sepenuhnya ke anaknya. Namun, sepertinya Tuhan kembali mengujinya. Karena beberapa tahun kemudian dia tau bahwa anak yang selama ini di sayanginya bukanlah darah dagingnya, melainkan hasil perselingkuhan istrinya. Detik itu juga Rendra menceraikan istrinya dan membiarkan sang anak di bawa pergi oleh mantan istrinya.

Setelah itu rasanya hati Rendra mati rasa karena sudah dua kali gagal dalam pernikahan, membuat Rendra menjadi pribadi yang datar dan dingin. Sampai suatu ketika kepribadian itu hilang karena hadirnya seorang wanita yang mampu menaklukkan hatinya setelah mantan istri pertamanya. Dan wanita itu adalah Sarah, si female lead yang baik hati dan berkepribadian hangat nan lembut namun juga tegas.

Mereka menikah walau tanpa restu orang tua Rendra karena wanita yang dicintai Rendra selalu dari kalangan bawah. Rendra sudah tidak peduli lagi karena hanya dia yang tau apa yang terbaik bagi dirinya sendiri. Sudah cukup Rendra menyesal melepaskan istri pertamanya karena masalah keturunan dan permintaan orangtuanya. Kali ini biarkan dia untuk berjuang menentukan bahagianya sendiri.

Rendra dan Sarah berjuang untuk rumah tangga mereka. Apalagi Sarah yang bisa menghadapi tingkah mertuanya membuat Rendra semakin mencintainya, ditambah kabar kehamilan Sarah membuat kebahagiaan Rendra berlimpah.

Lahirnya anak perempuan Rendra dan Sarah membuat keduanya bahagia namun membuat keluarga Rendra meradang karena yang mereka inginkan adalah anak lelaki yang kelak akan menjadi pewaris perusahaan, bukannya perempuan. Apalagi saat itu juga Sarah divonis sudah tidak diperbolehkan hamil lagi karena masalah kesehatan dan Rendra memutuskan untuk tidak membuat Sarah hamil demi keselamatan wanita yang dicintainya itu.

Bukan Sembarang JandaHikayelerin yaşadığı yer. Şimdi keşfedin