Woww, lihatlah dirinya yang mengenakan kaus biasa dengan jas yang ia sampirkan pada lengan kirinya sembari membawa satu kertas putih yang Younghoon tebak itu adalah kertas kerjasama yang akan ditandatangani oleh mereka nantinya

Eunwoo berdecak kesal dan sedikit malu pada kliennya ini karena terus menerus melambaikan tangan padanya. Padahal Eunwoo sudah tau Younghoon ada disitu, tapi kenapa pria yang duduk itu terus terusan memanggil namanya dan melambaikan tangan? aneh

Waitress perempuan yang akan mendatangi pria yang memesan dua minuman hot americano jadi berhenti sebentar. Ia kini sedang menikmati pemandangan dua malaikat tampan yang sedang duduk berhadapan. Yang satu memasang raut wajah dengan bibir tersenyum, dan yang satunya lagi memasang wajah serius

Wowwww, baru pertama kali waitress wanita itu mendapatkan pelanggan yang memiliki visual bak dewa ini

💫💫💫💫💫

Younghoon menyesap minumannya sembari menandatangani kertas putih yang dibawa oleh Eunwoo tanpa dibungkus oleh kemasan

Kemasan yang dimaksud adalah sebuah map kertas coklat. Biasanya surat sepenting ini harus diberi kemasan dengan map kertas berwarna coklat. Karena kertas penandatanganan kerjasama ini bukan kertas main main, tapi kertas yang amat sangat penting bagi kedua pihak perusahaan

Terserah orang tampan macam Eunwoo lah. Younghoon tak ingin mengambil pusing. Toh kertasnya juga masih aman aman aja

Setelah selesai menandatangani, kini raut wajah Eunwoo mulai agak gelisah. Namun masih tetap ditutupi oleh wajah dinginnya

Younghoon bukanlah orang bodoh yang tak bisa memahami ekspresi seperti itu, lantas ia bertanya pada orang didepannya "kenapa? ada hal yang ingin anda tanyakan, sehingga anda tak memperbolehkan saya membawa sekretaris atau orang lain?"

Eunwoo menghela nafas untuk menanyakan hal ini. Ia mengambil nafas dari mulut lalu menghembuskannya "darimana anda tau jika ternyata istri saya sedang mengandung anak saya atau tidak?"

"karena saya orang luar biasa"

"saya serius!"

"saya juga serius!"

Sekarang Younghoon terkekeh ketika melihat wajah kesal dari pria didepannya ini. Sebenarnya ia tau semua yang akan terjadi karena ia adalah seseorang yang istimewa

"apakah anda tau dari orang lain?" tanya Eunwoo kembali. Sungguh dirinya sangat penasaran sekali dengan perkataan Younghoon yang mengatakan bahwa janin itu adalah janin dari hasil hubungan dirinya dengan Hana

Tapi Eunwoo tak mempercayainya karena ia pernah melihat Jin dan Hana masuk bersama ke dalam sebuah hotel. Ntahlah mereka melakukan apa, sehingga Eunwoo berpikir bahwa anak yang dikandung Hana sekarang adalah hasil dari hubungan mereka

Younghoon terkekeh disaat ia melihat wajah Eunwoo yang tengah berpikir "tenang, itu anak anda. Bukan anak dari CEO Jin"

Nahh kan, ini tambah buat Eunwoo pusing. Darimana Younghoon tau kalo sekarang dirinya tengah memikirkan siapa ayah dari janin itu. Apa jangan jangan Younghoon ini adalah seseorang yang diberi kelebihan istimewa oleh Tuhan?

"iya, saya bisa melihat sesuatu yang tidak bisa anda lihat. Saya bisa melihat semuanya"

Kok jadi ngeri ya gue - batin Eunwoo

"b-berarti anda semacam cenayang gitu?" tanya Eunwoo dan dihadiahi anggukan oleh Younghoon

"saya tau, anda pernah melakukan tindakan KDRT pada istri anda. Saya tau anda sekarang sudah jatuh cinta pada istri anda"

CEO - Cha Eunwoo ft Kim NaheeWhere stories live. Discover now