Part 1

7.2K 423 20
                                    

Aku putri pertama dari Nalendra Zavier Akhtar dan Mama Alzhea Mishal Humairah. Ups ... hampir lupa, aku putri kandung dari papa Nalendra dan bunda Arsita.
tapi yang merawat aku selama ini adalah Mama Sea, Mama yang selama ini yang sangat menyayangiku menganggapku seperti putri kandungnya sendiri di banding dengan Ibu yang melahirkan aku.

Aku tidak tahu menahu tentang masa lalu mereka, mengapa sampai Papa sama Bundaku bercerai dan menikah dengan Mama Sea, karena usiaku pada saat itu masih di bawah empat tahun.

Yang aku tahu selama bersama Mama Sea, aku tidak pernah kekurangan cinta dan kasih sayang, Mamaku tidak pernah sedikitpun membeda-bedakan aku dengan kedua adikku.

O..iya, Adikku yang pertama itu cowok, namanya Alfarezel Shaquiille Rasendria dan adikku yang kedua cewek, namanya hampir mirip dengan Mamaku yaitu Alzena Shaqueena Humairah, keduanya anak yang terlahir dari rahim Mamaku, meski kedua orang tua kami sibuk dengan profesi mereka kami bertiga tidak pernah lepas dari rasa cinta, kasih sayang dan perhatian Papa dan Mamaku

Usiaku kini beranjak delapan belas tahun, sebentar lagi aku menamatkan sekolahku dan melanjutkan ke perguruan tinggi, sedang adikku Alf sekarang berusia empat belas tahun dan Zena berusia dua belas tahun.

Meski usiaku sudah remaja, Papa dan Mamaku masih saja memanjakan aku dan masih menganggapku seperti Alulanya yang masih kecil, terkadang aku kesal sendiri dibuatnya, aku ini sudah besar, sudah tahu membedakan mana yang baik dan buruk bahkan aku sudah merasakan yang namanya jatuh cinta.

Dan jangan tanyakan aku jatuh cinta kepada siapa, Dia yang akhir-akhir ini membuat jantungku berdebar hebat, membuat hatiku selalu berdesir saat berada di dekatnya, Dia yang usianya terpaut jauh di atasku.

Dia yang dulunya membuatku takut jika berada di dekatnya, Dia yang dulunya selalu aku hindari bersembunyi di balik punggung Papaku jika bertemu dengannya, Dia yang selalu membuatku menangis dengan jiwa usilnya yang hampir mirip dengan Papaku, yang katanya jiwa usilnya Papa menular ke dia efek keseringan kerja bareng.

Tapi itu dulu sewaktu aku masih tergolong balita, entah mengapa aku selalu takut melihat dia.

Namun semakin bertambahnya usiaku ada sesuatu yang mengganjal dihatiku, entah itu perasaan apa tapi ketika berada di dekatnya aku selalu gugup dan salah tingkah, ingin selalu menjauh darinya, tapi mau bagaimana lagi dianya hampir setiap hari ke rumah, Papaku sudah menganggapnya seperti adiknya sendiri dan mereka satu profesi gitu, terkadang sering menginap di rumah membuatku hampir setiap hari senam jantung.

Yang lebih menyesakkan lagi setiap menginap di rumah pasti ke sekolah di antar olehnya, karena rumahnya searah dengan sekolahku dan berdua di dalam mobil itu rasanya bagaimana gitu.

Tapi sayangnya rasa itu harus kutepis, karena aku merasa jika kami tidak pantas bersanding dari segi usia, aku yang baru menginjak usia 18 tahun masih sekolah sedangkan dia sudah berusia 35 tahun, yang hampir seumuran dengan Mamaku 36 tahun, bahkan aku sering bertanya-tanya dalam hati mengapa di usianya yang sudah tua dan mapan belum juga menikah, dan aku juga tidak tau apakah dia memiliki perasaan yang sama denganku karena sampai saat ini aku belum pernah melihatnya bersama dengan seorang wanita atau jangan-jangan? semoga hanya dugaanku saja. Apakah aku mampu menepis perasaanku? ikuti alur aja.

Seperti pagi ini, kembali Dia mengantarkan aku ke sekolah, senyumannya tidak lepas dari bibirnya yang membuatku semakin mengaguminya, dia tidak kalah jauh tampan dari Papaku, bahkan dia sering kali menjadi incaran wanita-wanita cantik di luar sana, bodynya yang atletis, kulitnya yang putih bersih badannya yang tinggi, Ahh semua yang ada pada dirinya membuatku jatuh cinta.

Apa? aku jatuh cinta, seperti inikah rasanya mencintai, aku tidak tau cinta itu bagaimana, yang hanya aku tau didekatnya hatiku berdesir, jantungku berdetak lebih cepat dari biasanya, perasaanku yang tak menentu selalu memikirkannya bahkan nafsu makanku hilang hanya untuk memikirkannya.

ALURA ✔Where stories live. Discover now