KELAS BARU

234 11 2
                                    

Karna sebuah persahabatan

tidak akan kalah dengan kata yang diantonimkan

berbeda!

Tapi kita bahagia

" Kriiingggg" (suara jam weker)

Terik matahari yang sudah banyak memasuki area kamar ku melewati celah-celah jendela yang sudah di buka sejak subuh tadi.

Ineke Putri Januari itu namaku . Keke nama panggilan ku sejak aku terlahir di dunia
Identitas kelahiran aku pasti sudah tertebak dari namaku , yap!! 22 januari lahir di Bekasi tapi blasteran Sunda dan Batak
Aku memiliki 1 adik laki laki namanya Fery Kurniawan yang berjarak 5 tahun.
Perawakan aku memang terbilang cungkring tak jarang temen sekolah memanggilku dengan sebutan "cengcorang" iya, itu adalah hewan yang badan nya seperti satu tangkai lidi. Aku terbilang gesit tapi suka ngaret, begitu sih kurang lebih nya aku.

Berkenalan dengan teman baru memang hobi ku, tapi kali ini berbeda. Aku dekat dengan 3 orang sahabat pertama caca nama lengkap nya sih Salsabila Virgisavira lahir 09 agustus 1999 paling muda diantara kita tapi paling dewasa, kedua zahra nama lengkap nya Zahratun Sarifah lahir 5 november 1998 paling banyak punya modusan, dan Intan Kurniabila lahir 21 juni 1998 artis sosmed banget apa-apa apdet!. Mereka teman berkeluh kesahku sekaligus teman yang tau segalanya tentang aku.

Singkatnya aku bertemu dengan 3 orang sahabat ku saat awal masuk SMA satu kelas dan sering satu kelompok dalam pelajaran

Hari ini tepatnya pembagian kelas, aku memang sudah malas sekali untuk mengetahuinya karna felling aku diantara kami bertiga pasti aku yang pisahkan karna sebelum pembagian kelas ini, guru wali kelas kami pernah berbicara "main itu jangan geng-gegan , ibu bakalan pisah yang geng-gengan dikelas ini nanti" dari sana aku sudah paham dengan keputusan bu lidia , nama nya sih ibu nurlidia tapi lebih dikenal dengan bu lidia, guru ter datar se SMA ku.

"mah keke berangkat ya, asalamuaalaikum" teriak aku dari luar yang sudah pasti terdengar oleh mamah ku yang berada di ujung rumah, ya.. diruangan dapur tepatnnya.

Dia berjalan tergopoh-gopoh dengan perut yang besar berisi calon adik ku, aku membalikan badan menyegerakan langkah untuk mencium tangan nya lalu pergi bergegas berangkat ke sekolah, karna waktu sudah menunjukan pukul 08:00 yang seharus nya sudah bell sejak pukul 07:00.

Dengan menggunakan motor matic berwarna merah dan helm bogoo yang membuat penampilan ku semakin terlihat bahwa aku anak SMA . 30 menit waktu dari rumah ke sekolah, cukup jauh terbilang karena aku harus melewati 3 kecamatan, 2 stasiun dan kurang lebih 4 desa . Awalnya aku berfikir jika sekolah yang jauh akan membuat ku semangat dan terbiasa bangun pagi, tapi ternyata tetap saja selalu kesiangan .

"paa .. bukain pa" ucapku saat sampai di depan gerbang sekolah yang sudah tertutup rapat .

"keke lagi keke lagi, sejam loh telat nya" ucap satpam sekolah ku sambil membuka gerbang yang telah dikunci 1 jam yang lalu.

"iya maaf pa tadi ban nya bocor pa" ucapku seraya membela dengan kebohongan.

"udah sana cepet parkir nanti saya kena marah gara-gara masukin siswa di jam segini"ucap babeh satpam yang sangat pengertan ini menurut ku.

Aku pun segera memarkirkan dan berlari kecil menuju kelas, dengan menggunakan minni ransel berwarna merah dipunggungku .

Dari sudut tangga sudah terdengar keramaian dari dalam kelas, itu pasti kelas ku karna memang terkenal dengan muridnya yang sangat ramai .

"kesiangan bu" ucap gilang, dia adalah teman sekelas ku anak nya lucu dan periang , tapi kaya orang cengo.
Kalo ditanya nama lengkap nya sih Gilang Bisma Bhagaskara. Dia suka stand up , terobsesi banget sama club bola (persib) aga aneh tapi walaupun begitu anaknya cukup nyenengin .

JATUH (SEGERA TERBIT)Donde viven las historias. Descúbrelo ahora