BAB 1-WELCOME TO MAKASAR

132K 486 19
                                    

             ALFRIZI YUDHA PRATAMA

             ALFRIZI YUDHA PRATAMA

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Sehari sebelumnya...

Sebuah Mobil SUV Range Rover Evoque berwarna merah membelah jalan tol Ir. Sutami di pagi hari ini yang terlihat sangat cerah. Di posisi jok tengah, Al sedang duduk santai. Sebuah lagu berjudul 'One More Night' from Maroon Five mengiringi kedatangannya di kampung halamannya yaitu kota daeng.

"Pak singgah nyari sarapan dulu yah," Ucapnya ke pak supir.

"Mau makan apa Pak?" Tanya pak supir melirik dari kaca spion tengah.

"Hemm... Coto aja deh, udah lama nih gak ngerasain makanan khas Makassar." Jawab Al membalas senyuman pak Sopir.

"Coto nusantara mau gak Pak?"

"Aku ngikut aja, yang penting enak." Jawab Al yang bernama lengkap Alfrizzy Yudha Pratama (AYP). Sejak kecil seluruh keluarga, teman dan sahabatnya memanggilnya dengan nama Yudha.

Jl. Nusantara berhadapan dengan pelabuhan kota Makassar yang dipagi harinya seperti terlihat biasa saja. Di sepanjang jalan memang terlihat beberapa papan reklame setiap Kios, Diskotik dan lain-lain yang saat ini tertutup dan sedang tidak beraktifitas. Berbeda jika dimalam harinya, karena daerah ini adalah pusat kehidupan malamnya kota daeng.

Akhirnya mereka tiba di depan sebuah warung kecil bertuliskan Coto Nusantara, lalu Pak supir memarkir mobil tak jauh dari warung tersebut.

"Mau makan apa pak Yud?? Dan minumnya juga sekalian," Tanya pak supir saat mereka telah berada di dalam warung.

"Ngikut aja deh pak,"

"Daeng Daging to' 2 yah... Minta teh botolnya sekalian," Ucap pak supir memesan ke salah satu pegawai di warung itu.

Tak lama akhirnya pesanan mereka tiba dan karena memang Al sudah lapar, maka segera disantapnya coto pesanan mereka dengan lahap.

~•○●○•~​

Rumah bertingkat tiga dengan model minimalis tapi terkesan mewah menjadi hunian kedua orang tuanya dan juga adiknnya paling bungsu yang saat ini masih berstatus mahasiswa di Universitas Hasanuddin Makassar.

"Assalamualaikum," Ucap Al memberi salam saat masuk kedalam rumah.

"Wa'alaikumsalam," Jawab semua orang yang berada didalam rumah.

Saat ini semua orang sedang menunggu Al dirumah. Sebelumnya, memang Al telah menginfokan kepada Mamahnya bahwa dia akan pulang ke Makassar pagi ini. Makanya Al meminta tolong sopir keluarga mereka untuk menjemputnya dibandara.

"Kak... Mana ole - ole Eci??" Tanya adik Al yang bungsu.

"Aisshhh... Nih cari aja sendiri" Jawab Al yang langsung memberikan travel bagnya kepada adiknya, Tentu saja si Eci langsung merebut dengan cepat tas kakaknya dan langsung membongkar isi tas tersebut.

[CERBUNG] [TAMAT] Me & U - PRIVATE SECRET [By : Tj44]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang