12

1K 147 4
                                    

*Alasan sebenarnya aku meminta tolong kakak-kakak ku adalah karena aku sendiri tidak tahu mau mengajari Kurona apa,*

*Aku memang tahu teori dan teknik dasarnya, tapi itu karena aku menonton Haikyuu, bukan berarti aku yang payah olahraga ini jadi menguasainya hanya karena menjadi adik Miya twins*

*Tapi itu cukup aneh, katanya aku payah dalam bermain sepak bola, tapi saat aku bermain bola dengan anak-anak di panti badan ku sangat ringan seolah terbiasa melakukannya dan permainan ku tidak terlalu buruk*

*Dan praktik voli kemarin nilai ku sangat tinggi,yang kurang hanya masalah stamina, jadi yang mana yang benar? Tubuh ini payah berolahraga atau sebenernya hanya berpura-pura?*

"Miya-senpai, Miya senpai!"

"Ohh. Ada apa Baby Shark?"

"Aku memanggil mu dari tadi, apa yang Miya-senpai lamunkan?"

"Hanya anime yang ingin ku tonton, orang yang akan mengajari kita akan tiba 1 jam lagi, untuk itu kita latihan sendiri dulu. Coba tunjukkan padaku kemampuan mu"

Kurona melakukan berbagai teknik dalam voli seperti yang Name suruh

Karena kedua kakaknya adalah Atlet voly, di rumah mewah mereka tentunya dibuat sebuah lapangan voli agar mereka mudah berlatih

"Cukup bagus, karena sebelumnya aku tidak pernah mengajari orang lain jadi aku tidak tahu bagaimana caranya mengajari orang voli, sekarang coba kau perhatikan dulu saja bagaimana caraku melakukannya"

Name melakukan pukulan dengan kuat lagi, namun disitulah masalahnya, menurutnya ia terlalu banyak menggunakan kekuatan, tapi ia tidak tahu cara mengaturnya, nantinya ia ingin meminta bantuan dari kakaknya agar tidak membahayakan siapapun yang menjadi lawan mainnya.

"Apa yang bisa kau pelajari? Biasanya seseorang ada yang bisa mempelajari sesuatu hanya dengan mengamati nya dengan seksama" *Contohnya Hinata, ah jadi kangen Hinata, didunia ini ada Hinata tidak ya? Kalau ada semoga aku bisa mengenal nya lewat kakak-kakakku. Tunggu, jangan teralihkan!*

"Aku rasa aku akan bisa memahami nya kalau melihatnya beberapa kali lagi" Jawab Kurona

"Kalau begitu sebaiknya kau melihat semuanya terlebih dahulu, gerakan mana yang ingin kau kuasai terlebih dahulu nanti bisa aku tunjukkan berkali-kali"

1 jam mereka berlatih bersama, sesuai janji Miya twins datang ke mansion pukul 04 sore untuk membantu adik tercinta mereka meskipun biasanya mereka akan pulang di jam 05 sore untuk berlatih voli di sekolah

"(Name)!!" Teriak Tsumu berlari sambil merintangkan tangan nya kearah Name sedangkan Samu hanya berjalan santai saja dibelakangnya

Name langsung memeluk Tsumu, Tsumu malah memeluk Name terlalu kuat hingga ia terangkat sedikit dari lantai akibat setter Inarizaki itu. Samu melepaskan paksa pelukan mereka kemudian gantian ia yang memeluk Name.

Name sebenarnya bingung, jangan-jangan yang lebih tua sebenarnya Samu, tapi sejak didalam kandungan ia sudah mengalah dan membiarkan Tsumu keluar duluan saat lahir, jadi ia yang kedua, karena yang lebih dewasa disini malah Samu yang adik dibanding Tsumu yang kakak

*Astaga sudah berapa lama Name tinggal terpisah dari keluarganya hingga keluarganya begitu manja begini terhadapnya?*

"Sudahlah Nii-chan, temanku sudah menunggu dari tadi"

"Baiklah kalau begitu kalian ingin diajarkan apa dalam voli?"

"Aku cara mengontrol kekuatan, dia ingin diajarkan cara melakukan pukulan atau servis yang kuat" Jelasnya sambil menunjuk dirinya sendiri dan pemuda rambut merah disampingnya

*Oh ya, bukannya Kurona satu tim sepakbola dengan Isagi? Mengapa dia tertarik belajar voli? Sebaiknya aku tanyakan selesai berlatih*

Saat berlatih, terkadang Name salting dengan Tsamu Sumu mode serius, tapi ia ditampar oleh kenyataan hubungan mereka. Oleh karena itu ia mencoba fokus dan memperhatikan dengan seksama

Setelah pukul 5 sore mereka selesai berlatih, Kurona sudah ingin pulang sebelum Name mencegahnya untuk berbicara beberapa hal lagi katanya

"Baby Shark, bukannya kau satu tim sepak bola dengan Isagi? Mengapa kau ingin belajar voli? Tidakkah melakukan keduanya secara bersamaan itu melelahkan?"

"Umm, itu karena aku kagum dengan Raksasa Kecil, meskipun tingginya hanya 160 keatas tapi ia bisa terbang tinggi"

Name terdiam

*Entah kenapa aku melihat sosok Hinata pada diri Kurona barusan, Berhentilah melihatnya sebagai orang lain!*

"Oh baiklah kalau begitu, aku antar kau sampai halte bis kalau kau tidak ingin diantar supir"

"Arigatou Miya-senpai"

"Panggil namaku saja, teman sekelasmu yang lain seperti Hiori dan Nanase juga memanggilku begitu"

"Baiklah"

Setelah mengantar Kurona ke halte bis dia lalu kembali ke rumahnya

*Aku hanya merindukan Shoyo, kira-kira di playstore ada Bstation atau tidak ya? Tapi bagaimana mungkin ada Haikyuu sedangkan dua karakternya saja ada didekatku*

*Tapi mungkin saja, ini adalah novel Blue Lock yang tidak diceritakan ada Miya twins disini, jangan-jangan ada karakter HQ lain?*

*Arrghh!! Aku benci pikiran ku yang kemana-mana! Membuat pusing saja!*

Maaf kalau kebanyakan volinya, lagi kangen banget ama Haikyuu, bulan agustus ini mereka tamat, tapi malah ngak bisa nonton movie nya :')

Buat yang udah baca eps sebelumnya coba baca lagi, soalnya Bosu udah tambahin lagi ceritanya, biar kalian ngak bingung juga :)

Bosu make kesempatan izin sakit selama 3 hari buat nulis, tp bkn berarti Bosu bo'ong ya. Bosu emang beneran sakit, udah 3 hari sakit diasrama akhirnya izin pulang, lanjut sakit lagi dirumah 2 hari, hari ke 3 baru kuat nulis

NPC novel BLWhere stories live. Discover now