1. Elegi ini

28 2 0
                                    

"ya gatau kalau bakal lama lanjut, kan awalnya aku cuman gabut"
Elegi 

Aku berkali-kali meletakkan ponselku, sembari menatap layar monitor tempat aku siaran pagi ini. Ya, aku adalah seorang penyiar radio dari radio swasta lokal Jawa Timur-an. Ini kita harus kenalan dulu gak sih?

Kenalin, aku Elegi, Elegi Jovita Kalila. Biasa dipanggilnya sih Egi, hehe apakah kaya cowok? Sebelumnya full cerita ini akan memakai sudut pandangku, kalian bakal baca cerita aku nih, sambil kita healing bareng, kan? Aku bisa memastikan cerita ini tidak akan membuat kalian nangis bombay ataupun tidak bisa tidur karena kefikiran alur. Karena menurutku, hidupku penuh hal-hal indah.

Egi, 20 tahun, penyiar radio, dan mahasiswi Ilmu Komunikasi. Egi ini perempuan idaman warga setempat hehehe, kalem, dan ceria dalam waktu bersamaan, selalu tampil manis dan anggun, bisa memasak, bisa menulis cerita, punya publik speaking yang sangat memuaskan, Egi juga punya prestasi yang tidak diragukan lagi dalam dunia akademik, walaupun ekstrovert dan bisa berteman dengan siapa saja, Egi, tidak selalu friendly dengan laki-laki.

Sempurna kok, namun wajahnya tidak terlalu cantik, bukan cantik seperti artis-artis tiktok, atau seperti orang korea yang sangat kamu bayangkan. Egi biasa saja, tapi ketika kamu melihat dia tersenyum, seperti ada jutaan kebahagiaannya yang tersalur kepadamu, dia memiliki kebahagiaan penuh untuk orang lain, matanya teduh, rambutnya hitam lurus dan lebat, wajahnya sedikit bulat, dan bicaranya sangat sopan. Satu hal yang menjadi kekurangannya adalah, dia, gampang bosan, dan gampang ilfeel.

Benar, aku tau seperti yang kalian fikirkan, flirting sana-sini, ghosting, selesai, begitu terus seterusnya. Setelah kejadian yang menimpanya, kemarin. Egi selalu menganggap semua manusia bergenre laki-laki, akan berakhir sama. Ujungnya ya karena Egi takut dikhianati dan ditinggalkan, Egi selalu melakukannya lebih dulu.

Egi tau, jelas paham, bahwa menyakiti yang datang memang tidak akan merubah apa yang dirasakannya di masa lampau. Jelas sorot matanya sering kali tak tega tiap dia mengatakan "apakah aku membuat kamu berharap? aku hanya mau berteman" Padahal jelas dia sedang membuat orang lain menyukainya. Egi jahat? Sepenuhnya jahat? Atau Egi hanya sedang terluka?

Benar, karena takut resiko kehilangan, kita sering kali menjadi sendirian. Sebanyak apapun orang berdesakan mengantri untuk masuk, kita akan selalu memasang kawat runcing didepan pintu untuk menyakiti mereka. Bukannya luka hanyalah luka?

Enggak, beberapa luka, bukan hanya menjadi luka. Ada banyak pengaruh luka yang akan membuat kamu selalu stuck dan bertahan pada masa-masa itu, luka karena ditinggalkan, akan menjadi bekas trauma sehingga kamu selalu lebih dahulu meninggalkan, atau bahkan kamu memilih sendirian.

Berhak, kamu berhak marah. Kamu berhak menangis dan mengumpat betapa tidak adilnya semesta terhadap dirimu. Itss okay, kalau kemarin memang kasih sayang membuatmu memaklumi segala kesedihan, sekarang kamu bisa protes. Kamu bisa memberikan spasi kepada dirimu untuk selalu membuat rencanamu lebih mudah.

Kamu, selalu diizinkan untuk marah. Tapi marahmu tidak boleh melukai orang lain. Semesta memang kadang gak adil kan? tapi tujuannya bukan untuk melemahkan, tapi menguatkan. Seperti pelukan silang dari tanganmu untuk dadamu sendiri "Aku, maaf ya kita harus melewati luka dan trauma ini, maaf kalau kita harus ada di fase ini"

Ketika rumah lama harus terbakar, kamu tidak akan membakar rumah baru karena takut terbakar lebih dulu kan? 

Benda bisa rusak, manusia bisa pergi, dan janji akan selalu bisa diingkari. Jadi, janji sama aku buat selalu sisain tenaga buat sekedar peluk diri sendiri ya? berhenti untuk membakar rumah barumu.

Egi, dengar aku kan?

Egi, dengar aku kan?

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.


Haloo Rikaa disini guyss!!!

Semoga aku bisa update untuk setiap Sabtu dan Minggu ya guys kalau gak pagi ya malam sehabis isya, yukk vote dan komen bagian yang mungkin kalian suka hehe


see u, lovee

Rika


You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: May 07, 2022 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

VIRTUAL LAGI, NIH!Where stories live. Discover now