RENJANA 32

145 9 3
                                    

[CHAPTER 32 - MATAHARI, CAHAYA, DAN KEBAHAGIAAN]

Happy Reading

"Masuk, gak ada orang," Baskara menyuruh Kirana yang masih melihat teras depan rumahnya.

Rumahnya sangat asri, di depan ada beberapa tanaman hias. Ada kolam ikan di samping pintu rumah, jendela depan rumah dan pintu dengan ukiran ukiran kayu yang indah.

Perpaduan rumah dengan unsur modern dan klasik, di ruang tamu terdapat dinding dinding kayu di hiasi dengan bingkai lukisan.

"Aku lupa kalau Om Rio suka seni,"

Kirana masih melihat sekitar rumah yang kebanyakan dengan ornamen ornamen kayu.

"Duduk, gue mau ganti baju,"

Kirana mengangguk, melepas kepergian Baskara.

Setelah Baskara tak terlihat Kirana bangkit melihat beberapa foto keluarga Baskara yang berjajar di depan sebuah meja kayu dengan etalase.

Sebuah foto keluarga kecil, Baskara yang masih kecil duduk di tengah antara Rio dan Aruni.

"Keluarga Baskara dulunya sangat harmonis." gumam Kirana.

"Lihat apa?"

Kirana terkejut mengurungkan niatnya untuk melihat lebih detail foto itu.

"Oh ini lihat foto itu." Kirana menunjuk bingkai di depanya.

"Oh... ayo ke kamar!" ajak Baskara, membuat Kirana tersentak.

"Ke...ke kamar, mau ngapain?" Kirana menggeleng berpikir yang tidak tidak.

"Dasar, gak mau ngapa ngapain. Gue mau nunjukin sesuatu,"

Kirana dengan terpaksa menurut. Ketika pintu kamar di buka deretan buku berjajar rapi di sebuah rak besar sukses membuat Kirana syok.

"Baska, buku sebanyak ini buat apa?" Kirana maju melihat lebih dekat tumpukan buku, kebanyakan tentang buku sejarah, ilmu pengetahuan, buku kesehatan, dan buku-buku lain yang tak enak di baca.

"Buku sebanyak ini tentang ilmu pengetahuan? Gak ada buku novel? ternyata sebutan perpustakaan berjalan emang pantes buat lo."

'Meong'

"Itu apa lagi? Kucing? Lo punya kucing?" Kirana berjongkok melihat kandang kucing di ujung kamar, kucing Persia warna jingga kesayangan Baskara.

"Iiii...imut," gemas Kirana.

"Onji?" Kirana menyebut tulisan yang berada di kalung kucing.

"Namanya Onji," kata Baskara.

Tak hanya itu, aquarium dengan beberapa ikan koki juga ada disana. Kucing yang memiliki bulu lebat berwarna jingga dan ikan koki yang juga berwarna jingga. Kirana menggelengkan kepalanya sendiri, Baskara sangat suka sekali warna jingga.

"Ini kamar apa kebun binatang banyak hewannya,"

Kirana melihat sudut kamar, ada lemari kaca, berisi beberapa piala dan medali. Beberapa piagam terbingkai disana. Dan di bagian bawah terdapat miniatur marvel, big hero, naruto, dan beberapa mobil hot wheels.

Kirana berlarian kesana kemari melihat lihat kamar Baskara, berdecak kagum. Baskara hanya menggeleng, bahunya di senderkan pada pintu. Melihat Kirana yang terpesona oleh kamarnya itu.

Kirana menoleh pada sebuah pintu, ada tulisan nama baskara menggantung di pintu tersebut.

"Itu ruangan pribadi," Baskara membuka pintu, lalu menghidupkan lampu di ruangan itu.

RENJANAWhere stories live. Discover now