● 𝙿𝚑𝚘𝚝𝚘 𝙱𝚘𝚘𝚝𝚑

1K 196 20
                                    

𝐒𝐢 𝐊𝐢𝐭𝐚 𝐢𝐭𝐮 𝐠𝐚𝐩𝐭𝐞𝐤

•••

𝙱𝚒𝚜𝚊 𝚋𝚞𝚊𝚝 𝚏𝚘𝚝𝚘 𝚔𝚎𝚕𝚞𝚊𝚛𝚐𝚊 𝚐𝚊𝚔 𝚢𝚊?

𝙼𝚊𝚞 𝚊𝚓𝚊𝚔 𝚗𝚎𝚗𝚎𝚔

•••

Awal nya ia ingin pulang sehabis mampir dari gramedia yang ada di salah satu mall dekat kota. Berencana membeli buku SBMPTN untuk mengulas isi soal-soal di dalam nya. Biarpun Shinsuke sudah dikatakan 'aman' masuk jalur undangan. Akan tetapi, ia juga ingin membantu dan berjuang bersama teman-teman satu klub voli nya itu.

Lagipula, apa salah nya mengerjakan soal-soal SBMPTN?

Ketika langkah nya keluar, mata Shinsuke berpapasan oleh dua orang yang sangat ia kenal.

" Oh? Kita! Bisa kebetulan gini " Itu kata si gadis bernama [Name] sembari menunjuk ke arah pemuda bersetelan jaket hitam tersebut. Shinsuke mengerjapkan mata nya beberapa kali, ekor mata ia menuntun pada sosok Miya Atsumu.

" Saya abis beli buku, kalian mau kemana? " Tanya nya penasaran

Atsumu menimpal, " Mau ke toilet bang, noh kak [Name] dah kebelet " Nada nya mengejek kaka kelas yang ia ajak kemarin untuk menemani nya bermain time zone.

Sebuah lirikan tajam mengenai pandangan si miya kuning, spontan diri nya mengalihkan muka. " Gue ke toilet dulu ya! "

[Name] berlari kecil meninggalkan dua pemuda tersebut, dan terjadilah kecanggungan tak berujung. Mau Atsumu atau Shinsuke, mereka tidak ada niat mengawali percakapan. Pemuda mata almond melirik gerak-gerik kembaran Osamu, ia berjalan ke arah bangku kosong dan duduk disana sembari menunggu.

" Gak mau duduk bang? " Tawar Atsumu

Shinsuke diam, lalu duduk sebelah nya.

'Buset canggung amat'

" Kalian udah lama disini? " Shinsuke akhirnya bertanya setelah melewati tiga menit mereka terdiam. Terlintas kata-kata Suna keluar dari pikiran yang membuat ia sangat penasaran.

" Lumayan juga sih, ini bentar lagi mau pulang " Balas Atsumu

Mantan kapten voli hanya ber 'oh' ria, kepala nya menunduk dan menatap plastik bungkusan gramedia. Sebenarnya, Pemuda jenius itu ingin berencana mengajak [Name] belajar bersama. Namun, entah kenapa Tuhan dan Author justru memberikan pemandangan yang sama sekali tidak ingin ia hadapi.

Melihat [Name] berduaan bersama Atsumu.

" Gue udah nembak kak [Name] " Ucap seorang cassanova pemain klub voli. Perkataan Atsumu mengundang Shinsuke untuk menoleh langsung tanpa basa-basi bertanya, " Jadi — kalian pacaran? "

Jangan bertanya, kenapa kalimat itu yang keluar dari mulut nya sendiri walau mempunyai harapan bahwa gadis itu menolak Atsumu. Jahat sih, tapi gimana lagi.

Tiba-tiba saja, Atsumu beranjak berdiri. Mengeluarkan gelak tawa yang terdengar menyindir diri nya sendiri. Atsumu menoleh, " Berharap nya sih gitu bang,  tapi dia malah nolak gue "

Haruskah Shinsuke menghela nafas lega? Merasa semua beban nya perlahan berkurang akibat sebuah kalimat yang dilontarkan oleh Atsumu yang dipadati nada kecewa.

" Maaf saya gak pernah tau kamu suka sama [Name] " Kata nya agak bersalah

" Napa jadi lu yang minta maap? " Tawa si Miya Atsumu

Netflix || Kita ShinsukeWhere stories live. Discover now