17

16.6K 1.6K 96
                                    

Seperti biasa di akhir bulan keluarga Jeon mengunjungi makan Jungkook, mereka selalu mengunjungi makan itu sebagai tanda jika mereka masih menyayangi Jungkook dan masih menganggap Jungkook masih berada di dekat mereka.

"Jungkook-ah, ini Appa, kami datang lagi Jungkook, bagaimana keadaan kamu disana? Apakah Jimin menjahilimu? Appa akan patahkan tulang Jimin jika dia berani menjahilimu, Appa harap kamu bahagia di sana, dan Appa juga berharap kamu bisa memaafkan keasalahan Appa" ucap Sehun meneteskan airmata, dia memang selalu menangis jika berbicara dengan batu nisan Jungkook.

"Sayang, ini Eomma, Eomma merasa kamu masih ada di dekat Eomma sampai saat ini, Eomma selalu berdoa semoga kamu bahagia disana, maaf jika Eomma tidak bisa menjadi Eomma yang baik untukmu" ucap Luhan meneteskan airmata juga.

"Jungkook-ah, adik kesayangku, bagaimana keadaanmu disana? Kamu tahu Min Yoongi saat menceritakan semua kepada kita dia sangat terpuruk dan ingin mengakhiri hidupnya, tapi Hyung menolongnya, dan setelah kami saling kenal lama-kelamaan kami pacaran, dia sudah Hyung ajak kesini menemuimu, tapi dia merasa tidak pantas, dia takut, dia takut kamu masih belum memaafkannya, jadi dia minta waktu untuk bisa menemuimu. Oh ya Hyung akan study tour ke Amerika minggu depan, kamu ingin Hyung belikan apa? Hyung janji akan membelikannya, Hyung akan membelikanmu gantungan kunci khas Amerika, Hyung tahu kamu mengoleksi gantungan kunci dari berbagai Negara, Hyung menyayangimu Jungkook-ah" ucap Hoseok ikut meneteskan airmata juga.

...

Hari ini adalah keberangkatan Hoseok study tour ke Amerika, dia sudah siap, Luhan, Sehun dan Yoongi mengantarkannya ke bandara, setelah sampai di Amerika, mereka langsung menuju pusat pembelanjaan dan memilih sendiri tempat dan makanan untuk makan siang, seluruh siswa J'Bighit Senior High School berpencar, Hoseok memilih untuk pergi ke ook aksesoris untuk membelikan adeknya Jongkook gantungan kunci seperti yang sudah dia janjikan untuk Jungkook, setelah selesai dia tidak melihat teman-temannya dimana-mana, dia terus mencari teman-temannya namun nihil, mobil yang dia tumpangi tadi juga tidak ada di tempatnya.

Bruk

"Aakhh"

Hoseok tidak sengaja menabrak seseorang yang sedang berjalan membawa 2 ice cream.

"Are you ok?" ucap Hoseok membantu orang yang dia tabrak untuk berdiri.

"Dari logat dan tampangmu sepertinya kamu dari Korea" ucap orang yang ditabrak Hoseok.

"Iya aku dari Korea, aigoo aku kira aku seorang diri yang dari Korea di Amerika ini" ucap Hoseok sedikit lega karena dia bisa bertemu dengan orang Korea.

"Kamu salah, disini banyak yang dari Korea, aku saja sekolah di sekolah khusus orang Korea dan muridnya juga banyak" ucap orang itu seraya mengambil 2 ice cream yang terjatuh tadi.

"Berarti kamu tinggal di Amerika? Owh ya maaf ya menabrakmu, kamu baik baik saja?" Tanya Hoseok merasa tidak enak telah menabrak orang itu.

"Ne aku tinggal disini, dan aku baik-baik saya" sahut orang itu tersenyum

"Hmm Jeon Hoseok-imnida" ucap Hoseok seraya membungkukkan badannya.

"Kim Taehyung-imnida" ucap orang itu, ya orang itu adalah Taehyung "Sepertinya kamu lebih tua dariku, aku akan memanggilmu Hyung ne, oh ya Hyung kenapa sendirian disini?" Tanya Taehyung yang melihat Hosoek sendirian yang seperti terlihat kebingungan.

"Aku tertinggal dari teman-temanku karena membeli gantungan kunci ini, semua barang-barangku ada di mobil dan sekarang mobilnya sudah tidak ada, aku bingung harus bagaimana" ucap Hoseok miris seraya menunjukkan gantungan kunci khas Amerika.

"Kalau begitu menginaplah di rumahku, aku akan minta bantuan Appa untuk melacak teman-teman Hyung, untuk malam ini menginaplah di rumahku tenanglah aku dan keluargaku orang baik kok" tawar Taehyung tidak tega melihat Hoseok kebingungan.

It's Better [VKook] (END)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang