QnA

1.8K 262 260
                                    

Hola! Dan akhirnya aku menyempatkan diri menjawab pertanyaan-pertanyaan kalian semuaa!

Langsung aku jawab aja, ya!

Sky academy bakalan diterbitin kapan? Oh! Sama TLM itu bakal ubah alur?

Jadwal Sky Academy sendiri sih belum fix, jadi aku juga nggak berani ngasih tahu pasti kapan tepatnya, tapi aku udah konsultasi sama editorku, di bulan bulan dua atau tiga, tergantung kecepatanku dan penerbitnya.
The Lost Memories sendiri mungkin bukan alurnya yang berubah, tapi ke chemistry antara tokoh A dan B, deskripsi narasi dan latar tempat yang lebih jelas. Selain itu bakalan ada ekstra chapter yang hanya ada di novel. Dan finalnya, aku ingin mengembangkan three pairs, semoga halamannya nggak kebanyakan hehe. Dan yang jelas, PROLOG dan EPILOGnya itu cerita, bukan kalimat pendek kayak di Wattpad.

Tebal SA bakal sama kayak LMP atau enggak?

Ini adalah sesuatu yang bahkan aku dan editorku nggak tahu. Maunya sih tebelnya sama ya, biar pas foto gambarnya kece wkwkwkw. Tapi, balik dulu ke sanggup atau engganya paus ini :'
Amiiin aja deh hehe.

Setelah SA terbit, mau ada sequel lagi gak kak? 😂

Nggak tau. Liat aja endingnya nanti. As I told you guys, sampai hari ini yang kuketik baru di bagian pembukaan Sky Academy. Siput banget paus ini.

SA ITU CERITANYA BAKAL SAMA YG DI SA APA DI UBAH APA GIMANA APA GITU?

BAKAL BEDA DONG. Ada banyak scene yang kuganti. Konflik barunya juga. Tapi kalau kalian nanya dari yang di Wattpad, mungkin ada beberapa yang sama. Kayak soal secret identity Tazu, itu kan kalian sudah tahu jawabannya, kan? Itu bakal aku ganti. Soal mama Piya yang gatau kemana juga, bakal kuganti. Soal Kazumi ... hmm, yang ini aku harus mikir dulu, keberadaannya penting apa enggak. Lalu soal surat yang Kayaka kasih ke Piyorin in case jika dia nggak bangun. Itu masih rahasia, kan ya? Hehehe. Gitu deh, pokoknya.

Kak cin... kangen kakak :") yang tiap pop up sama update hehehe....Oh iya! Kakkkk.... aduh.... aku greget sama SA ditunggu ya :")

Sippp, makasih banyaaaak.

Selain SA dan TLM yang akan terbit apa aja kak? Aqua punya niat ngirim naskah gk kak?

Yang ini rahasia antara aku dan penerbit yang bersangkutan, hehehe. Pokoknya sekarang kalian cukup tahu dulu kalau bukuku nanti bakal ada tiga (LMP, TLM, SA). Aqua World sih sekarang kan belum kelar, belum setengah jalan pula. Dapat nyali darimana buat ngirim naskah? :')

Kira-kira remake SA kapan kak selesainya? Kira kira terbit bulan? Biar aku bisa siap siap nabung:)

Yang ini, sumpah aku belum tau. Kalian terror ke penerbit, penerbit terror aku, aku kudu terror siapa? :')

Di buku SA dan TLM nanti bakal ada ilustrasi nggak? Gambar kakak bagus-bagus 😊😆

Jangan paksa aku untuk melihat masa depan, kawan. Aku tidak tau :')

SA bakal ada sekuelnya lagi nggak? Ato mungkin dibikin prequel LMP?

Masalah sequel SA, kalian tolong jangan jahat sama paus yaa. SA aja belum kelar :')
Dan untuk prequel LMP, aku sama sekali nggak nemu alasan mengapa prequel harus dibikin. Nggak ada konflik yang berbau fantasi. Dan juga, buat apa gitu lho. Piya aja nggak kenal sama Tazu sampai mereka reuni lagi di LMP.

Nanti kepekaan Piya bakal berubah banyak kah? *slap* oh, oh, kira-kira bakal terbit bulan berapa?

Kalau kamu berharap Piya bakal berubah banyak, aku akan menertawakanmu di sini.
Kalau nggak bulan dua, bulan tiga. Pokoknya 2019.

DAYDREAM [Random Book]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang