Into the Novel

3.5K 351 7
                                    

"Sialan.."

Flo menyugar rambutnya ke belakang, mengacak acak frustasi. "Bisa bisanya gue ngalamin hal gila kayak gini!"

Pikirannya berantakan, otaknya pening. Ia sama sekali tak habis pikir, dari jutaan bahkan triliunan orang di bumi, kenapa dirinya yang mengalami hal diluar nalar seperti ini?

Transmigrasi?

Bulshit!

Flashback on

"Kayaknya ini di lanjut besok aja deh, gue agak kurang enak badan," matanya melihat yang lain, "Gapapa 'kan?"

Beberapa murid mengangguk maklum, "Santai aja Flo, kita paham kok."

"Lo juga pasti lebih sibuk dari kita, ngerjain ini itu selain ngurus persiapan festival."

"..thanks," senyum tipis mengembang di wajah Flo.

Tak lama kemudian ruangan hening seperginya orang-orang, kini di ruangan hanya ada Flo seorang yang masih duduk merenungkan hal ini.

Alisnya terangkat satu dengan ekspresi tak percaya. Ia tertawa sarkas, matanya melirik kesana kemari melihat ruangan yg ia tempati ini, sebuah pikiran konyol melintas di otaknya.

Flo dengan cepat berdiri dan keluar ruangan ingin memastikan dugaannya. Ia berdiri di koridor depan ruangan tadi, kepalanya menengok ke kanan dan kiri, di sekeliling ada beberapa orang berseragam yang ia duga adalah murid.

Ia melangkah menyusuri koridor sambil memerhatikan sekeliling hingga telinganya menangkap sebuah obrolan.

"..nya, Lo harus bilang 'I love You' ke Lintang dan tembak dia."

"Hah?! Lo gila?! Ogah, gue gak mau! Yang bener aja, ganti ah dare nya."

"Yaelah Del, siapa suruh milih dare. Dimana Delia yang biasanya pemberani?"

"Ish, gamau! Ganti aja darenya, yang lain deh yang lain, yang waras dikit gitu kek."

"Heh, Lo mau gue suruh nari di tengah lapangan pas upacara? Udah deh tenang aja pasti di tolak kok."

"Aish anying emang Lo ya, muka gue mau di taro mana ini abis ditolak woi!"

"Gampang, ntar tinggal bilang aja cuma dare."

"Heuh! Pengen gue Jambak rambut Lo!"

Flo merasa familiar mendengar ucapan itu, otaknya berfikir keras.

Dare..

Nembak..

Lintang..

Delia..

!!!

Flashback off

"Jadi gue masuk ke novel gitu? Are you kidding me?!" Ia memijat keningnya yang pusing, "Bahkan jadi figuran."

Kini Flo sedang berada di kantin setelah kesasar beberapa kali, ia memakan mie ayam nya dengan badmood, terlihat bagaimana ia berkali kali menghentakkan garpu nya ke dasar mangkok.

Flo tidak terlalu ingat pasti bagaimana detailnya, tapi ingat alurnya secara kasar.

Novel bergenre romantis ini bercerita tentang kisah cinta remaja Delia dengan Lintang yang diawali sebuah dare. Kurang lebih seperti itu, dan disetiap cerita pasti ada antagonis sebagai konflik yang tentu saja akhir mereka mengenaskan.

Flo the ExtraTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang