PENDAHULUAN

1 0 0
                                    

Tujuan penulisan ini adalah untuk memperkenalkan seni lukis kontemporer, terutama karya-karya lukisan Kafeku Art Gallery. Adapun sasaran pembaca dari tulisan ini adalah anak-anak SMA, SMK atau yang sederajat dan golongan umum yang tertarik tentang pengetahuan seni lukis.

asanya kita sudah sama-sama tau ya? Hidup kita ini banyak sekali segi-seginya, antara lain agama, politik, tradisi, pariwisata sampai pada budaya (kebudayaan). Dari segi kebudayaan pun akan terbagi-bagi lagi, yang salah satunya adalah seni (kesenian). Kita mengenal seni suara (menyanyi), puisi, mengarang, drama (theater) sampai pada seni lukis. Seni lukis sendiri pun masih terbagi-bagi lagi, dan ada banyak pendapat atau teori tentang pembagian ini.

Salah satunya, yang saya gunakan dalam tulisan saya ini adalah pembagian menurut rentang waktu (timeline). Ada 2 (dua) pembagian besar, yaitu Seni lukis Pre-modern (sebelum era modern) dan seni lukis era modern (Modern Art). Batas waktu antara kedua era ini pun banyak sekali pendapat atau teori, dua pendapat yang paling sering dijumpai dan yang juga sering saya gunakan adalah pertama Revolusi Industri dan yang kedua adalah saat kita memasuki abad ke-20.

Pendapat pertama menganggap setelah Revolusi Industri melanda dunia, semua hal berubah, dari cara bertanam sampai pada bidang industri, misalnya yang sebelumnya memakai cara tradisional diganti menjadi cara baru, yang dibuat oleh mesin pabrik, dari alat pertanian sampai ke bahan bangunan, dengan kata lain dari jaman tradisional berubah menjadi jaman modern. Hal ini berpengaruh pada semua bidang termasuk seni lukis. Seniman-seniman memiliki ide-ide baru, konsep-konsep baru tentang arti pemahaman dan tujuan dalam seni lukis mereka, dilandasi oleh perubahan jaman tadi. Oleh karena secara singkatnya gaya-gaya seni lukis yang muncul setelah Revolusi Industri itu kerap disebut dengan Modern Art (seni modern).

Pendapat kedua, memakai pendekatan lebih jelas (walau sebenarnya juga memakai pengaruh timbulnya Revolusi Industri tadi, bedanya cuma kapan revolusi industri itu mulai terjadi) yaitu saat kita masuk ke abad ke-20. Jadi menurut pendapat ini seni sebelum abad ke-20 adalah seni pre-modern (sebelum modern) dan seni (yang dihasilkan) sejak kita memasuki abad ke-20 sampai seterusnya adalah Modern Art (seni modern).

Kalau kita ambil tengahnya, dari kedua pendapat (yang sebenarnya mirip) bisa kita bagi-bagi macam-macam seni lukis itu, yaitu:

PRE-MODERN ART
- ancient art (seni lukis kuno)
- classic art (termasuk Romanticism dll)
- Renaissance
- Impressionism
- dll

MODERN ART
- Post Impressionism
- Cubism
- Fauvism
- Dadaisn
- The Stijl
- Naturalism
- Realism
- Pop Art
- Abstract
- dll

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: Apr 04, 2021 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

SENI LUKIS KONTEMPORERWhere stories live. Discover now