BAB 2

718 52 5
                                    

Ketika dia melepas helmnya, rambut hitamnya jatuh hingga bahunya. Para pelayan membantunya untuk melepaskan baju zirah yang berat tersebut dari dada, lengan, dan kakinya. Pria tersebut tidak pernah memakai baju zirah yang berlebihan untuk melindungi tubuhnya selama peperangan. Dia telah berparade melewati jalanan sambil berpakaian layaknya badut, dan merasa menderita akibat teriakan orang-orang yang tiada habisnya. Dia sangat kesulitan untuk bertahan dan berbaris dalam formasi militer yang sempurna, seperti anjing Kaisar.

“Tidakkah lebih baik jika kamu memajang beberapa lukisan? Di sini sangat kosong.”

Hal itu bukanlah suatu masalah yang mengganggunya saat ini. Seorang tamu tak diundang mengikutinya sampai ke tempat pribadinya, lalu mengkritik segalanya. Meskipun saat ini dia sedang mengganti bajunya, tamu tersebut tampak tidak malu sama sekali untuk berkeliling, dan melihat-lihat semua di sekitarnya.

“Ini kamar tidur saya.”

“Menururku, ini bukan kamarmu. Ini adalah ruang tamu yang berfungsi sebagai kamar tidur. Tempat ini sangat cocok untuk tamu. “

“Ruang tamu di lantai pertama.”

“Jika tidak hari ini, kapan lagi aku bisa mengunjungi rumahmu. Jangan pelit seperti itu. Aku punya beberapa karya seni yang sangat indah. Aku akan mengirimkannya beberapa kepadamu.”

Dia menahan kemarahan yang tersulut di dalam hatinya; orang lain tidak mampu menebak apa yang sebenarnya dia rasakan jika melihat dari penampilan luarnya. Ekspresinya dingin, sementara matanya yang merah tampak tenang dan damai.

Dia dengan datar membiarkan pelayan-pelayannya membantunya, untuk mengenakan jas berekor. Dia sedang mempersiapkan pesta kemenangan malam ini.

Niatnya dia hanya akan muncul sebentar pada akhir pesta lalu pergi istirahat. Jika bukan karena tamu tak diundang yang menjengkelkan ini.

“Saya hanya bisa pergi ke pesta dansa hari ini,” katanya sambil mengancingkan manset lengan bajunya.

“Baik. Tapi pestanya bukan tiga hari, tapi lima … “

“Apakah Anda akan menarik kata-kata Anda sebelumnya?”

“Baiklah. Lihat, Duke. Kenapa kamu benci menghadiri pesta sosial? Kita punya anggur, makanan lezat, begitu juga dengan wanita cantik. Mengapa kamu tidak menikmati waktumu di sini? “

“Saya sudah memiliki lebih dari cukup anggur di rumah. Saya juga tidak punya hobi mencari makanan lezat. Bahkan tanpa menghadiri pesta-pesta ini, saya sudah memiliki lebih dari cukup wanita.”

“Oh ayolah. Itu bukan satu-satunya alasan. Duke, kamu harus membantuku di sini. Kamu menjanjikan aku sesuatu.”

“Saya berjanji akan membantu Anda ketika anda menjadi Kaisar nanti.”

“Benarkah? Menurutmu siapa yang bisa menjadi Kaisar berikutnya jika bukan aku?”

Putra Mahkota Kwiz berdiri tegak dan percaya diri.

“Kita bicarakan itu nanti ketika Anda menjadi Kaisar selanjutnya.”

Manusia tidak pernah tahu bagaimana dunia akan berubah. Kwiz tampaknya tidak terganggu oleh kata-kata Sang Duke, dan hanya menghela nafas.

“Mendapatkanmu lebih sulit daripada mendapatkan seorang wanita muda yang pemalu.”

“Pria yang menyebalkan itu tidak populer.”

“Hmm? Duke, apakah itu lelucon? Itu leluconkan?”

Kwiz tertawa geli, tetapi lawan bicaranya tampak tidak tertarik.

“Ayo kita pergi.”

Dia ingin menendang tamu tak diundang ini dari kamar pribadinya secepat mungkin.

Lucia Taran (END)Where stories live. Discover now