00000

5.9K 410 80
                                    

rasanya ingin lari

kaki ini sudah siap untuk pergi

namun, hati memilih untuk tetap di sini.


lalu, otak pun menangis sedih

otak bergumam, "kenapa tetap disini?

jika ujungnya hanya dapat menyiksa diri

dengan berdiri sendiri

tak ada yang menemani

hanya untuk menyaksikan diri ini

perlahan-lahan terganti?"


hati menjawab,

"tak lelah kah kau jika harus berlari?

aku tahu tak ada yang abadi

suatu hari nanti kita pasti akan terganti

tapi apa salahnya untuk memilih tetap disini?

dan mencoba mensyukuri semua yang terjadi?

karena waktu akan silih berganti

suatu saat kita pasti akan terganti

dan apakah kita akan terus berlari?

hanya untuk membentengi diri

dari semua rasa sakit di hidup ini?


mengapa tak kita coba tuk hadapi?

rasa perih ini,

aku yakin tak sebanding dengan yang orang lain alami

anggap saja ini sebuah testimoni

di dalam dinamika kehidupan ini."


otak berdecih,

"hei hati,

sadarkah kau jika hasil testimoni

tak selalu sesuai ekspektasi?"


hati tersenyum pasti

"aku sadar

dan karena itu aku memilih untuk tak berekspektasi

aku memilih tak berlari

dan membiarkan diriku mengikuti alur yang Ia kehendaki."


hati pun mengulurkan tangannya.

"pegang tanganku dan marilah kita hadapi

kehidupan yang tak pasti ini."


lalu otak pun menyambut uluran tangan hati

dengan pasti.



■■■

notes :)))

hello gais

btw itu sebuah motivasi dr gue hari ini

semoga kalian jd semangat utk menjalani hari ini

omong2 151 cm gue juga kanget bgt bgt bgt buat apdet

tungguin gue yaww

tapi gatau kapan :(((

dan feel free to contact me via private message

BTW BELI KUMCER INI YA

krn salah satunya ada cerpen gue

iya tanggalnya emg udh lewat, tp msh bisa PO kok

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.


iya tanggalnya emg udh lewat, tp msh bisa PO kok

contact aja itu ig atau wa nya okey. love u mwah gais

wait for me okay bcs i love u so much gais thx for everything

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Jul 25, 2018 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

151 CMTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang