Sinopsis Layla Majnun

577 2 0
                                    

1. Berlalu Masa

Berlalu masa, saat orang-orang meminta pertolongan padaku

Dan sekarang, adakah seorang penolong yang akan

mengabarkan rahasia jiwaku pada Layla?

Wahai Layla, Cinta telah membuatku lemah tak berdaya

Seperti anak hilang, jauh dari keluarga dan tidak

memiliki harta

Cinta laksana air yang menetes menimpa bebatuan

Waktu terus berlalu dan bebatuan itu akan hancur,

berserak bagai pecahan kaca

Begitulah cinta yang engkau bawa padaku.. ?

Dan kini hatiku telah hancur binasa

Hingga orang-orang memanggilku si dungu yang suka merintih dan menangis

Mereka mengatakan aku telah tersesat,

Duhai, mana mungkin cinta akan menyesatkan

Jiwa mereka sebenarnya kering, laksana dedaunan diterpa panas mentari

Bagiku cinta adalah keindahan yang membuatku tak bisa memejamkan mata.

Remaja manakah yang dapat selamat dari api cinta?

2. Layla Telah Dikurung

Layla telah dikurung dan orangtuanya mengancamku

Dengan niat jahat lagi kejam, aku tidak bisa bertemu lagi

Ayahku dan ayahnya sesak dada dan sakit hati padaku,

Bukan karena apapun juga, hanya karena aku mencintai Layla

Mereka menganggap cinta adalah dosa

Cinta bagi mereka adalah noda yang harus dibasuh hingga bersih

Padahal kalbuku telah menjadi tawanannya

Dan ia juga merindukanku

Cinta masuk ke dalam sanubari tanpa kami undang

Ia bagai ilham dari langit yang menerobos dan bersemayam dalam jiwa kami.

Dan kini kami akan mati karena cinta asmara yang telah melilit seluruh jiwa.

Katakanlah padaku, pemuda mana yang bisa bebas dari penyakit cinta?

3. Wahai Layla Kekasihku

Wahai Layla kekasihku
Berjanjilah pada keagungan cinta agar sayap jiwamu dapat terbang bebas

Melayanglah bersama cinta laksana anak panah menuju sasaran

Cinta tidak pernah membelenggu

Karena cinta adalah pembebas, yang akan melepaskan buhul-buhul keberadaan

Cinta adalah pembebas dari segala belenggu

Walau dalam cinta, setiap cawan adalah kesedihan

Namun jiwa pecinta akan memberi kehidupan baru

Banyak racun yang harus kita teguk untuk menambah kenikmatan cinta

Atas nama cinta, racun yang pahit pun terasa manis  ??

Bertahanlah kekasihku, dunia diciptakan untuk kaum pecinta
Dunia ada karena ada cinta.

4. Wahai Angin Sampaikan Salamku pada Layla

Wahai angin sampaikan salamku pada Layla!

Tanyakan padanya apakah dia masih mau berjumpa denganku?

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: May 02, 2019 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

Resensi Cerita Layla Majnun Kisah Cinta Abadi Sepanjang MasaWhere stories live. Discover now