Terlahir sebagai wanita, apa hebatnya???

470 10 1
                                    

"Perempuan ibarat permata, dia cantik dan dia bercahaya. Hatinya sekuat baja, itu nampak dari jerih payah ibu kita. Perempuan itu hebat, namun seringkali tak dianggap"♫♫♫Anes Aisyah♫♫♫

Aku jadi teringat kisah dari Ummu Umaroh, perempuan hebat yang ikut berperang bersama Nabi. Kisah teladan dari seorang perempuan. Perempuan yang penuh dengan semangat dan ketangguhan. Sama sekali tak ada keluh kesah di sana, yang diinginkannya hanyalah keselamatan Rasulullah saw. Prajurit perempuan yang memberanikan diri berperang bersama Nabi Muhammad saw. Ummu Umaroh adalah seorang mujahidah yang paling pemberani. Dia melindungi Nabi sekuat tenaga, sampai-sampai tubuhnya banyak luka dan bersimbah darah. Namun, ketika sudah melihat Nabi selamat rasa sakit yang ia peroleh dari goresan atau tusukan pedang tak terasa apa-apa. Cukup dengan melihat Nabi selamat dari peperangan tersebut, rasa bahagia hinggap dihatinya. Walaupun banyak anggota badan yang terluka di sana, sehingga tidak salah jikalau Ummu Umaroh diberikan julukan sebagai "Singa Merah" yang artinya Pemberani yang berdarah-darah demi membela Allah swt dan Rasulullah saw.

Ketika dijenguk Nabi, ketika Nabi ingin melihat kondisinya, Ummu Umaroh sama sekali tak menunjukkan rasa sakit yang diderita, padahal Nabi mengetahui jika sakit itu sedang ditahannya. Meskipun darahnya terus menetes akibat sayatan pedang, Ummu Umaroh tetap menunjukkan dirinya kuat dan tidak merasakan sakit. Ketika ditanya Rasul, apa harapan Ummu Umaroh yang sudah bersusah dan bedarah membantu agama Allah. Ummu Umaroh berkali-kali menjawabnya, ia hanya ingin bisa hidup bertetangga dengan Rasulullah saw kelak di akhirat.

Kisah yang sangat inspiratif dari Ummu Umaroh, menunjukkan bahwa ketangguhannya ingin dibalas dengan surga. Begitupun dengan wanita muslimah, sekarang banyak yang berlomba-lomba, berbondong-bondong berburu surga Allah swt. Kembali berbicara mengenai hebatnya seorang wanita, tak jauh-jauh berkata. Bisa melihat ibu kita, beliau yang sudah bersusah payah dan berbulan-bulan mengandung kita. Ibu, dialah perempuan yang hebat, di sana kita bisa melihat ketangguhan seorang wanita, hatinya kuat, tak rapuh. Dalam kondisi yang sedang tidak sehatpun, tetap beliau mengingat dan mendoakan kita.

Kata siapa wanita itu lemah???

Kata siapa wanita itu tak memiliki tenaga???

Kata siapa wanita itu cepat lelah???

Apakah bukti dari kisah Ummu Umaroh dan seorang ibu tidak cukup menjelaskan jika sesungguhnya wanita itu kuat dan bermental baja???

Sampai-sampai Allah swt memberikan keistimewaan bagi kaum wanita, yaitu berupa adanya Qur'an Surah An-Nisa. Allah mengistimewakan kaum hawa dengan hadirnya surah An-Nisa. Ini sudah meberikan bukti yang kuat bila perempuan itu hebat dan istimewa bukan?

"Perhiasan dunia adalah seorang wanita, dan wanita muslimahlah yang menjadi perhiasan dunia yang tak ternilai harganya"

Kekuatan seorang wanita ialah terletak pada hatinya. Dimana ketika hatinya sudah terisi oleh adanya iman, maka ketangguhan akan didapatkan. Saat iman sudah berada pada dzikrullah, maka tujuan untuk menggapai ridho Allah akan dimudahkan. Seorang wanita tak pernah menggunakan tindakan kasar, dia selalu menggunakan hatinya untuk berbicara dan berargumen. Inilah sebabnya perempuan penuh dengan perhitungan. Dia tak gegabah dan dia juga tak pernah lepas dari doa dan rasa syukur. Hebatnya seorang wanita yang tak lain dan tak bukan adalah meluluhkan. Banyak kisah yang menggambarkan perkataan atau tindakan seorang wanita dapat meluluhkan kaum adam. Dapat meluluhkan kepada kebaikan.

Perempuan juga penuh dengan penjagaan. Perempuan tak lepas dari yang namanya kehormatan (kesucian). Kata Allah swt perempuan yang menjaga kesucian, yang menjaga kehormatan maka rahimnya diberkahi. Apalagi perempuan muslimah, mereka penuh dengan penjagaan. Menjaga hati, lisan, dan perbuatan. Dengan balutan hijab, jilbab, dan khimar wanita muslimah merasa aman. Dibalut pula dengan adanya iman yang dzikrullah.

"Di balik laki-laki yang hebat, pasti ada wanita yang hebat pula di belakangnya."

Khalifah Umar bin Khattab juga pernah mengatakan, "Laki-laki sukses itu dilihat dari dua hal, yang pertama siapa ibunya dan yang kedua siapa istrinya."

Kehebatan seorang wanita memang biasanya tak kasat mata. Hingga banyak kaum adam mengira, wanita hanya sebagai pelipur lara. Padahal, wanita penuh dengan ketangguhan dan kesabaran yang luara biasa. Kamu wanita??? Jika kamu terlahir sebagai seorang wanita, maka bersyukurlah. Jika kamu sudah berada pada balutan hijrah dengan jilbab dan khimar (muslimah) maka banyak-banyaklah bersyukur kepada Allah swt.

***Yuk ... mulai perbaiki diri. Jangan jadi akhwat yang cengeng ya :-) ... hidup itu bukan untuk ditangisi***

^Jangan lupa bermuhasabah diri Ukh^

^Jangan lupa Baca Al-Qur'an^

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: Jan 02, 2018 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

Menjadi Akhwat Tangguh, Hati Tak Akan RapuhWhere stories live. Discover now