AKAR, TANAH, DAN KAUSA

48 4 0
                                    






"Give the ones you love wings to fly, roots to come back, and reasons to stay."

― The Dalai Lama






HARI ini keempat kalinya aku menangkap bisikan yang tidak enak didengar mengenai hal yang (menurutku) itu-itu saja. Bosan sebenarnya, tapi apa mau dikata. Posisiku yang dekat dengan objek pembicaraan mereka mau tak mau membuat telingaku lebih sensitif dengan topik sumbang yang selalu dijadikan bahan rumpian kampus kami. Jurusan kami, lebih tepatnya.

Sebenarnya aku sudah jengah mendengar (baik disengaja ataupun yang hanya terdengar sayup-sayup) kalimat yang diawali dengan "Kok Kak Taehyung ...," dan diakhiri dengan "... tapi Jungkook kan ...."

Klise sebenarnya.

Mereka hanya iri.

Tapi kurasa kali ini irinya ini sudah agak mengganggu sih. Tingkatannya sudah lengkap dari iri yang gemas ingin memiliki hubungan serupa, sampai pada tipe iri nenek lampir yang diiringi dengan niat menghalangi bahkan mencoba merusak hubungan mereka. Ini yang agak berbahaya, iri yang destruktif.

Well, don't waste your time, honey. You'll fail successfully, trust me.

Tuhan sepertinya memang mengutusku ke bumi untuk menjadi Dewan Humas sekaligus Kepala Divisi Pertahanan untuk hubungan dua anak ini namun Ia lupa memberikanku kesabaran. Poor me.

Baik, coba kuingat ulang kalimat apa saja yang sempat kudengar hari ini mengenai mereka ya.

"Kok Kak Taehyung mau ya? Mahasiswa berprestasi sih, tapi Jungkook kan jarang senyum banget. Beda banget sama pacarnya yang super ramah." Satu.

"Kok Kak Taehyung betah banget ya sama dia? Tiga tahun banget loh! Ganteng sih, tapi Jungkook kan angkuh nggak ketulungan. Buat apa tampang oke kalau sombongnya sampai ke langit?" Dua.

"Kok Kak Taehyung bisa tahan ya? Serius deh, nunggu mereka putus banget aku. Ya dia sama pacarnya sama-sama banyak yang naksir sih, tapi Jungkook kan 'sedingin itu'. Kak Taehyung nggak mau lepasin aja apa?" Tiga.

Ya Tuhan, Bumi, dan Segala Isinya. Tahu apa kalian soal mereka? Soal tiga tahun yang mereka perjuangkan bersama?

Oke, mungkin aku akan mencoba membuat surel berisi esai soal dinamika hubungan mereka berdua (tunggu, serius deh, apa aku memang harus ya?) dan mengirimkannya ke blog berita harian kampus supaya besok pagi semua orang dapat melihat betapa tidak masuk akalnya dan betapa buang-buang waktunya segala gunjingan yang mereka lontarkan selama ini.

Sungguh, mereka tidak kenal siapa Kim Taehyung dan Jeon Jungkook secara personal tapi bisa-bisanya melabeli ini dan itu.

Sini, biar aku yang ceritakan.




*




KIM Taehyung, sahabatku semenjak sekolah taman kanak-kanak. Rumahnya yang masih berada dalam satu kompleks denganku membuat kami banyak menghabiskan waktu bersama. Terlalu banyak malah sampai kuliah pun harus satu kampus dan satu jurusan. Kami sekembar itu.

AKAR, TANAH, DAN KAUSAWhere stories live. Discover now