UNF part 4

1.1K 197 13
                                    


Mereka berdua berbaring menatap langit-langit kamar yang bernuansa serba putih

Tik tok tik tok suara jarum jam yang bergerak tiap detiknya menemani kesunyian diantara mereka berdua.

"Ji" panggil Jennie tanpa memandang ke arah orang yang dipanggil

"Hm" jawabnya singkat.

"Kenapa tadi sikapmu sangat aneh"

"Aneh? Bukannya aku memang orang yang aneh ya?"

"Iya sih kau memang aneh, tapi anehmu yang tadi tidak biasa Ji"

"Hanya perasaanmu saja, karena tadi kau sedang bersama orang yang serius jadi aku terkesan tambah"

"Bisa jadi sih"

............

Suasana kembali sunyi

"Oiya Jen, sebenarnya ada apa dengan marga Song?" Jisoo kini yang bertanya pada Jennie.

"Maksudmu?"

"Maksudku, kau selalu dekat dan suka dengan seseorang yang bermarga Song"

"Ah benarkah? Aku tak menyadarinya"

"Ck kau ingat! Dulu mantanmu juga bermarga Song, Song Mino lalu idolamu juga Song Jong ki dan sekarang, kau sedang dekat dengan direktur Song"

"Benar juga, wah kau benar-benar memperhatikanku ya Ji"

"Sangat! Aku sangat memperhatikanmu asal kau tau saja"

"Iya iya"

"Mmm jika boleh bertanya sejujurnya aku penasaran tentang penyebapmu putus dengan Mino?"

"Hahhh....aku putus dengannya karena dia orangnya tak bisa serius, apapun pasti selalu dijadikan candaan aku jadi malas. Dia lucu dan aku suka itu, tapi ada kalanya aku juga ingin serius"

"Aaa jadi kau suka tipe yang seperti itu"

"Yap"

"Oke noted" batin Jisoo

"Tapi bukankah direktur Song adalah orang yang serius?"

"Iya dia memang serius, karena itu aku jadi penasaran hihihi"

Mendengar penuturan Jennie, Jisoo hanya memutar bola mata malas.

"Ekhem btw kau tak mau mencari seseorang yang berasal dari marga lain gitu? Kim misalnya"

"Entahlah, aku tak punya kenalan seseorang yang bermarga Kim"

"Uhh sakit tak berdarah hiks, apa aku selama ini tak kasat mata" Jisoo membatin, merasa miris dengan dirinya sendiri.

"Apa aku harus berganti marga agar ia memperhatikanku?" Jisoo bergumam.

"Kau barusan mengatakan apa Ji?" Tanya Jennie dengan mata yang sudah tertutup siap menuju alam mimpi.

"Ani! Aku hanya bergumam meniru suara nyamuk hehe"

"Hm" jawab Jennie seadanya

"Jen"

"........"

"Jennie"

"......."

Jisoo berbalik memiringkan badan untuk melihat Jennie

"Pantas saja tak ada sautan, ternyata orangnya sudah tertidur"

Alih-alih kembali ke posisi semula, Jisoo malah diam memandangi wajah tidur Jennie yang tenang

User Not Found{Jensoo} HiatusTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang