𝐉𝐀𝐃𝐈 𝐏𝐄𝐍𝐔𝐋𝐈𝐒 𝐆𝐈�...

By honeymenu

33.1K 7.6K 1.3K

[A NON FICTION BOOK: COMPLETED] Kenali caraku mengatasi hidup, mengelola emosi, dan caraku menulis novel lewa... More

Pembuka
1. Tujuan Menulis
2. Views
3. Vote dan Komentar
4. Iri Hati
5. Benci Idol
6. Feedback
7. Minder
8. Kritik atau Hinaan?
9. Perfeksionis
10. Menikmati Proses
11. Mainstream is Bad
12. Antikritik
13. Cerita Halu
14. Takut Diplagiat
15. Percaya Diri
16. Sederhana Juga Bagus!
17. Berhenti Menulis
18. Cerita Kentang
19. Pembaca Setia
20. Ekspektasi
21. Standar Kebahagiaan
22. Perbandingan
23. (Julid) Unpopular Opinion
24. Dari Berat Menjadi Ringan
25. Harapan Pembaca
26. Mengekspresikan Ide
27. Genre yang Laku
28. Cemas Berlebihan
29. Keuntungan Wattpad
30. Jujurlah Pada Dirimu
31. Alur Bertele-tele
33. Meniru Gaya Tulisan
35. [RB #1] NOVEMBER 2020
36. Awalan Cerita
37. PENGHARGAAN WATTYS
38. Menjadi Lebih Baik
39. Supaya Tidak Kaku
40. Narasi Panjang VS Pendek
41. Menyusun Konflik
42. Manfaat Menulis
44. Dialog yang Hidup
45. Kesalahan Menulis
46. Kesalahan PUEBI dan KBBI
47. Tokoh Sempurna
48. Mencari atau Menciptakan Pasar
49. Promosi Itu Wajib
50. Karakter yang Dibenci
51: Karakter yang Kuat
52. Karakter yang Kuat 2
53. Cerita Masuk Akal
54. Mengontrol Hidup
55. Lubang Cerita
57. Resep Menulis Fantasi
58. [RB #2] DESEMBER 2020
59. Zona Nyaman
60. Menulis dan Membaca
61. Alasan Bosan Menulis
62. Sumber Penghasilan (Part 1)
63. Sumber Penghasilan (Part 2)
64. Tulisan itu Aset
65. Jadi Penulis Aktif
66. Teman Menulis
67. Fake Productivity
68. Melawan Fake Productivity
69. Waktunya Berpisah

56. Mental Sukses

193 66 3
By honeymenu

"Semua orang pasti pingin sukses, tapi nggak semua orang benar-benar punya niat untuk sukses."

Kamu, aku, dan semua orang, pasti punya mimpi menjadi orang sukses. Mungkin ada di antara kalian yang pingin menjadi penulis, ada yang kepingin menjadi pengusaha, ada yang kepingin menjadi pegawai pemerintah atau apa pun profesi yang kelihatan hebat di mata orang-orang.

Satu hal yang wajib dijalani apabila kita pingin sukses, adalah menanamkan mental suksesnya terlebih dahulu.

Masalahnya, nggak semua orang punya mental sukses. Kebanyakan dari mereka hanya kepingin sukses tapi enggak mau susah payah buat mendapatkan suksesnya, iya nggak?

Padahal, mental sukses itu justru muncul ketika kita mengalami kegagalan berkali-kali. Mental sukses itu justru muncul ketika kita sedang berproses, bukan ketika kita telah berada di puncak dan menikmati kesuksesan.

Misalnya nih, kamu pingin jadi penulis profesional karena kamu pingin menjadi sesukses Dee Lestari atau Tere Liye. Namun, kerja kerasmu tak sebanding dengan impianmu. Kamu memang menyukai menulis, tapi setiap kali mendapat kegagalan, kamu menangis dan terpuruk begitu lama. Kamu bahkan mulai meragukan kemampuanmu dan dirimu sendiri. Kamu menyalahkan Tuhan dan takdir hidupmu, mengatakan hal tidak-tidak; "Kenapa susah amat sih jadi penulis? Gue udah masukin naskah kemana-mana dan nungguin hasil sampai bangkotan, tapi tetep aja nggak bakal menang. Ini pasti karena hidup gue enggak beruntung. Tuhan enggak adil. Tuhan enggak mau gue jadi penulis. Gue orang gagal."

Penyebab kamu seperti itu adalah karena kamu belum melihat makna di balik kegagalanmu.

Kamu hanya terpaku pada hasil yang bakalan kamu dapat bila menang. Kamu hanya terbuai dengan hadiah dan segala apresiasi yang kamu dapat bila kamu bisa sesukses Dee Lestari atau Tere Liye.

Kamu hanya mencintai mimpimu, tapi tidak dengan prosesnya.

Padahal, dalam hidup, proses itulah yang membuatmu berkembang. Dan, kamu tahu kalau proses itu pasti memakan waktu.

Mengapa kamu tidak mencoba menikmati prosesmu dari sekarang?

Kalau kamu menikmati proses, kamu bisa melihat aspek perkembanganmu begitu jelas. Kamu bisa menilai hidup dari segala sudut pandang dan pengalaman yang kamu dapatkan. Kamu bisa membentuk karakter dan mentalmu menjadi lebih kuat dan tahan banting. Dan, apabila kamu melakukannya dengan benar, tanpa sadar kamu sedang menanjak menaiki gunung menuju impianmu.

Saat ini kamu memang belum sukses. Saat ini mungkin kamu sudah mengalami puluhan, bahkan ratusan kegagalan. Tapi, selalu ingat bahwa masih ada peluang selama umur kita belum habis.

Cobalah angkat tangan kananmu di depan wajah, gerakkan jari-jarimu selama beberapa saat. Lima detik. Sepuluh detik ....

Apa yang kamu rasakan?

Kamu masih bisa bergerak.

Kamu masih bisa berusaha untuk maju. 






Note:

Setiap kali aku ngerasa sedih, tertekan, dan butuh penyemangat, aku selalu melakukan metode mengangkat tangan dan menggerakkannya di hadapanku. Entah bagaimana, efek yang ditimbulkan sungguh hebat. Aku jadi semangat lagi, sampai-sampai aku yakin nggak ada yang bisa menjatuhkanku selama aku masih bernapas dan bergerak di dunia ini. 

We are unbreakable. 

Continue Reading

You'll Also Like

3.7K 473 37
( TAMAT ) LAGI TAHAP REVISI. Teori dunia paralel bisa dijelaskan sebagai kehidupan manusia beserta alam semesta secara bersamaan satu sama lain. Yang...
3.1K 528 24
𝚆𝚎𝚕𝚌𝚘𝚖𝚎 𝚝𝚘 𝚝𝚑𝚎 𝚏𝚞𝚝𝚞𝚛𝚎.... ______________________________________ Dalam upaya manusia untuk menemukan pengganti Bumi, Proyek Terafo...
100K 6.2K 25
Kumpulan materi kepenulisan dari awal grup terbentuk sampai sekarang dan seterusnya. Sebelumnya bernama: Jendela Kata Community Copyright © 2016 oleh...
3.9K 780 20
Terror Castle', Puri Kengerian, atau lebih enak kalau dikatakan: Puri Setan! "Kami ingin mencarikan rumah berhantu bagi Anda, Sir." "Rumah hantu?" Al...