berperan bukan baperan

12 4 7
                                    

Assalamu'alaikum sahabat muslimahku dimanapun kalian berada.
Sebut saja nama gue hana. Gue juga seorang wanita sama seperti kalian semua.
Based on history, sebelum rasulullah diutus Alloh untuk kaum jahiliyah di kala itu. Ada hal yang sangat memprihatinkan yang menjadi kebiasaan masyarakat jahiliyah saat itu yakni melecehkan harkat dan martabat kaum wanita. Wanita hanya dijadikan sebagai alat pemuas nafsu belaka dan sama sekali tidak dihargai. Maka dengan kehadiran Rasulullah harkat dan martabat wanita dimuliakan.
Lalu jika dilihat dari sejarah bangsa indonesia ada sosok wanita yang menjadi pelopor emansipasi wanita yaitu R.A Kartini.

Nah berdasarkan sejarah di masa lalu diatas betapa dengan kekuatan untuk bisa memperjuangkan harga diri wanita agar tidak di anggap rendah dan hina.
Namun realita yang kita hadapi di tengah zaman yang semakin maju, arus teknologi yang semakin kencang sampai munculah istilah BAPER itu sendiri?????
Kenapa harus ada baper? Sampai lupa mikir?
Apa kita gak sama sekali menghargai para pejuang yang udh membela hak hak kita ? Tapi apa,kenyataan nya sekarang hanya karna baper sampai wanita terlihat lupa segalanya.
Karna cinta semu wanita rela membuang air mata berharga dan waktu serta tenaga hanya karna sudah baper.
C'mon guys.kita boleh bangga dengan sebutan milenial .tapi apakah milenial itu hanya cover saja, tapi dari mindset cenderung regresif.
From now start to move on.
Udah deh lupakan segala sesuatu yang gak  berkontribusi penting  d hidup kalian.
Akan lebih baik jadilah seorang muslimah milenial yang berperan dan punya produktivitas tinggi.
Misalnya kalau putus dari pacar atau di tinggal nikah (gue banget ni hahaha) kalian jauhin kotak tisu yang selama ini jd best friend di saat sedih, stop musik galau dan pastinya berhenti untuk stalking mantan.
Coba deh mulai untuk menggali potensi yang ada. Alloh itu menciptakan manusia dalam keadaan yang sempurna karna kita dibekali akal. Kenapa kita gak gunakan daya tersebut untuk berkarya guys.
Kalian pasti tau passion kalian masing masing itu apa aja misalnya memasak, buat kue, menjahit,melukis,menulis buku, menjadi public speaking, menjadi pembuat handmade dll.
Daripada boring sendiri mendingan punya karya dan itu semua bisa dijadikan nilai jual loh.
Dan setelah kalian sukses kelak kalian sendiri yang akan nikmatin hasilnya.
Kalau udh sukses mantan kalian bakalan nyesel deh boleh 100% dicoba.
Sekian dari gue guys wassalamu'alaikum.

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: Feb 14, 2019 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

say no to BaperWhere stories live. Discover now