Bab 10: Kewaspadaan

Start from the beginning
                                    

Para siswa pekerja yang mendengar hal tersebut langsung bersemangat. Walaupun jumlah yang diterima tidak bisa dikatakan banyak. Akan tetapi, bagi mereka sendiri. Jumlah itu sudah sangat banyak. Selama mereka mendapatkan tambahan pendapatan yang diterima. Mereka akan bisa menghemat ataupun menabung lebih baik uang yang dapat mereka gunakan kedepannya.

"Hei! Bagaimana denganku?!" Xiao Wu bertanya dengan nada penuh kebanggaan. Seolah-olah pertandingan yang baru saja dilakukan olehnya tidak pernah terjadi sama sekali.

"Ini..."

Semua siswa pekerja yang ada disana langsung terdiam.

"Apa?! Apa kalian tidak ingin membantuku menyelesaikan masalah pekerjaanku?!" Xiao Wu bertanya dengan nada marah, "Apa kalian ingin menerima Pelajaran dari sister Wu?"

"Tidak, tidak, tidak" Salah satu dari siswa pekerja langsung menggelengkan kepalanya dengan cepat.

"Bagaimana mungkin kami tidak akan melakukannya"

"Jangan khawatir, Sister Wu. Kami pasti akan membantu menyelesaikan masalah pekerjaanmu"

"Itu benar. Kamu duduk tenang saja. Seluruh pekerjaan yang kamu miliki akan kami selesaikan!"

"Bagus!" Xiao Wu mengangguk dengan penuh kebanggaan mendengarkan hal itu.

"Dasar pemimpin yang otoriter"

Allen menghela nafas kemudian menatap kearah Wang Sheng kembali, "Dimana tata letak tempat tidurku?"

"Hei, Allen. Kamu bisa tidur disamping tempat tidurku" Suara Xiao Wu kembali terdengar.

Dia melangkah mendekati Allen dengan cepat kemudian menunjuk kearah sebuah tempat tidur yang berada diujung dari bagian kanan bangunan tersebut.

"Disana?"

"Apa tidak kamu puas dengan tempat itu, Allen? Jika kamu menginginkannya, kamu bisa memilih tempat tidur yang kamu inginkan." Wang Sheng langsung berkata dengan cepat.

Secara bersamaan, seluruh siswa pekerja langsung bergerak dengan cepat memberikan kode untuk memilih tempat tidur mereka. Hanya satu siswa yang tidak melakukan hal demikian.

"Tidak perlu. Saya akan mengambil tempat tidur yang ada disana"

Allen segera melangkah kearah tempat tidur yang dimiliki olehnya.

"Ngomong-ngomong, Allen. Apa Jiwa Bela Dirimu? Berapa kekuatan jiwa yang kamu miliki?" Xiao Wu bertanya dengan tatapan penuh minat sembari mengikuti Allen dari belakang.

Para siswa pekerja juga saat ini memberikan perhatian lebih kepada Allen.

"Apa saya perlu menjawab pertanyaan semacam ini?"

Allen bertanya dengan tenang sembari meletakkan seluruh barang bawaannya di atas tempat tidur.

"Ada apa? Kenapa kamu sangat pelit?! Bahkan hanya pertanyaan semacam ini tidak ingin kamu jawab sama sekali!" Xiao Wu meraung dengan wajah yang sangat cemberut.

"Itu adalah informasi pribadi. Jika saya menjawab pertanyaan ini, bukankah sama saja saya mengungkapkan informasi pribadiku kepada yang lain. Selama informasi pribadi diungkapkan, seseorang akan sangat mudah mengetahui karakteristik kemampuan, kekuatan, dan juga beberapa hal dari orang tersebut. Itu benar-benar bodoh. Apa ada orang yang sangat bodoh sampai-sampai harus mengungkapkan informasi pribadinya kepada orang lain?"

"..."

Semua siswa pekerja yang ada di ruangan itu langsung terdiam.

"Hah?"

Pada saat Allen tidak mendengarkan balasan dari satupun yang ada disana. Allen seketika ikut terdiam. Dia langsung berbalik dan menatap semua siswa pekerja yang ada disana.

Douluo Dalu : Legenda Elemental DouluoWhere stories live. Discover now