Kelas Menulis The WWG

By theWWG

254K 14.9K 1.1K

Buku ini berisi kumpulan pelajaran, teknik menulis, tips-tips, dan langkah-langkah dalam menulis yang dikumpu... More

Prakata
1. Membuat Outline yang Baik
2. Penggunaan Imbuhan (di) dan (ke)
3. Menghidupkan Karakter Tokoh Fiksi
4. Mengembangkan Premis
5. Sudut Pandang yang Berkarakter
6. Menembus Penerbit Major?
8. Penempatan Titik dan Koma
9. Membuat Bab Awal yang Menarik
10. Membuat Narasi yang Mengalir dan Efektif
11. Membuat Dialog yang Menarik"
12. Character Development
13. Sharing with Suci Amanda(Editor)
14. POV 2 (Sudut pandang orang kedua)
15. Plot dan Alur
16. Tanda Baca pada Dialog
17. Kata Depan, Partikel, dan Klitik
18. Penempatan Huruf Kapital
19. Kata Dasar dan Peleburan K-T-S-P
20. Membuat Ending yang menarik
21. Kata, Frasa, Klausa dan Kalimat
22. Premis
23. Membuat Konflik
24. Membuat Deskripsi dan Narasi
25. Tips Mereview yang Baik
26. Riset dan Pendalamannya
27. Character Development
28. Genre Fantasi
29. Ide Cerita yang Menarik
30. Hypen, Dash dan Elipsis
31. Setting Luar Negeri
32. Setting
33. Show don't tell
34. Menaklukkan ODOC {OneDayOneChapter}
35. Penerbitan Mayor
36. Logika Kepenulisan
37. Rasa yang Kuat Dalam Narasi Baku
38. Menggali Konflik dan Plotwist
39. PROLOG
40. Karakter 3 Dimensi
41. Motivasi Menulis Agar Tidak Terjebak Writer Block
42. Alur dan Plot
43. Sharing Seputar Kepenulisan
44. Kata, Frausa, Klausa dan Kalimat
45. Sudut Pandang (POV)
46. Menajamkan Konflik dan Memperkuat Karakter
47. Preposisi
48. Plot Twist
50. Blurb dan Sinopsis
51. Diksi yang Harmoni
52. Genre
52. Pengembangan Karakter
53. Sharing Kepenulisan
54. PENDALAMAN PLOT
55. One Night Sharing with Isaac Lopez
56. Premis
57. One Night Sharing with Ria N. Badaria
58. POV 3 - Stream of Consciousness
59. Peleburan KTSP
60. Preposisi, Awalan, dan Partikel pun lah
61. Sudut Pandang
62. Mengembangkan Karakter
63. One Night Sharing with Dya Ragil
64. Alur
65. Menuangkan Ide yang Menarik
66. Uji Nyali dengan Konflik Mainstream
68. Menulis dengan Hati
TheWWG OPEN Invitation
TheWWG Open Invitation 3
KELAS UMUM (Ultah WWG) 11 Agustus
KELAS UMUM (Ultah WWG) 12 Agustus
PENGUMUMAN GA sesi 3!

7. Mempelajari Diksi

6.7K 405 13
By theWWG

Materi: Mempelajari Diksi
Date : 23 desember 2016 Pikul 19.00 WIB
Tutor : Nurul Izzati verbacrania
Notulen:irmaharyuni
Disclaimer: theWWG

------------>>>>>====<<<<<---------

Assalamu'alaikum, selamat malam semuaaaa....

WA'ALAIKUMUSSALAM WARAHMATULLAHI WABAROKATUH

Nah...saya mau bikin kesepakatan dulu ya. Apa yg saya sampaikan di sini bukan krn saya tau atau paling benar. Tapi, hny krn saya mungkin tau duluan. Itu pun dikit. Jd kita sharing aja, yuk....

Tentang diksi. Ada yg tahu apa itu diksi?

Jawaban member:

-Diksi : padanan kata yang cocok.
-Gaya bahasa
-Kosa kata? Ragam?
-Pilihan kata yang tepat dan selaras.

Yup,

Jadi,

Diksi itu bisa berarti 2.
1. Keragaman kata
2. Padanan kata yang cocok

Ada kalimat gini:

Neneknya mampus tadi sore akibat serangan jantung.

Gimana kalimat di atas?

Jawaban member;

-Terlalu kasar, Mba Nu.
-Mampus kok gk sopan ya?
-Mampus kesannya kasar.

Gimana dengan ini:

Neneknya meninggal dunia tadi sore akibat serangan jantung.

Nah,
Itulah yg dimaksud diksi, pilihan kata yg cocok dan selaras dengan konteks kalimat. Sampai di sini bisa dimengerti ya?

Memang sah2 aja pake kata mampus, toh artinya sama kan. Tapi, inilah kekuatan diksi memilih dan memilah mana yg tepat.

Pake mampus bukan brrti ngga tepat, artinya sama, di kbbi ada, tapi...bikin jelek kalimat.

Jadi, salah satu manfaat diksi adalah mempercantik kalimat

Mana yg lebih enak:

1. Bau makanan itu menyapa indera penciumanku

2. Aroma makanan itu menyapa indera penciumanku

Jawab member :
2
2. Memperkuat karakter yaa mb?

Nah, yang lebih tepat 2.

2 contoh di atas, meninggal dunia dan aroma adalah contoh2 diksi.

Jadi, bs ditangkep ya maksudnya.

Kenapa kita harus belajar diksi? Padahal kata2 yg itu2 aja bisa dimengerti pembaca.

Jawaban member;

-memperindah tulisan kita
-Biar cantik
-Menimbulkan efek tertentu
Dan sesuai makna nya karna makna kata itu lebih dari satu wkwk
-Memperkaya bahasa? Memperindah karya kita?
-Memperkuat karakter tokoh
-menggali emosi

Percayalah, saya berharap suatu saat kita tidak hanya menulis untuk warga wattpad. Dunia menulis itu luas, siapa yang tau nanti bisa menerbitkan buku. Nah...kualitas penulis salah satunya bisa dilihat dari diksinya.

Selain itu tadi, diksi juga berarti keragaman kata.

Artinya, ngga itu2 aja yg dipake.
Baris pertama menatap. Baris kedua menatap. Baris ketiga menatap.

Apa kabar memandang, melihat, melirik, menengok dll?

Nah....

Tanggapan member :
Jadi,
-Trus tidak membosankan.
-Tidak monoton.
-kaya kosa kata.
-Diksi itu untuk memperkuat apa yang kita ingin sampaikan.
-

Q1: Kalo diksi untuk memperindah tulisan, apa kabarnya Binatang Jalang nya khairil anwar?

A;
Mempercantik kalimat berbeda dg memperindah tulisan al.

Meski ada kata2 konotasi negatif seperti jalang, tapi tidak meruntuhkan maksud tegarnya si aku.

(-)Diksi juga membuat pembaca juga paham apa yang ingin disampaikan oleh penulis

(-) ini juga tidak harus, karena ada karya sastra surealis yang isinya kalimt berlebihan tujuannya untuk mempersulit pemahaman pembaca

(-)Bukannya cerita untuk dibaca oleh pembaca?

(+) Ada penikmat sastra surealis seperti ini, dan mereka bisa memahaminya. Jangan takut :)

Penggunaan diksi berdasarkan jenis tulisan. Menurut al, diksi itu apa?

Nah, Macem2 kan? Kayak genre watrpad aja ada macem2 kan.

Misal gini

Dulu ada cerita2 zaman kerajaan, menggambarkan jarak dengan sepeminuman teh, setombak. Itu cocok dipakai utk jenis cerita spt itu. Tp tidak utk crta yg lain

Misalnya aku nanya irma:
Ir, jodohmu masih jauh?

Irma jawab: sepeminuman teh, mbak nu.

Laaaah, ini kurang tepat, kecuali Irma memang karakternya suka dengan hal seperti itu, atau irma masih hidup di jaman itu.

Diksi itu bisa sederhana, tapi hrs tepat guna.

(-)Aku nemuin diksi semacam itu di novelnya Aan Merdeka Permana.

(-)Jadi pemilihan diksi jg harus memperhatikan tujuan kita nulis jg ya mbak?

Iya, di sesuaikan dengan latar, setting karakter.

Misalnya kata menguar. Siapa yg sering pake kata menguar?

-saya pernah.
-Pernah tapi jarang.

Menguarkan itu identik dg bau.

Jadi misalnya gini, makanan yg tersaji di meja menguarkan aroma mengundang

Tanpa sadar, karena mikir menguar itu artinya mengeluarkan,,sering dipakai bukan pada tempatnya, Seperti:
Dia menguarkan kata-kata yang menyakiti.

Sering sekali menguar itu dipake utk kata2 di luar bau2an.

(-)Kalau di jadikan majas gmn mba nu?
Tapi, ada beberapa kata khusus, seperti menguar tadi yg hny bisa dipake utk bau2an.
(-)Berarti menguar hanya bau?

Kakinya mencium lantai>>bisa aja.

Jadi, ini pentingnya belajar diksi. Selain meningkatkan kualitas penulis sendiri, kita juga bs ketemu padanan kata ajaib yg blm pernah kita pakai sebelumnya.

Ngga asal tabrak aja padu padan, yg penting kedengerannya cocok. Kan..V*cky prasetyo yg kek begitu. Hehe

(-)Jadiii, hilangkan paradigma yang mengatakan diksi itu kata3 yang indaaah. Itu salah kaprah. Aku sering lihat pemahaman kayak gini di wattpad.

Sesi tanya jawab:

Q1 : Mba Nu, aku coba bikin kata-kata yang jarang, tapi kok hasilnya malah aneh ya? Diksi itu selain mencocokan padanan kata, harus memperhatikan apa lagi ya?

A1 : Yang bilang aneh siapa dulu? Mungkin hanya belum terbiasa dg kalimat itu, padahal padanan katanya cocok2 aja.

Gimana menyiasatinya? Banyak membaca.

(-)Kata orang kurang luwes, kaku.

Kurang luwes? Cari padanan katanya. Buka tesaurus. Hehe

Sama kayak mampus dan meninggal tadi. Meski sama, bisa dibilang kalau mampus itu aneh kan, ngga cocok, ngga luwes.

Q2: pemililihan diksi nggak boleh pake kata idiom? Alias bhasa tradisional. Bener gak?

A2 : Idiom itu sendiri artinya ungkapan, bukan bahasa tradisional.

Selama padanan kata itu cocok, hajar aja.

Q2a: Gimana kita tahu padanan kata itu cocok atau gk mbk Nu?

A2a :
1. Tahu artinya
2. Ada sumbernya, pernah baca di mana gitu
3. Bertanya, minta pendapat kawan2 tentang padanan kata yg dipakai. Lebih baik lagi kalau bisa tanya editor.

Misalnya gini:

Kucing perempuan itu meringkuk di pelukanku

Kucing betina itu meringkuk di pelukanku

Udah beda kan.

Tahu artinya kalau betina ini dipakai untuk hewan

Jadi, gimana caranya tahu padanan kata yg cocok, y harus tau artinya lbh dulu

Q3: berarti apa saja ya mbak yg diperlukan penulis agar tahu/paham penggunaan kata yg tepat??

A3 : Sederhana sekali, banyak membaca menulis.
Membaca itu bikin kita tau spt apa padanan kata yg tepat untuk digunakan.
Jangan lupa catat kalau ketemu kata2 yg belum pernah digunakan dlm menulis

Sering kali, kita tahu arti suatu kata seperti melihat, menatap, menengok, memandangi tadi.

Tapi, karena kebiasaan pake menatap, bersitatap, jd itu2 terus

Tesaurus juga penting selain kbbi

Q4 : Mb sy punya project yg akan menggunakan POV 1 seorang dokter. Akhir2 ini sy banyak baca kamus kedokteran untuk mencari padanan kata dalam istilah medis, biar diksi POV1 sy lebih kuat. Menurut mb nu, diksi dalam menulis POV1 itu harus menggunakan isi kepala si tokoh gak?

Contoh diksi kuat yang menggunakan isi kepala tokoh spt apa misalnya?

Kecerdasa dan wawasan tokoh bs di sampaikan lewat diksinya. Maksud sy

A4;
Tokoh apa pun, selain dokter, kalau dibikin karakternya cerdas dan wawasan luas berarti pilihan katanya harus mengikuti

(-)yaa, misal barista ya sesuai kapasitas wawasan barista ya.
Jadi, dari kata2 nya udh bisa kebaca gitu karakter si tokoh seperti apa? ---Ya, Tentu.

Beda dengan anak umur 5 normal, bukan yg jenius misalnya.

Mereka takkan mungkin berkata: Mama, duit jajan aku jangan dilikuidasi, ya.

Jadi, penggunaan diksi utk tokoh ya sesuai karakter.

Kalau dokter, dg isi pikiran dan istilah medisnya ya silakan. Tapi, pahami lagi, tidak semua pembaca senang dg istilah yg terlalu medis dan catatan kaki yg banyak.

Nggak papa sih mau tokoh dokter dg bahasa medis, tapi kalo dikit2 narasinya:
Lobus, medula oblongata, aku akan menggunnting peritoniumnya, di dextra aku ada scalpel yang siap digunakan

Tapi ketika dokter ketemu dokter, dalam dialog , trs menggunakan istilah mereka, y wajar.

Tergantung karakternya tadi. Kalau dibikin dy bicara selalu pake istilah medis dr awal smp akhir ngga papa. Tp, pahami lagi karakteristik pembaca.

DAN, ini GAMES kecil-kecil untuk menambah Diksi :D

GAMES Belajar Diksi:

Rules;

Mb Nu akan melempar kalimat Misalnya:

Dia MELEMPAR seulas senyum

Maka kalian harus mencari padanan kata yang di CAPSLOCK

Dan jawaban

Cukup 1 kata aja ya padanannya, tapi yg paling cocok dengan kalimatnya

Siap, mulai!

Soal ke 1 :

Gajah MEMBENTANGKAN belalai, rasa haus mulai menghampirinya.

Jawaban MEMBER :

Mba cha
-Gajah MENGULURKAN belalai, rasa haus mulai menghampiri.

-#Mega
1. Meluruskan
2.Membeberkan
3. Meregangkan
4. Memampangkan

-Irma
1. Mengulurkan
2. Membuntangkan
3. Merentangkan

-
#NISA
1. Menghamparkan
2. Melambaikan
3. Mengepakkan
4. Membuka
5. Melebarkan

-#METHA
1. Merentangkan
2. Melebarkan.
3. Mengulurkan.
4. Mengibaskan.
5. Melontarkan.
6. Melecutkan.
7. Meregangkan.
8. Menghamparkan.

-Gajah MELEBARKAN belalai, rasa haus mulai menghampirinya.

-bu dean
Gajah MENGGEMBANGKAN belalai, rasa haus mulai menghampiri

#Bu dean tepat.

Untuk sayap, kemah, layar, dsb yg cocok adalah mengembangkan, membeber, membabar

Soal ke 2 :

Meniupkan SECERCAH semangat kepada anak-anak asuhku.

Jawaban MEMBER;
-Meniupkan SEDIKIT semangat kepada anak-anak asuhku.

-Breeze
Meniupkan seberkas semangat kepada anak-anak asuhku.

-#lisnur
1. Secuil

#Lisnur tepat.

-Irma
1. Sejumput
2. Secuil
3. Sekubit

-#NISA
1. Setitik
2. Sepucuk
3. Secuil
4. Sedikit
5. Sejumput
6. Segelintir
7. Seberkas

1 kata aja guys, jangan borongan ampe 7 guys
Sejumput utk rambut.
Sepucuk utk bunga, teh, senapan.
Segelintir untuk orang2.

Ngerti kan knp jd secuil.
Krn yg lain itu jodohnha buat yg lain. Huehee

Secuil orang sama segelintir orang enak mana?

Secuil rambut dg sejumput rambut enakan mana?

Sepucuk bunga dengan secuil bunga?

Sama2 artinya sedikit, tapi... Jodohnya udah ada masing2 guys. Jangan diselingkuhin

Setitik buat air, tinta, air mata

Soal ke 3:

Mataku MEMEJAM, merasakan sakitnya yang menjalar ke sanubari.

JAWABAN MEMBER;
-Enggar
1. Tertutup

-#Cantika
Menutup

-#metha
Merem

Merem itu utk cak. Artinya percakapan, dalam dialog boleh.

Jadi, di kbbi itu jg ngerti istilah. Ada yg tulisannya cak. Brrti utk percakapan.

V: verb kata kerja
Ark: arkais (Berhubungan dg masa lampau.)

Dia membikin aku nangis.

Sama Dia membuatku menangis.

Di narasi bagusan mana?

Kalau dialog: "Kamu jahay, bikin aku nangis."
Tak masalah

-Irma
Mengejap

#tanya Bingung mba nu. Aku lihat di tesaurus ada mengejapkan dan mengejamkan. Ini gimana mba nu? Jodohnya apa?

Mengejapkan itu juga utk mata, tapi kejap itu kan artinya menutup sebentar, kemudian membuka lagi.

Perbedaan penggunaan kata dalam kalimat jadi maksudnya udah ada jodohnya jangan ditukar

-Bryna
Memicing. #Bryna Tepat.

Memicing itu spesifik buat mata kan..ngga ada memicingkan mulut, kalo mengatupkan bisa ke mulut. Wkwkw

#fat
Mengatup
-Lisnur
Mengatupkan

Kita main2 kata aja, biar nambah2 dikit perbendaharaan kata

Soal ke 4 :

Bunyi gemuruh MEMEKAKKAN telinga.

Jawaban Member;
-#metha
Menulikan #Metha tepat.

Memekakkan khusus buat suara/bunyi, jodohnya sama menulikan

-#NISA
MENDENGUNG

#lisnur
Menulikan

-Irma
Menulikan

Soal ke 5:

Dia menghampiriku yang nyaris tertidur LELAP.

Jawaban Member:
-mba Cha pulas.
Mba cha tepat.

-member lain :
Pulas
Dan nyenyak

Tapi, nyenyak juga boleh.

Soal ke 6 :

Angin malam MENUSUK kulitku

Jawaban;
Menikam.

Menikam lbh baik buat senjata, menerpa itu kena kulit tp ngva masuk, membelai apalagi, di permukaan ajah

Mendera

Menyusuk

Menembus

Menerpa

Menghunjam #Tepat

Menghunjam itu kesannya kayak benda keras yg masuk mencoblos. Iniii apaa

Menghunjam itu merasuk, masuk. Menembus juga.

Menelusup #tepat.

Jadi, begini caranya teman2

Ketika menulis, tulis aja dulu apa adanya. Nanti, pas ngedit baca lagi, ada kata2 yg sama ngga dalam 1 paragraf. Kalo ada, cari padanan lain di tesaurus.

Ketika baca buku, kalau ada kata2 yang belum pernah kita pakai, langsung catat.

Kaya diksi meningkatkan kualitas kita sendiri. Banyak membaca sangat membantu

***

Terima Kasih atas waktu, ilmu, dan pengorbanan semua Tutor, Semoga mengalir berkah dan bermanfaat.

Continue Reading

You'll Also Like

263K 28.6K 95
Ini Hanya karya imajinasi author sendiri, ini adalah cerita tentang bagaimana kerandoman keluarga TNF saat sedang gabut atau saat sedang serius, and...
188K 18.4K 22
[HIATUS] [Content warning!] Kemungkinan akan ada beberapa chapter yang membuat kalian para pembaca tidak nyaman. Jadi saya harap kalian benar-benar m...
313K 871 11
Area 21+++, yang bocah dilarang baca. Dosa tanggung sendiri yap. Jangan direport, kalau gasuka skip.
4.5M 552K 51
Hawa terlahir dari rahim seorang Ibu, yang berstatus sebagai istri kedua. Karena kutukan dari istri pertama sang Ayah, kelima kakaknya meninggal dun...