UNIVERSITY

By Khil_Antartika

1.9K 1.2K 39

Hai, semuanya. Perkenalkan namaku Antartika. Di sini aku cuma mau curhat soal dunia kuliah yang sedang aku ja... More

Kartu Rancangan Studi
Moodboster
Hari Pertama Kuliah
Kuliah Online
Aku Sudah Dewasa
Macam-Macam Kelas Online
Macam-Macam Dosen
Ujian Akhir Semester
Organisasi di Kampus
Sebuah Mimpi
Tugas Kelompok
Tugas Hari Raya (THR)
UJIAN AKHIR SEMESTER
Liburan Semester 2
Masuk Semester 3
Capek
Bagian Penting
IP lagi
Kamu, Semestaku Yang Hilang
UPGRADING PIJAR
Semester 4
Kampus Mengajar Angkatan 4
Pelepasan Kampus Mengajar
Panitia KPUM
Semester 6
Kongres Jurnalistik
Camping Kelas B
Pelantikan PKPT
SKRIPSWEET
Ngajar Di SD

Pandemi Covid 19

38 43 1
By Khil_Antartika

Untuk kali ini, sebenarnya ini masalah pribadi yang ada di dalam keluargaku sih. Entah ini baik atau tidak, termasuk aib atau bukan, karena dengan sengaja mengumbar semuanya di media sosial. Aku juga nggak tau tentang kalian nantinya akan menanggapi hal ini seperti apa.

Jujur, aku saat ini sedang banyak beban pikiran. Ingin rasanya berbagi cerita dengan keluarga, namun tidak bisa. Karena keluargaku juga sedang dalam kondisi yang cukup sulit. Aku nggak mau menambah beban pikiran mereka.

Sebenarnya aku juga punya beberapa teman yang bisa kupercaya, beberapa bagian juga sudah kuceritakan dengan mereka. Namun, lagi-lagi aku sadar kalau mereka juga punya masalah di dalam keluarganya atau di lingkungan mereka. Aku nggak mau dengan cerita yang curahkan kepada mereka yang ada malah menjadi beban.

Sebenarnya aku juga butuh solusi, tetapi di sisi lain dan yang paling penting adalah aku butuh tempat untuk mencurahkan cerita ini semua.
Dari beberapa hari yang lalu malah sebenarnya masalah ini udah mulai muncul, namun semakin hari masalahnya semakin kompleks. Udah dibawa doa juga, cuma masih belum bisa nangis :" mau nangis di rumah juga nggak enak, ntar keluarga malah mikir yang enggak-enggak.

Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) se-Jawa Bali nyatanya turut berimbas dalam keluargaku, terutama dalam bidang perekonomian. Sudah dari awal aku bercerita bahkan aku bukan berasal dari keluarga yang berada atau berkecukupan secara ekonomi.

Ayahku hanya seorang pedagang kopi keliling di Alun-alun kota. Dan dampak PPKM ini adalah beliau tidak bisa berjualan di sana. Belum lagi jadwal PPKM semakin hari semakin diundur aja, kan dari tanggal yang udah dijadwalkan sebelumnya. Jadi, untuk saat ini perekonomian di keluargaku hanya bertumpu pada pendapatan Ibuku. Ibuku juga bukan seorang pegawai negeri, hanya bekerja di gudang.

Haha ..., Dan aku belum bisa banyak membantu mereka. Anak satu-satunya mereka di usianya yang ke-20 masih belum berbakti. Masih belum bisa memberikan yang terbaik untuk mereka, masih jadi beban dalam banyak hal.

Suka sedih banget lihat perjuangan mereka untuk berjuang memenuhi kebutuhan perekonomian di keluarga kami, belum lagi pengeluaran untuk membayar rumah kontrakan, dan lain-lain :)

Dari aku untuk aku, kuat ya. Meskipun belum bisa membantu banyak di keluarga kamu.

Continue Reading

You'll Also Like

1.1M 116K 55
Ketika menjalankan misi dari sang Ayah. Kedua putra dari pimpinan mafia malah menemukan bayi polos yang baru belajar merangkak! Sepertinya sang bayi...
719K 9.4K 35
YAOI/GAY/HOMO/NFSW/BOYSLOVE (bukan boy pussy) Jangan salah lapak bro, kalo gak nemu cerita yang lo mau di sini pindah aja. Isinya oneshoot atau mun...
824K 13.6K 21
Megan tidak menyadari bahwa rumah yang ia beli adalah rumah bekas pembunuhan beberapa tahun silam. Beberapa hari tinggal di rumah itu Megan tidak me...
189K 15.6K 19
🐇🐇🐇