Prank Is Our Life!!! [ Comple...

By NurulAini955

40.4K 3.7K 5.7K

Kisah salah dari seorang Boboiboy bersaudara bernama Solar yang membuat akun YouTube dengan konten-konten pra... More

Vlog My Twins
PRANK!!!
PRANK!!!
PRANK!!!
PRANK!!!
Kebakaran!
Banjir!
Happy Birthday Solar
Ice hilang?!!!
Zombie
PRANK!!!
PRANK!!!
PRANK!!!
Kena Tag
Kena Tag Part 2
Hari Sial Halilintar
PRANK!!!
Idul Adha
PRANK!!!
PRANK!!!
PRANK!!!
~~~Ditinggalin~~~
PRANK!!!
PENGUMUMAN!!! (Harap dibaca!!!)
Main Sabun
Pengumuman
Truth or Dare [ToD 1]
Truth or Dare [ToD 2]
Truth or Dare [ToD 3]
Truth or Dare [ToD 4]
Alvin jadi Cewek?!
Pemilu untuk Loli
Alvin Jadi Cewek?! [2]
Alvin Jadi Cewek?! [3]
Alvin Jadi Cewek?! [4]
Alvin Jadi Cewek?! [4 bagian 2]
Ngerusuh Di Kolam Renang
PRANK!!!
PRANK!!! [2]
Hari Ini Pakai Baju Apa Ya?
Hari Ini Pakai Baju Apa Ya? [2]
BoEl vs Penipu
PRANK!!!
PRANK!!
Terawih pertama (Edisi Puasa)
Sahur pertama (Edisi Puasa)
Puasa Pertama (Edisi Puasa)
Taufan si Buaya
Hari Ini Pakai Baju Apa Ya? [3]
Alasan Solar Jadi Yotuber [END]

Solar bagi-bagi nasi kotak

355 51 45
By NurulAini955

Sekarang adalah bulan Ramadhan dan puasa sudah mencapai 11 hari. Kali ini Solar memiliki sebuah rencana yang ingin dia lakukan.

Mumpung lagi bulan Ramadhan Solar mau tobat dulu dari menjahili kakak dan adiknya, entar kalau udah selesai Ramadhan baru disambung lagi.

Kali ini sudah berencana untuk membagi-bagikan makanya pada mereka yang kurang mampu. Tidak perlu menunggu lama ia langsung pergi ke kamar tempat kakak sulung nya berada.

BRAAAAAK....

"KAK HALIIII!"

Halilintar menarik nafas perlahan saat mendengar suara adik narsis nya itu. Mencoba mengumpulkan semua kesabaran yang ia punya.

"Kalau mau masuk itu ketuk pintu dulu, paham?" tanya Hali

"Ehehe, maaf kak, lupa tadi," kata Solar

"Jadi kamu mau ngapain? Mau nge-prank? Tobat Sol mumpung lagi bulan Ramadhan," kata Hali

"Yeee, bukan kak, justru aku punya rencana baik nih," kata Solar

"Rencana apa? Tumben baik biasanya rencana jahil," kata Hali

"Jadi Solar pengen gitu bagi-bagiin makanan untuk orang yang kurang mampu, kan biasanya banyak tuh anak-anak pinggir jalan di jalan raya sana," kata Solar

"Ya, terus? Kenapa nggak langsung buat aja?" tanya Hali

Solar nyengir-nyengir sambil garuk-garuk kepala, "Duitnya mana? Solar kan nggak punya duit, pinjam dong kak entar Solar balikin," kata Solar

Halilintar menatap datar adik ke.... Ke berapa ya? Oh iya, adik ketujuh nya itu dengan datar.

"Yaudah, pakai duit kakak aja nggak udah di gantiin karena kamu punya niat baik," kata Hali

"Beneran kak?! Asik! Kak Hali baik deh," kata Solar

"Emang mau buat apa kamu?" tanya Hali

"Hum... Mungkin nasi kotak kan kak, 100 kotak lah kalau bisa," kata Solar

"Eh, buset 100 kotak, habis nggak tuh nanti?" tanya Hali

"Kayaknya sih habis kak," kata Solar

"Yaudah, kamu belanja sana, biar entar Gempa yang masak, entar kalau kamu yang masak keracunan mereka dan dapur bisa-bisa kebakar lagi," kata Hali

"Siap kak!" kata Solar

Halilintar menyerahkan kartu ATM nya kepada Solar dan setelah itu Solar langsung pergi dari sana setelah mengucapkan terima kasih dan Halilintar melanjutkan pekerjaan nya.

Sesampai di lantai bawah, Solar mencari orang yang bisa mengantarnya ke pasar dan ia melihat Taufan sedang nge-gabut di sofa.

"Kak Ufan!" panggil Solar mendekati kakak sableng nya itu

"Oh, Solar, kenapa?" tanya Taufan

"Antari aku ke pasar yuk! Daripada kakak gabut kayak gini," kata Solar

"Lah tumben, biasanya Gempa yang kepasar," kata Taufan

"Udah kak Ufan nggak usah banyak omong! Anterin aku cepat!" kata Solar

"Kamu ini minta tolong atau merintah sih?" tanya Taufan

"Merintah! Makanya cepat!" kata Solar

"Adik kurang ajar," kata Taufan sambil berjalan keluar rumah

Akhirnya Taufan dan Solar pergi ke pasar untuk membeli bahan-bahan yang Solar butuhkan.

Solar langsung membeli beras, sayur, telur, kotak nasi, dan beberapa bahan lainnya. Ia sempat bingung ingin beli daging, ayam atau ikan dan akhirnya ia memilih ayam saja.

Taufan yang mengikuti Solar pun menjadi orang yang membawa belanjaan itu. Sesekali Solar menelpon Gempa untuk bertanya beberapa hal.

"Okee sudah semua, kita pulang yuk!" kata Solar

Solar berjalan mendahului Taufan yang sedang sibuk menjaga keseimbangannya karena membawa banyak barang.

Sesampainya di rumah, sudah ada Gempa dan yang lainnya, Taufan yang melihat ada Blaze disana pun menyuruhnya untuk membantu.

"Oy Blaze! Bantuin lah! Capek nih!"seru Taufan

Akhirnya Taufan, Gempa, dan Blaze mengangkat semua barang dan membawa nya menuju dapur.

Taufan, Solar dan Alvin disuruh untuk membuat kotak nasi lalu menyusunnya. Gempa, Hali dan Ice membuat masakan nya dan Blaze serta Thorn disuruh menggoreng kerupuk.

"Kotak nasi nya jangan sampai sobek loh," kata Solar

"Iya kak Solar tenang aja!" seru Alvin

"Ini gimana sih buatnya?" tanya Taufan

"Salah tuh kak, ini harusnya ke sini bukan ke situ," kata Solar

"Hah? Gimana gimana?" tanya Taufan

Jadilah Solar dan Taufan ribut sendiri gara-gara Taufan yang tidak paham-paham dan Alvin hanya menyimak sambil membuat kotak nasi dengan tenang.

Sementara itu Blaze dan Thorn sedang menunggu minyaknya panas.

"Thorn ini nggak bakal meletus-meletus kan?" tanya Blaze yang membawa sebuah spatula

"Nggak kak," balas Thorn

"Beneran? Kamu nggak bohong kan?" tanya Blaze lagi

"Iya! Beneran! Masukan itu kerupuknya, minyaknya udah panas tuh," kata Thorn

Blaze menganguk dan mengambil segenggam kerupuk namun ragu untuk memasukannya ke dalam minyak.

"Ayo kak, kenapa nggak di masukan?" tanya Thorn heran

"Takut Thorn entar meletus," kata Blaze

"Nggak kak, paling cuma nyiprat-nyiprat dikit aja minyaknya," kata Thorn

"Sama aja kalau gitu!" kata Blaze

Akhirnya Blaze memasukan kerupuk yang ia pegang ke dalam minyak. Awalanya semua lancar dan adem ayem aja, hingga lah.

"HUWAAA THORN MELETUS TUH!"

"NGGAK KAK! ITU CUMA MINYAKNYA YANG LONCAT GARA-GARA KAKAK GORENGNYA NGGAK NYANTAI!

"THORN SEREM THORN!"

"IH! KAK BLAZE GORENGNYA PELAN-PELAN DONG!"

Akhirnya Thorn mengambil alih spatula yang dipegang oleh kakak gilanya itu dan menggoreng dengan perlahan.

Gempa yang mendengar keributan-keributan kecil itu pun hanya geleng-geleng kepala. Sepertinya hanya bagiannya saja yang damai.

"ICE JANGAN TIDUR! ITU WORTELNYA DI POTONG DULU!"

"ALAH KAK HALI AJA LAH! ICE NGANTUK!"

"CK! CEPAT POTONG!"

"ENTAR KAK GEMPA AJA YANG POTONG!"

Gempa memasang wajah datar saat mendengar keributan itu. Memang nggak ada yang waras disini, kapan rumah ini bisa damai dan tenang sehari saja. Batin Gempa.

.

.

.

Akhirnya setelah sebuah kegaduhan yang terjadi semua nya siap dengan sempurna.

"Akhirnya yang melipat kotak nasinya hanya aku," kata Alvin melihat tumpukan kotak nasi yang sudah selesai di isi

"Maaf ya, kak Ufan ngeselin sih, diajarin nggak bisa-bisa," kata Solar sambil mengelus kepala Alvin

"Lah situ yang ngajarinnya nggak benar!" seru Taufan tidak terima

"Oke, oke, ayo kita segera berangkat," kata Alvin yang lelah dengan pertengkaran tidak berguna yang akan di lakukan oleh kedua kakaknya itu.

"Okee, aku, Taufan dan Gempa, ke kompleks 1 dan 2, Blaze dan Ice ke kompleks 3 dan 4, lalu Thorn, Solar dan Alvin ke kompleks 5, 6 dan 7." kata Hali

Mereka semua pun menganguk dan mulai berpencar ke masing-masing komplek. Solar berharap semua nasi kotak yang ia siapkan habis semua.

"Nah, ayo berangkat!" seru Solar

Thorn dan Alvin menganguk, mereka bertiga memasuki mobil dan meluncur mencari orang yang akan mereka berikan nasi kotak.

________________________

Halooo ges aku balik lagi!

Maaf banget kalau aku udah lama nggak up keadilan main game ama nonton youtube soalnya ehe...

Oh! Chapter Bayi, Loli, Shota, Normal aku hapus dulu ya! Idenya hilang!

Jangan lupa vote dan komen

Bye bye

See you next chapter!









Continue Reading

You'll Also Like

442K 48.5K 95
Sang CEO tampan mahabenar akhirnya mantu di usia yang masih thirty something, satu anggota keluarga baru akhirnya hadir. Tapi pekerjaan rumahnya belu...
13.5K 950 17
terkadang demi menyembunyikan suatu kebenaran sangat sulit apalagi kebenaran yang sangat banyak. aku Boboiboy Thorn kalian bisa memanggilku Thorn a...
170K 12.7K 175
Judul awal "Boboiboy Kakak Beradik Elemental Story" Berisi short-fanfic Boboiboy, elemental, dan kawan - kawannya dari berbagai AU Dikarenakan ide Au...
6.6K 571 23
Hidup tanpa orang yang menyayangimu, mencintaumu sangatlah pedih bukan??? Hidup dipenuhi dengan rasa takut, haus akan kasih sayang, itulah hidupku. D...