Kamu punya cerita. Biarkan dunia melihatnya.
Setiap orang punya kisah untuk diceritakan. Setiap tahun, Penghargaan Watty adalah kesempatan untuk menceritakan kisahmu.
Penghargaan tahunan Watty melambangkan pencarian Wattpad terhadap novel-novel yang sudah selesai, di puluhan kategori dalam 10 bahasa yang berbeda. Kami mencari cerita yang belum dikenal, suara baru, dan favorit penggemar. Namun, sepanjang tahun, Wattpad telah menjadi wadah yang membantu melanjutkan keberanianmu, kreativitasmu, dan keinginanmu untuk bercerita kepada dunia. Angkat topi untukmu, Wattpadders, atas keberanian dan dedikasimu untuk membangun dunia baru dan menjadi agen perubahan bagi komunitasmu.
Dari pertama kali ide muncul sampai menjadi cerita lengkap, kami senang menjadi bagian dari eksplorasi bakatmu. Wattys lebih dari sekadar kontes atau penghargaan—ini adalah kesempatan untuk menunjukkan kepada semua orang, terutama kepada dirimu, karya yang telah kamu ciptakan.
Cerita-cerita pemenang ini akan dimasukkan dalam program Paid Stories di mana penulis berkesempatan menghasilkan uang atas karya mereka di Wattpad.
Inti dari cerita ini adalah suka duka masa dewasa, dari menavigasi adegan kencan pasca perceraian sampai menangani permasalahan di tempat kerja.
Cerita ini imajinasi ulang dari dunia yang kita cintai, karakter yang kita kenal, dan cerita-cerita yang membuat kita terobsesi.
Pertarungan heroik, perjalanan epik, dan keajaiban, astaga! Kerajaan, dinasti, cerita rakyat kuno, dan makhluk mitos berkuasa dalam kategori ini
Kembali menempuh waktu yang jauh dan membawa kita dalam perjalanan ke masa lalu, melewati lika-liku tokoh klasik (Napoleon wanita?), lalu ke seorang permaisuri Cina yang bereinkarnasi.
Kategori ini merayakan cerita yang menciptakan ketegangan dan ketakutan, serta membuat kita mempertanyakan realitas kita sendiri. Mayat badut yang jahat? Kanibal yang banyak akal? Pembunuh berantai yang berkeliaran? Daftarkan segera.
Cerita ini membuat pembaca terpaku di kursi mereka dengan kisah yang menerbitkan sisi detektifmu dengan plot yang menegangkan, pertaruhan besar, dan akhir memuaskan.
Cerita ini membuat pembaca melihat diri mereka sendiri dengan mengangkat momen emas antara akhir remaja dan awal dua puluhan, saat kita semua belajar menjadi "dewasa".
Menemukan apa yang tidak diketahui dan menjelajahi apa yang ada di balik tabir dalam kisah-kisah dunia nyata tentang transformasi dan makhluk yang tidak dapat dijelaskan, seperti vampir, malaikat, iblis, hantu, dan paranormal.
Kategori ini untuk para pencerita yang menyentuh hati kita dan menuntut keterlibatan emosional kita dengan cerita yang berpusat pada kisah cinta, pasangan yang memesona, dan keputusan yang memuaskan secara emosional.
Apakah kamu seorang penulis yang berpikiran ke masa depan dengan hasrat untuk membangkitkan rasa penasaran dan mengungkapkan realitas baru? Kategori ini untukmu.
Penghargaan ini dianugerahkan untuk cerita yang menggunakan karakter dan plot untuk melampaui, memadukan, dan mengendalikan berbagai genre.
Pengalaman remaja, dari mengatasi rasa kehilangan hingga pencarian jati diri dan cinta masa muda, memang dibuat untuk diceritakan. Kategori ini untuk kisah-kisah tentang masa remaja dari semua lapisan masyarakat.
Wattys dibuka pada
7 Juli 2021 pukul 12:00 PM EST
Wattys ditutup untuk penilaian pada
S30 September 2021 pukul 11:59:59 EST
Cerita yang masuk daftar pendek akan diumumkan pada
1 November 2021
Pemenang Wattys akan diumumkan pada
3 Desember 2021