Benar kata orang. Jika ada dua orang laki-laki dan perempuan bersahabat, pasti ada salah satu dari mereka yang jatuh cinta. Itu yang aku rasakan. Dia adalah Saka. Sahabatku. Sahabat sejak kami SMA hingga kini kami sama-sama sudah lulus kuliah. Ya, aku tidak tahu entah sejak kapan aku jatuh cinta padanya. Dia yang begitu dewasa, dia yang selalu menjadi pelindungku. Namun, sayangnya dia sudah memiliki kekasih. Salsa. Dia yang juga menjadi sahabatku. ~Naura~ Memiliki kekasih, bagiku tidak ada bedanya ketika aku berstatus single alias jomlo. Iya, karena meskipun tidak memiliki kekasih, aku memiliki sahabat yang membuat hari-hariku berwarna. Dan memang benar, di antara persahabatan laki-laki dan perempuan pasti tetap saja ada perasaan cinta yang mengusik. Aku mencintainya? Iya. Tapi aku tidak ingin membuat hubunganku dengannya renggang karena perasaan sialanku ini. Karena yang aku lihat, dia sama sekali tidak memiliki perasaan yang sama terhadapku. Sampai akhirnya Salsa, yang juga sahabatnya menyatakan cinta padaku. Karena tidak ingin menyakitinya, dengan terpaksa aku menerimanya. ~Saka~