Labirin Permainan

7 0 0
                                    

Ku tahan napasku,ku gigit bibir bawahku dan ku dekap kakiku,semua ini kulakukan agar makhluk itu tak menangkap ku.Ku lihat dari pinggir tembok makhluk itu sedang berjalan melewati jalan disebalik tembok putih polos itu,tak ku dengar lagi suara makhluk itu,sekarang aku aman.Begitulah pikirku,tapi itu berubah saat kulihat tentakel tajam bak pisau berkibas di samping wajah ku,suara gerangan khas makhluk aneh itu pun terdengar jelas ditelinga ku,secara perlahan aku pun berbalik,kulihat dengan jelas kaki singa dengan cakar yang tajam,tubuh besar dengan 2 tentakel di setiap sisi tubuh makhluk ini,wajah tak beraturan dengan darah yang menetes dari luka di wajahnya.Suara khas menakutkan darinya pun ku dengar sekali lagi,dan untuk terakhir kali dengan putus asa pun aku berkata.

"Ha ha ha,kuharap ibu sehat dirumah"

Kisah ini bermulai sekitar 1 hari yang lalu,saat itu aku sedang berjalan pulang sekolah,aku diculik dan dibawa ke tempat menyeramkan ini.Saat aku terbangun tahu-tahu aku sudah berada disebuah ruangan polos tanpa ada apapun,mencoba melihat sekeliling aku menemukan tas dan beberapa kotak di samping,juga ada sebuah televisi yang tidak menampilkan apapun selain titik hitam dan putih.Rasa takut akan dimana lokasi,rasa takut akan kenapa aku bisa ada disini meliputi hatiku,terlepas dari itu ada rasa penasaran tentang benda di atas meja di samping televisi tersebut.Ku raih tas tersebut dan kubuka,makanan kaleng,beberapa buku,tongkat besi dan kotak P3K? Untuk apa semua ini?kulihat kotak misterius di samping nya,saat kubuka alangkah terkejutnya aku,apakah ini sebuah senjata?kenapa ada senjata disini?apakah ini milik para orang yang menculik ku? Banyak hal yang aku ingin tanyakan tapi tidak ada orang disini untuk menjawab.Tiba-tiba layar televisi pun menampilkan seorang pria dengan baju setelan mewah dengan menggunakan kacamata.

"Selamat datang wahai peserta no.89,perkenalkan aku disini adalah orang yang akan memandu mu dalam permainan bertahan hidup ini,kau dapat memanggil ku sesuka hatimu tapi aku sering dipanggil dengan nama Mr.X,disini kau akan melakukan permainan bertahan hidup seperti yang kau lihat ada sebuah tas dan kotak berisi senjata api di samping televisi ini.Didalam tas ada makanan kaleng yang sudah kami siapkan dan dikotak ada senjata api yang akan kau gunakan untuk bertahan hidup semisal kau bertemu Fax untuk panduan lebih lanjut lihatlah didalam tas itu,di sana akan ada kejelasan tentang struktur labirin ini.Yang jelas tentang kehadiranmu disini kau akan memainkan permainan bertahan hidup dengan dikejar seekor makhluk ciptaan kami,saat ini kau pasti berpikir 'apa tujuan mu membawa ku keseni?'kan,yah tujuan ku tidak lain dan tidak bukan hanya untuk menyenangkan diri,jadi hibur kami para penonton ok?"

Diam,sunyi,aku tak mengerti,apa yang dia katakan?permainan bertahan hidup?makhluk ciptaan?

Saat itu butuh waktu beberapa saat bagiku untuk mengerti,intinya adalah aku harus bertahan hidup dengan melawan,menghindari,melarikan diri dari makhluk tersebut.Didalam buku panduan telah tercantum dengan jelas bahwa mereka menciptakan makhluk seperti monster dengan tubuh singa,kepala kera dengan tentakel gurita yang dibuat tajam dengan bilah seperti pisau.Tapi pertanyaan sebenarnya adalah kenapa mereka melakukan ini pada ku?

......Untuk kesenangan?aku yakin dia tadi bilang bahwa untuk 'menghibur para penonton' kan?

(JAM 09:36 PAGI)

Menerima apa yang terjadi aku pun memulai perjalanan ku untuk keluar dari 'labirin' ini,dalam buku panduan tercantum dengan jelas bahwa kalau aku bisa menemukan jalan keluar dari tempat ini aku akan bebas.Sekarang masalahnya adalah dimana jalan keluar itu?sambil memegangi senjata yang diberikan kepada ku aku berjalan...berjalan...dan berjalan menelusuri lorong yang panjang ini.Cahaya lampu yang redup dan tembok berlumut membuat ini menjadi menakutkan,ditambah dengan bau amis membuat hidungku menjadi tak enak........

"......Tunggu,bau amis aku yakin aku tidak mencium aroma bau amis dari tadi,apakah ada tempat seperti penyimpanan ikan disini?......Bau amis,bau amis jika tidak salah ingat di buku itu,salah satu tanda kedatangan makhluk itu adalah dengan tercium nya bau amis kan?"

Labirin PermainanWhere stories live. Discover now